Kita dapat menemukan pohon kelapa di berbagai tempat, seperti di pesisir pantai, pedesaan, dan di taman. Namun, pohon kelapa bukan sekedar tanaman, kalau kita lihat ada pelajaran yang dapat diambil dari tanaman ini. Seluruh bagian dari pohon kelapa bermanfaat untuk lingkungan sekitar, mulai dari batang, daun, hingga buahnya. Berikut tiga pelajaran hidup dari pohon kelapa yang bisa menjadi renungan.
1. Batangnya yang kokoh dan tinggi mengajarkan ketegaran
Seperti yang kita ketahui, pohon kelapa mempunyai batang yang kokoh dan tinggi sehingga terlihat berbeda daripada pohon-pohon yang lain. Bahkan, pohon kelapa tidak mudah dirobohkan, perlu tenaga yang kuat untuk merobohkannya.
Batang pohon kelapa yang menjulang tinggi tersebut mengajarkan kita tentang ketegaran. Meskipun angin laut menerpa dengan kuat, tapi dia masih dapat berdiri kokoh. Begitu pula dengan manusia, kita sudah semestinya harus tetap kuat walaupun ditimpa banyak masalah.
2. Pohon kelapa mengajarkan kita tentang kebermanfaatan
Pohon kelapa sekilas terlihat sama seperti tanaman-tanaman yang lain, tidak ada yang spesial dan juga unik. Namun, dari satu pohon kelapa saja terdapat banyak keuntungan yang bisa kita peroleh.
Mulai dari batang, daun, serta buahnya, pohon kelapa pun mengajarkan kita tentang kebermanfaatan. Setiap bagian dari pohon kelapa bisa digunakan untuk orang-orang. Oleh karena itu, kita juga bisa mencontohnya dengan menjadi manusia yang bermanfaat untuk orang lain.
3. Pohon kelapa mengajarkan kita untuk saling memaafkan
Daun kelapa sangat identik dengan yang namanya ketupat, makanan yang biasanya disajikan ketika Hari Raya Idul Fitri. Apakah kamu tahu bahwa ketupat memiliki singkatan yaitu ngaku lepat.
Kalau diartikan ke Bahasa Indonesia berarti saling memaafkan. Begitu pun dengan manusia, kita harus bisa memaafkan orang lain dalam menjalani hidup ini. Dengan begitu, kita akan merasakan ketenangan dalam hidup. Dengan mempelajari makna tersirat dari pohon kelapa, kamu akan mengerti makna kehidupan yang sebenarnya.
Itulah 3 pelajaran hidup dari pohon kelapa yang bisa menjadi renungan. Mari berpikir sejenak, ada banyak pelajaran hidup yang dapat diambil dari pohon kelapa.
Tag
Baca Juga
-
3 Film dan Drama Korea yang Diperankan Jeon Do-Yeon, Ada Kill Boksoon
-
3 Rekomendasi Anime yang Berlatar pada Abad ke-20, Kisahkan tentang Sejarah
-
3 Rekomendasi Anime Bertema Mafia, Salah Satunya Spy x Family
-
3 Rekomendasi Anime Gore Tayang di Netflix, Mana yang Paling Sadis?
-
3 Rekomendasi Film Bertema Bom Atom, Gambarkan Dampak Buruk Perang Nuklir
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Hidup Damai Tanpa Insecure, Belajar Mencintai Diri Sendiri
-
Ulasan Buku Susah Payah Mati di Malam Hari Susah Payah Hidup di Siang Hari, Tolak Romantisasi Hujan dan Senja
-
Harapan Hidup Indonesia Vs Singapura: Beda 13 Tahun, Apa Penyebabnya?
-
Warga Bisa Cek Udara Jakarta, Pemprov Sediakan Data Real-Time dari 31 Stasiun Pemantau
-
Rahasia Kebahagiaan dalam Buku 'Hidup Damai Tanpa Berpikir Berlebihan'
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua