Menjadi perantau dan tinggal di kota lain tentu saja memiliki tantangan tersendiri. Hal ini karena kita tidak lagi di rumah sendiri yang memiliki support system seperti orang tua atau keluarga. Di perantauan, kita harus menghadapi dan mengurus berbagai keperluan sendiri.
Untuk itu, perantau tidak boleh manja dan lemah. Perantau harus bisa menyelesaikan berbagai masalah yang kemungkinan harus dihadapi. Karena jika bukan kita sendiri yang mengatasi, lalu kita akan berharap pada siapaa? Tidak ada yang bisa kita harapkan saat kita sendiri di perantauan kecuali diri kita sendiri.
Kita mungkin bisa meminta tolong teman atau tetangga, namun kita tidak bisa terus meminta tolong. Orang lain juga puny urusan sendiri. Untuk itu, perantau harus memiliki beberapa kemampuan agar kehidupannya selama di perantauan berjalan lancar. Berikut ini adalah 5 kemampuan yang wajib dimiliki oleh perantau.
1. Memasak Sederhana
Jika ketika tinggal di rumah saat lapar kita tinggal masak masakan orang tua, maka ketika di perantauan kita harus mendapatkan makanan sendiri. Kita mungkin bisa beli do warteg atau warung makan. Namun kita juga sesekali perlu memasak sendiri. Entah ketika warung banyak yang tutup atau karena bosen dengan menu yang ada.
Selain itu, dalam beberapa kondisi memasak juga bisa membuat kita lebih hemat dibanding membeli matang. Untuk itu, kita perlu memiliki kemampuan dasar dalam memasak. Setidaknya bisa membuat nasi, menggoreng, serta menumis sayur.
2. Perbaikan Tempat Tinggal
Tempat tinggal kita saat di perantauan tidak selamanya bagus. Apalagi jika keuangan kita mepet dan harus memilih tempat tinggal yang murah, maka kita harus siap dengan segala risikonya. Salah satunya adalah berbagai kerusakan, misalnya kran air, lampu, atap, saluran air, jaringan listrik, dan lain sebagainya. Kemampuan sederhana untuk memperbaiki kerusakan-kerusakan tersebut akan sangat membantu kita dalam tinggal di perantauan.
3. Komunikasi dan Beradaptasi dengan Lingkungan
Ketika merantau, maka kita akan tinggal dan hidup di lingkungan yang baru. Kita akan berinteraksi dengan orang-orang baru pula. Untuk itu, kita perlu memiliki kemampuan komunikasi serta adaptasi yang baik dengan lingkungan baru kita. Hal ini agar kita bisa diterima dengan baik oleh lingkungan tersebut dan kita juga betah tinggal di tempat tersebut.
4. Manajemen Waktu
Jika tinggal di perantauan, maka kita mengurus semua urusan sendiri. Untuk itu, kita perlu mengatur waktu dengan baik. Misalnya waktu untuk bekerja jangan sampai telat, istirahat agar tetap sehat, dan lain sebagainya. Hal ini agar hari-hari kita berjalan dengan lancar.
5. Manajemen Keuangan
Selain mengatur waktu, kita juga harus mengatur keuangan kita. Kita harus bisa mengatur agar uang yang kita dapat misalnya dari gaji bulanan cukup sampai bulan berikutnya sampai mendapat pemasukan lagi. Belum lagi kita juga harus menyisihkan ubtuk tabungan.
Demikian 5 kemampuan dasar yang wajib dikuasai oleh perantau. Sudah menguasainya?
Video yang Mungkin Anda Sukai.
Baca Juga
-
Merenungkan Makna Hidup Melalui Novel Khutbah di Atas Bukit
-
Viral Isi Minyakita Hanya 750 ML, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Mobil Terendam Banjir? Cegah Kerusakan dengan 5 Tips ini
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Gaya Kasual ala Yunjin LE SSERAFIM, Simpel dan Tetap Fashionable
-
4 OOTD ala Xiaoting Kep1er yang Stylish dan Karismatik, Cocok Buat Hangout!
-
4 Low pH Cleanser Aman untuk Rawat Skin Barrier, Harga Pelajar Rp47 Ribu!
-
4 Cleanser Lokal Kandungan Glycerin, Rahasia Kulit Kenyal dan Terhidrasi!
-
Bye Kulit Kusam! Ini 4 Toner Kandungan Alpha Arbutin untuk Mencerahkan
Terkini
-
Tak Ada Indonesia, Duo Ratu Sepak Bola Wakili ASEAN di Pentas Piala Asia Wanita 2026
-
Piala Presiden 2025: Saat Duo Tamu Undangan Mengacak-Acak Kehormatan Tim Tuan Rumah
-
The Academy's Genius Swordsman:Webtoon Aksi yang Bikin Tegang!
-
Bukan Halu, Ini Makna Cinta Tulus di Lagu One Direction "Illusion"
-
Buku Berdamai dengan Diri Sendiri: Perempuan dengan Segala Problematikanya