Pada dasarnya, kita pasti memiliki berbagai keinginan dalam hidup ini. Tentunya, suatu hal yang manusiawi jika seseorang ingin mendapatkan atau mencapai sesuatu. Namun, ketika keinginan tersebut tidak ia kendalikan, hal itu akan berakibat buruk kepada dirinya sendiri.
Di sinilah pentingnya kita merasa cukup dengan apa yang kita miliki. Bukan berarti berhenti berusaha, tapi kita berupaya untuk mengendalikan berbagai keinginan yang kita rasakan. Selain itu, ada beberapa alasan yang menunjukkan bahwa merasa cukup penting untuk kita miliki dalam menjalani kehidupan, di antaranya ialah:
1. Keinginan tak pernah habis
Manusia adalah makhluk yang dipenuhi berbagai macam keinginan, bahkan tak sedikit pula orang yang serakah. Keinginan kita tentu tidak akan pernah habis. Jika hari ini, suatu keinginan kita terpenuhi, maka esok hari kita akan menginginkan hal yang lainnya.
Pada dasarnya, keinginan kita tak akan pernah habis. Karenanya, jika kita tidak melatih diri kita untuk merasa cukup dengan apa yang kita miliki, kita akan terus memperturutkan keinginan dan hal tersebut akan menjerumuskan kita pada perilaku-perilaku buruk.
2. Mempermudah syukur
Ketika kita tidak pernah merasa cukup dengan apa yang dimiliki, kita akan sulit untuk bersyukur dengan apa yang sudah kita raih. Walau tentu tidak ada salahnya ketika kita ingin berusaha untuk mendapatkan lebih dari apa yang kita peroleh saat ini, tapi merasa cukup atau kanaah juga diperlukan untuk menghindarkan diri kita dari sifat tamak atau serakah.
Merasa cukup akan mempermudah kita untuk bersyukur. Sebab, dengan begitu, kita akan berfokus pada kebutuhan kita yang sudah terpenuhi, bukan sekadar keinginan kita yang belum tercapai.
3. Siap dengan segala keadaan
Kondisi kehidupan seseorang pastilah naik-turun dan tidak selamanya stagnan. Menjalani hidup dengan merasa cukup akan membuat seseorang lebih siap dengan segala keadaan, baik di kala ia kekurangan, berkecukupan, maupun dalam keadaan berlebih.
Demikian tiga alasan pentingnya merasa cukup dalam menjalani kehidupan. Dengan merasa cukup, semoga kita selalu merasa bahagia dengan apa yang kita miliki dan tidak menggantungkan kebahagiaan kita kepada keinginan semata.
Video yang mungkin Anda lewatkan.
Baca Juga
-
Wajib Tahu! Ini 3 Alasan Pentingnya Riset bagi Penulis
-
Selamat! Go Ayano dan Yui Sakuma Umumkan Pernikahan Mereka
-
Selamat! Keita Machida Resmi Menikah dengan Aktris Korea-Jepang Hyunri
-
4 Manfaat Membuat Kerangka Karangan dalam Kegiatan Menulis
-
NiziU Nyanyikan Lagu Tema Film Animasi 'Doraemon: Nobita's Sky Utopia'
Artikel Terkait
-
Mengenal Sosok Zulkifli Syukur Kandidat Kuat Asisten John Herdman
-
3 Pelatih Lokal yang Berpotensi Jadi Tangan Kanan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Prediksi Pelatih Lokal yang Dampingi John Herdman Sebagai Asisten Pelatih Timnas Indonesia
-
Merayakan Hidup Orang Biasa dalam Novel Kios Pasar Sore
-
Kehidupan Masyarakat Pesisir: Ruang Pertama yang Selalu Dikorbankan
Lifestyle
-
4 Rekomendasi HP dengan Chipset Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Cocok untuk Gaming
-
4 Cleansing Milk Panthenol, Solusi Hapus Makeup Tanpa Merusak Skin Barrier
-
Oppo Find X9 Ultra akan Rilis Maret 2026, Usung Kamera Utama Sony Lytia 901 Resolusi 200 MP
-
5 Router Dual Band Terbaik 2026: Internet Ngebut Tanpa Bikin Kantong Jebol
-
5 Rekomendasi Charger 25W, Aman dan Tidak Bikin Baterai Cepat Rusak
Terkini
-
Dean James Masuk Radar Ajax, Persaingan Bek Kiri Skuat Garuda Bakal Kian Berdarah-Darah!
-
Bikin Baper Maksimal! 4 Drama Korea Romantis Kim Seon Ho di Netflix
-
John Herdman Mainkan Gaya Kick and Rush, 2 Pemain Ini Berpotensi Dicoret dari Timnas Indonesia!
-
Disney Umumkan Pemain Rapunzel dan Flynn Rider di Tangled Live Action
-
Musim Bisu