Kesehatan mental harus kita perhatikan dan jaga dengan baik sama halnya seperti kita menjaga kesehatan fisik. Kedua aspek ini akan saling memengaruhi. Keadaan mental yang sedang tidak baik akan berdampak pada kesehatan fisik, begitu pula sebaliknya. Karena itu, kita harus bisa menyeimbangkan keduanya.
Ada beberapa kebiasaan buruk yang tanpa sadar sering kita lakukan yang ternyata dapat membawa dampak buruk bagi kesehatan mental kita. Kita harus bisa mengenali dan menghentikannya sesegera mungkin sebelum terlambat.
Berikut ini adalah beberapa kebiasaan buruk yang dapat merusak kesehatan mental berdasarkan postingan dari @yonmarhanggara.
1. Sering meremehkan diri sendiri
Kebiasaan pertama yang dapat merusak kesehatan mental adalah kebiasaan meremehkan dan merendahkan diri sendiri. Misalnya menganggap diri sendiri tidak becus, tidak sempurna, tidak mampu melakukan sesuatu dengan baik, dan sebagainya. Tentu saja hal ini harus segera kita hentikan. Meremehkan diri sendiri hanya akan menarik berbagai hal negatif mendekat pada hidup kita.
2. Terlalu sering mengecek ponsel
Kebiasaan kedua yang tidak baik untuk kesehatan mental adalah terlalu sering mengecek ponsel. Entah ada notifikasi atau tidak, hampir setiap menit kita cenderung akan memeriksa ponsel. Hal ini dapat membuat kita jadi kehilangan fokus terhadap pekerjaan yang sedang dikerjakan.
3. Kurang tidur atau istirahat
Seperti yang kita ketahui bersama, tidur dan istirahat adalah dua hal yang sangat penting untuk menjaga kesehatan mental serta fisik seseorang. Orang yang terbiasa kurang tidur dan kurang istirahat akan mudah mengalami stres, burn out, hingga kehilangan motivasi dan semangat hidup.
4. Tidak meluangkan waktu untuk me time
Me time merupakan salah satu aspek penting untuk menjaga kesehatan mental seseorang. Orang yang terus berada di bawah tekanan tanpa berusaha meluangkan waktu untuk rileks dan me time akan mudah mengalami berbagai masalah kesehatan, baik itu secara mental maupun fisik.
Itulah empat kebiasaan buruk yang dapat merusak kesehatan mental. Jika kamu pernah atau bahkan masih terbiasa hingga sekarang melakukan beberapa hal di atas, segera hentikan dan cari alternatif penggantinya dengan kebiasaan baru yang lebih positif.
Video yang Mungkin Anda Suka.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
-
Kacang Rebus Terakhir di Pasar Malam
-
4 Serum Actosome Retinol Atasi Tekstur Kulit dan Garis Halus Tanpa Iritasi
-
4 Rice Cooker Digital Multifungsi dengan Fitur Lengkap untuk Sehari-hari
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'