Rasa lelah tidak hanya dapat dirasakan oleh fisik. Batin dan mental kita juga bisa merasa lelah. Kebiasaan-kebiasaan yang kita bangun setiap harinya dapat memengaruhi kepribadian serta tingkah laku kita dalam menghadapi berbagai macam cobaan dan permasalahan dalam hidup.
Ada orang yang tidak mudah mengalami stres, ada pula orang yang justru selalu merasa tertekan ketika melakukan sesuatu. Hal ini dapat menunjukkan bahwa ia mengalami kelelahan secara mental. Berikut ini adalah beberapa kebiasaan yang dapat membuatmu kelelahan mental.
1. Menganggap diri sendiri sebagai orang yang gagal
Jika mindset atau pola pikir kita sejak awal mengatakan bahwa kita adalah orang yang gagal, ke depannya kita akan selalu merasa tidak bisa melakukan apa pun dengan baik.
Menganggap bahwa diri sendiri tidak akan mampu mencapai apa yang kita inginkan hanya akan membuat kita semakin terpuruk dan tidak bergairah.
2. Perasaan bersalah terhadap berbagai hal
Kebiasaan mudah merasa bersalah juga dapat menjadi penyebab kelelahan mental. Rasa bersalah dan merasa tidak berguna dapat membuat perasaan kita tertekan dan kebingungan.
Kita senantiasa bertanya-tanya apa yang harus kita lakukan agar dapat menyenangkan orang lain. Hingga akhirnya kita akan merasa lelah sendiri.
3. Berusaha menuntut diri menjadi perfeksionis
Kesempurnaan juga dapat membuat seseorang mudah mengalami kelelahan baik secara fisik maupun mental. Sikap perfeksionis yang terlalu berlebihan juga tidak baik.
Menghabiskan banyak waktu untuk mengkhawatirkan hal-hal kecil hanya akan berakhir pada kesia-siaan dan masalah baru. Terus mengkritik diri sendiri hanya akan membuat kita kelelahan secara mental.
4. Hidup dengan penuh penyesalan
Menyalahkan diri sendiri atas apa yang telah terjadi tidak akan mengubah apa pun. Hal ini dapat memengaruhi kehidupan kita secara keseluruhan. Kita jadi memandang bahwa hidup kita tidak akan bahagia karena terus dibayangi oleh rasa menyesal yang terlalu dalam.
5. Membandingkan diri dengan orang lain
Kebiasaan yang satu ini memang tidak mudah untuk dihilangkan. Nyatanya, membandingkan diri sendiri dengan orang lain hanya akan membuat kita semakin merasa insecure. Saat melihat orang lain mampu mencapai sesuatu yang hebat, kita akan merasa semakin tertekan dan tidak berguna.
Itulah lima kebiasaan buruk yang harus kita hentikan agar kesehatan mental kita tetap terjaga. Kurangi kebiasaan tersebut secara perlahan sampai akhirnya kita bisa benar-benar terlepas dan mampu menjalani kehidupan dengan bahagia.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku 7 Kebiasaan Orang yang Nyebelin Banget Karya Henry Manampiring
-
Ulasan Buku 30 Hari Mengubah Kebiasaan Buruk Karya Aisyah Nafiani
-
Mari Kembangkan Diri Bersama Buku Bertajuk 7 Kebiasaan Manusia yang Sangat Efektif
-
Kebiasaan Sederhana yang Bisa Bikin Awet Muda
-
10 Fakta Kim Young Dae yang Jarang Diketahui, Punya Kebiasaan Tidur Unik!
Lifestyle
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
Terkini
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
-
Kolaborasi Tim Peserta Pilkada Polewali Mandar 2024 Melalui Gerakan Pre-Emtif dalam Pencegahan Politik Uang
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
PSSI Rilis 27 Nama Pemain Timnas untuk AFF Cup 2024, Ada Alumni PD U-17
-
Thom Haye Ungkap Cerita Lucu di Balik Gol Pertama Marselino Lawan Arab