Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Rizky Melinda Sari
Ilustrasi self care (Pexels.com)

Support system adalah mereka yang selalu ada di sisi kita serta siap sedia untuk selalu mendukung segala hal yang kita lakukan. Keberadaan mereka memiliki arti yang sangat penting dalam menjaga semangat serta mampu mengembalikan energi kita. Tanpa mereka, mungkin kita tidak akan bisa menjadi seperti sekarang.

Namun, selain kehadiran orang-orang yang ada di sekitar kita, support system juga bisa berasal dari diri kita sendiri. Kita bisa menjadi supporter utama untuk diri sendiri. Berikut ini adalah beberapa cara menjadi supporter terbaik bagi diri sendiri.

1. Membandingkan diri sendiri dengan diri di hari kemarin

Agar kita semakin merasa tertantang dan bersemangat melakukan hal baru, kita tidak perlu membadingkan diri sendiri dengan orang lain. Cukup bandingkan dirimu sendiri di hari ini dengan dirimu yang ada di hari kemarin.

Apa yang perlu kamu lakukan agar bisa menjadi lebih baik dari dirimu di hari kemarin. Hal ini dapat membuat kita bersemangat untuk terus maju ke depan.

2. Melakukan afirmasi atau self-talk positif

Cara kedua agar menjadi supporter terbaik bagi diri sendiri adalah dengan melakukan afirmasi atau self-talk positif untuk diri sendiri.

Menyemangati diri sendiri adalah hal sederhana yang dapat kita lakukan sebagai bentuk support. Hal ini akan membuat kita jadi dipenuhi oleh energi positif, sehingga kita tidak akan mudah menyerah dan goyah.

3. Menerapkan me time secara teratur

Me time juga merupakan salah satu cara yang dapat kita lakukan sebagai usaha untuk menjadi supporter untuk diri sendiri.

Me time dapat membantu kita untuk kembali pulih dan mengisi energi setelah beraktivitas atau melakukan sesuatu yang cukup melelahkan. Kita sendiri bebas memilih dan menentukan waktu untuk me time.

4. Mengeliminasi beberapa hal yang tidak penting

Cara terakhir untuk menjadi supporter bagi diri sendiri adalah dengan mengeliminasi atau mengurangi beberapa hal yang tidak terlalu penting dalam kehidupan kita.

Seperti misalnya menghindari orang-orang yang membawa dampak negatif, membatasi diri agar tidak terlalu lama bermain sosmed, dan sebagainya.

Itulah empat cara yang dapat kamu lakukan untuk bisa menjadi supporter terbaik bagi diri sendiri. Selamat mencoba!

Rizky Melinda Sari