Olahraga merupakan hal yang baik. Bukan hanya baik, olahraga sangat penting untuk kita lakukan. Hal ini untuk menjaga kesehatan tubuh kita agar selalu dalam kondisi yang prima. Bahkan, olahraga fisik juga bisa memberi pengaruh yang baik pada kesehatan mental karena pikiran bisa menjadi lebih fresh.
Jika ditanya, bisa dipastikan semua orang sepakat bahwa olahraga itu sangat perlu. Selain itu, kebanyakan orang juga ingin memiliki kebiasaan berolahraga secara rutin. Meski begitu, tidak semua orang bisa berhasil rutin menjalankan olahraga.
Kebanyakan orang dalam berolahraga hanya bersemangat di awal saja. Namun, ketika berjalan akan semakin menurun motivasinya hingga tidak melakukannya lagi. Hal ini bisa terjadi karena motivasi yang tidak diperbaharui, kesibukan, hingga kebiasaan malas.
Oleh sebab itu, berikut ini adalah 4 tips yang bisa kita lakukan agar bisa konsisten berolahraga.
1. Buat Jadwal
Konsisten tentu saja membutuhkan jadwal yang rutin. Oleh sebab itu, kita perlu membuat jadwal waktu kita berolahraga. Misalnya setiap akhir pekan atau beberapa hari sekali.
Ketika sudah dibuat, maka kita harus disiplin dan patuh dengan jadwal yang kita buat itu. Jangan malas-malasan melakukannya, dengan begitu maka kita bisa lebig konsisten dalam berolahraga. Masalah hasil juga akan lebih maksimal jika olahraga kita dilakukan secara teratur.
Selain jadwal, kita juga bisa memasang target yang ingin kita capai dalam berolahraga. Misalnya dalam satu kali sesi olahraga kita harus melakukan suatu gerakan, misalnya push up, 20 kali. Bisa juga target mengurangi berat badan sekian kg.
2. Jangan Langsung Olahraga Berat
Olahraga fisik sangat beragam jenisnya. Tidak hanya jenisnya, porsi dan bebannya juga berbeda-beda. Jika kita ingin konsisten dengan olahraga, maka kita harus menyesuaikan dengan kemampuan kita. Jangan lakukan olahraga yang sekiranya memberatkan kita.
Karena jika olahraga yang kita lakukan terasa memberatkan, maka kita juga akan malas melakukannya. Akibatnya, kita jadi lebih berat untuk konsisten.
3. Tulis Perkembangan
Jika kita berolahraga secara rutin, maka kita akan memiliki perkembangan, baik besar maupun kecil. Misalnya ketika kita awal memulai olahraga hanya mampu selama 10 menit, lama kelamaan akan kuat sampai 20 menit dan seterusnya.
Kita perlu memperhatikan dan menulis perkembangan yang kita alami. Jika melihat progress kita selama berolahraga, maka akan semakin meningkatkan motivasi kita untuk selalu berolahraga.
4. Lawan Rasa Malas
Lawan paling berat dalam berusaha konsisten berolahraga adalah rasa malas. Jika kita meladeni rasa malas kita, maka kita tidak akan bisa konsisten.
Oleh sebab itu, kita harus selalu melawan rasa malas kita. Jangan biarkan kita kalah dengan rasa malas. Ketika waktunya olahraga namun kita malas, maka kita harus memaksakan diri agar tetap berolahraga.
Demikian 4 tips yang bisa kita lakukan agar bisa konsisten dalam berolahraga. Selamat mencoba
Baca Juga
-
Tepuk Sakinah Viral, Tapi Sudahkah Kita Paham Maknanya?
-
Bertemu Diri Kecil Lewat AI: Percakapan yang Tak Pernah Kita Siapkan
-
Dari Flu hingga Leptospirosis: 8 Penyakit Musim Hujan yang Harus Diwaspadai
-
Bencana yang Berulang, Apakah Kita Benar-Benar Siap Menghadapi Hujan Deras?
-
Suara Ibu Rumah Tangga di Tengah Ketidakadilan: 5 Alasan Harus Didengar!
Artikel Terkait
-
3 Tips yang Bisa Kamu Terapkan agar Tidak Mudah Pikun
-
Netizen Salfok, Takut Wulan Guritno Salah Pegang saat Tandem Gading Marten
-
Tak Hanya Memiliki Tim Sepakbola dan Basket, Suami Nagita Slavina Akan Merambat Ke Olahraga Tenis Lapangan, Raffi Ahmad : Kita Tunggu Saja
-
Mengenal Lebih Dekat Istilah Father Time dalam Dunia Olahraga
-
Wulan Guritno Curi Perhatian Tiba-Tiba Tenis, Tangan Gading Meraih Impian
Lifestyle
-
Padu Padan OOTD Monokrom: Intip 4 Gaya Ahn Eun Jin yang Timeless Banget!
-
4 Mix and Match Blazer Anti-Boring ala Noh Sang Hyun, Gaya Makin Macho!
-
4 Padu Padan Outfit Warna Putih ala Bona WJSN yang Kece Buat Hangout!
-
4 Toner Lokal Calendula, Penyelamat Atasi Kulit Meradang dan Iritasi Ringan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
Terkini
-
Tragedi Ponpes Al Khoziny: 5 Fakta Terbaru yang Bikin Nyesek
-
Bukan Sekadar Futsal, AXIS Nation Cup Jadi Ajang Kreativitas dan Solidaritas Pelajar
-
Sorakan Suporter dan Tarian Keren Warnai Grand Final AXIS Nation Cup 2025
-
Suara Habis, Emosi Campur Aduk! Nonton Langsung AXIS Nation Cup 2025 di GBK
-
Nobel Perdamaian Dikasih ke Pendukung Genosida? 5 Dosa Pemenang Nobel 2025 yang Bikin Geger