Setiap pekerja memiliki siklus gajian yang berbeda. Ada yang dibayar perhari, perminggu, perbulan, atau bahkan dalam beberapa bulan sekali. Nah, kondisi ini sering kali membuat seseorang kesulitan untuk mengatur keuangan agar pemasukan cukup digunakan sampai datang waktu gajian berikutnya.
Cara mengatur keuangan ini sebenarnya tidak sulit bila kamu mengerti triknya. Hal yang paling penting adalah kemauan untuk hidup hemat dan tidak bergaya hidup hedon. Nah, berikut adalah 4 tips yang dapat kamu coba terapkan untuk membuat pemasukanmu bakal cukup sampai waktu gajian berikutnya!
1. Tentukan pengeluaran maksimal harian
Setelah gajian, mungkin kamu akan merasa menjadi orang terkaya di dunia hingga membuatmu kalap dalam menghabiskan uang. Hal tersebut adalah hal yang harus banget dihindari.
Sebaiknya, kamu menentukan pengeluaran maksimal dalam sehari. Tentukan kira-kira berapa jumlah maksimal uang yang kamu butuhkan untuk memenuhi kebutuhanmu dalam sehari tersebut.
BACA JUGA: 5 Tips Mengatur Keuangan untuk Generasi Sandwich, Agar Dompet Tetap Aman!
2. Buat list belanja hal yang penting saja
Saat berbelanja ke supermarket atau mall, maka jangan sampai kamu melakukannya tanpa persiapan. Karena akan berakibat pada pemborosan ketika kamu membeli barang-barang yang mungkin saja sebenarnya tidak kamu butuhkan.
Jadi, jangan sampai kamu pergi berbelanja tanpa membawa list belanjaan yang penting di tanganmu. Ingat hanya belilah hal yang ada di dalam list belanjamu.
BACA JUGA: 7 Manfaat Mencatat Daftar Belanja, Lakukan Ini Supaya Keuanganmu Stabil
3. Jangan meminjam uang untuk membeli barang yang tidak mendesak
Kesalahan yang sering dilakukan oleh beberapa orang adalah meminjam uang untuk membeli barang yang tidak mendesak serta tidak memiliki daya jual.
Akibatnya, hutang akan menumpuk dan menghabiskan gajimu bulan depan. Sebaiknya kamu tidak berhutang jika tidak benar-benar membutuhkannya ya!
BACA JUGA: 4 Risiko Meminjam Uang Kepada Teman, Pernah Merasakannya?
4. Bagi uang gajian ke dalam beberapa kategori
Jangan campurkan seluruh uang gajianmu ke dalam satu dompet. Sebaiknya, kamu memisahkannya dan membuat beberapa kategori untuknya.
Kamu bisa mengambil 30 persen dari gajimu untuk ditabung. 20 persen untuk dana darurat dan 50 persen untuk memenuhi kebutuhanmu dalam sebulan.
BACA JUGA: 4 Hal yang Perlu Dilakukan Saat Uang Gajian Dirasa Tidak Cukup
Nah, itulah beberapa tips untuk mengatur keuangan. Orang yang bahagia bukanlah orang yang hidup dengan kemewahan, namun orang yang bahagia adalah orang yang mampu hidup sesuai dengan kadar kemampuannya sehingga hidupnya akan merasa tenang. Selamat mencoba!
Baca Juga
-
5 Rekomendasi Kafe Dekat ISI Jogja, Harga Terjangkau Nyaman Buat Nongkrong!
-
5 Rekomendasi Tempat Camping di Purwokerto, Viewnya Memesona!
-
5 Rekomendasi Wisata Keluarga di Klaten, Seru dan Menyenangkan!
-
4 Kafe di Temanggung dengan View Gunung Sumbing dan Sindoro
-
5 Kafe di Boyolali dengan View Gunung Merapi yang Memesona, Auto Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Kumpulan Link Saldo DANA Kaget Terbaru 20 April: Peluang Dapat Uang Makin Besar
-
Belanja di Singapura dan Thailand Tidak Perlu Tukar Uang, Bayar Pakai BRImo Aja!
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
Cara Mencairkan Koin Snack Video Jadi Rupiah, Langsung Bisa Buat Jajan
-
Dugaan Politik Uang Terungkap di Cikande Jelang PSU Serang, 2 Perangkat Desa Diduga Terlibat
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan