Penggunaan make up menjadi hal wajib untuk mendukung penampilan, khususnya ketika sedang beraktivitas di luar rumah. Namun, hal yang kadang membuat orang malas make up adalah ketika riasan tersebut cepat luntur.
Nah, selain menggunakan produk yang waterproof, ada berbagai tips lainnya yang bisa diterapkan sebagai solusi untuk membuat make up lebih tahan lama. Penasaran apa saja? Yuk simak.
1. Aplikasikan primer
Penggunaan primer menjadi tips pertama untuk membuat make up tahan lama. Hal ini pun sepertinya sudah banyak ditahu oleh orang-orang.
BACA JUGA: 5 Manfaat Menggunakan Primer Wajah, Sudah Tahu?
Maka, jika ingin riasan tahan sepanjang hari, pastikan untuk tidak lupa mengaplikasikan primer. Terkait hal itu, kini sudah ada berbagai merek yang mengeluarkan produk primer. Pastikan kamu memilih yang kandungannya sesuai dengan jenis kulitmu.
2. Gunakan spons dan kuas yang berkualitas
Siapa sangka penggunaan spons dan kuas juga menjadi salah satu faktor yang menentukan ketahanan make up. Nyatanya, penggunaan spons dan kuas yang berkualitas saat mengaplikasikan bedak hingga riasan di pipi dapat membantu membuat riasan tersebut lebih menyatu dan tahan lama di wajah.
3. Dahulukan foundation
Sebagian orang ada yang lebih mendahulukan penggunaan concealer untuk menutupi noda di wajah atau di bawah mata. Padahal pengaplikasian foundation menjadi hal yang seharusnya perlu didahulukan. Meski hal itu bukan sebenarnya bukan aturan yang wajib, tapi hasilnya akan berbeda.
BACA JUGA: 4 Tips Foundation untuk Kulit Berminyak, Kamu Wajib Coba!
4. Gunakan bedak tabur
Dibandingkan bedak padat, penggunaan bedak tabur cenderung lebih menimbulkan efek tahan lama pada riasan wajah. Hal itulah yang menyebabkan banyak orang lebih menyukai penggunaan bedak tabur dibandingkan bedak padat.
Selain membuat make up tidak mudah geser, bedak tabur juga dapat mengurangi munculnya minyak pada bagian tertentu di wajah, khususnya bagi yang memang memiliki kulit berminyak.
BACA JUGA: Jangan Buang Bedak Tabur Bekas Anda, Ini 6 Manfaatnya Buat Rumah Tangga
5. Tidak menyentuh wajah
Tips yang satu ini mungkin terdengar sederhana, tapi hal ini sangat berpengaruh terhadap ketahanan make up kamu. Faktanya, menyentuh wajah hanya akan membuat banyak kotoran yang menempel di wajah. Selain itu, terlalu sering menyentuh wajah juga akan membuat riasanmu akan lebih mudah luntur.
Itulah 5 tips make up agar tahan lama sepanjang hari. Jangan lupa ikuti semua tips tersebut, ya.
Baca Juga
-
4 Cara Mengencangkan Kulit Leher Secara Alami agar Terhindar dari Kerutan
-
4 Manfaat Produk Serum Vitamin C untuk Kulit Berminyak, Yuk Cek!
-
Agar Semakin Semangat, Sambut Tahun Baru dengan Merenungkan 3 Hal Ini
-
Murah Tapi Tak Murahan, Ini 5 Manfaat Masker Pisang bagi Kulit Wajah
-
Agar Semakin Optimal, Ini 6 Waktu Terbaik Menggunakan Body Lotion
Artikel Terkait
-
4 Tips Supaya Aroma Parfum Pria Lebih Tahan Lama, Lakukan Layering Parfum
-
Posting Foto Tanpa Make Up, Nissa Sabyan Tuai Pujian dari Warganet
-
Ternyata Bucin! Kaesang Pangarep Sampai Mau Memenuhi Permintaan Erina Gudono yang Berlawanan Dengan Dirinya Ketika Prewedding
-
Denise Chariesta Tantang Luna Maya Hapus Make Up Hingga Jembatan Singandaru Ambruk
-
Mengenal Budaya Make Up di Tempat Kerja di Jepang
Lifestyle
-
Akhirnya! KPop Demon Hunters 2 Dikonfirmasi Tayang pada 2029
-
4 Soothing Gel Aloe Vera untuk Efek Calming Akibat Sunburn, Mulai 15 Ribuan
-
Ikut-Ikutan atau Beneran Suka? Fenomena Bandwagon Effect di Gaya Hidup Kita
-
Jefri Nichol dan Ameera Khan Putus? Bukti Unfollow Hingga Hapus Foto Jadi Sorotan!
-
5 Lipstik Nude Purbasari Andalan untuk Tampil Cantik Natural Setiap Hari
Terkini
-
Timnas Indonesia U-17 dan Label 'Kalah Terhormat' yang Layak untuk Mereka Sandang
-
Sinopsis Those Days, Drama China yang Dibintangi Tong Yao dan Jiang Xin
-
Diterpa Isu Miring, Hamish Daud Akui Baru Pulih usai Operasi di Rumah Sakit
-
Bagikan Trailer Baru, Five Nights at Freddy's 2 Segera Rilis Desember 2025
-
Bahas Pembagian Harta dan Pengasuhan Anak, Hamish Daud: Tak Ada Perebutan