Dunia kerja memang dunia yang keras. Banyak hal bisa terjadi bahkan bisa di luar bayangan kita. Oleh sebab itu, sudah selayaknya kita tidak terlalu terbuka ketika di tempat kerja.
Ada beberapa hal yang harus tetap kita simpan sendiri dan rahasiakan dari orang lain. Termasuk dari rekan kerja yang sudah sangat dekat sekalipun. Di tempat kerja, kita tidak tahu mana kawan dan mana lawan. Bahkan kawan dan lawan sendiri tidak bisa permanen atau tetap.
Beberapa informasi memang harus kita rahasiakan di dunia kerja. Karena jika informasi tersebut bocor dan diketahui oleh orang lain, maka bisa berdampak buruk pada diri kita maupun perusahaan tempat kita bekerja. Informasi yang perlu kita rahasiakan misalnya mengenai masalah pribadi, file pekerjaan, dan lain sebagainya.
BACA JUGA: 4 Tanda Orang yang Tidak Bisa Menjaga Rahasia
Berikut ini adalah 4 pentingnya menjaga rahasia di tempat kerja.
1. Menjaga Reputasi
Reputasi sangatlah penting di dunia kerja. Reputasi ini ibarat image atau gambaran diri kita di pikiran orang lain. Jika kita memiliki reputasi yang baik, maka berbagai urusan juga akan dipermudah.
Misalnya dalam mengajak kerja sama dengan klien, klien tentu lebih senang bekerja sama dengan orang yang memiliki reputasi yang bagus dibanding yang reputasinya sudah rusak.
Salah satu cara untuk menjaga reputasi tetap baik adalah dengan menjaga rahasia. Misalnya masalah pribadi, jika diketahui oleh orang di tempat kerja bisa merusak reputasi kita.
2. Menghindari Ditikung Rekan Kerja
Berbagai informasi yang kita ketahui di tempat kerja bisa membantu kita dalam bekerja. Selain itu informasi tersebut merupakan senjata kita juga. Namun jika beberapa informasi diketahui oleh orang lain, maka bisa menjadi senjata orang lain untuk menikung atau menusuk kita dari belakang.
Misalnya jika rekan kerja mengetahui lokasi file pekerjaan kita. Maka jika dia memiliki niat buruk bisa mencuri file tersebut dan menunjukkan ke atasan terlebih dahulu sebagai hasil kerjanya sendiri.
BACA JUGA: Ratu Rizky Nabila Cerai Usai 2 Hari Menikah, Sebut Nama Khabib Nurmagomedov
3. Menjaga Hubungan Baik
Beberapa informasi di tempat kerja juga bisa merusak hubungan. Terutama mengenai masalah pribadi, misalnya kita tidak menyukai seseorang.
Jika diketahui oleh orang lain, maka bisa membuat orang lain marah atau menjauhi kita. Dengan menyimpan rahasia, maka kita bisa lebih mudah menjaga hubungan baik dengan rekan kerja.
4. Bentuk Profesionalisme
Menjaga rahasia di tempat kerja merupakan salah satu bentuk profesionalisme kita dalam bekerja. Misalnya ketika kita merahasiakan masalah pribadi kita, itu merupakan tindakan untuk tidak mencampuradukkan urusan pribadi dengan urusan pekerjaan. Selain itu, merahasiakan beberapa informasi juga agar pekerjaan bisa terus berjalan dengan baik.
Demikian 4 pentingnya menjaga rahasia di tempat kerja. Bagaimana menurutmu?
Baca Juga
-
Merenungkan Makna Hidup Melalui Novel Khutbah di Atas Bukit
-
Viral Isi Minyakita Hanya 750 ML, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Mobil Terendam Banjir? Cegah Kerusakan dengan 5 Tips ini
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
Artikel Terkait
-
Nekat Curi Uang di Tempat Kerja, Kurir di Karawang Jadi Penghuni Hotel Prodeo
-
Biadab! Kekerasan Seksual di Tempat Kerja, Terduga Pelaku Atasan Korban
-
Terduga Pelaku Kekerasan Seksual di Bogor Licin Ditangkap, Sudah ada 22 Korban
-
Dear Gen Z, Hindari 5 Perilaku Ini saat Memasuki Dunia Kerja
-
Akademi Monas Pasifik Surabaya bekali 60 Wisudawan untuk terjun ke dunia kerja
Lifestyle
-
Kulit Kepala Gatal? Ini 5 Sampo Ampuh untuk Dermatitis Seboroik
-
Advan Macha: HP 5G Tipis yang Diam-Diam Punya Banyak Kejutan
-
4 Sunscreen Lokal Kandungan Calendula, Rahasia Kulit Sehat Bebas Iritasi
-
7 Mitos Salah Perawatan Sepatu yang Bikin Cepat Rusak, Kamu Masih Percaya?
-
4 Mix and Match Daily OOTD ala Wooyoung ATEEZ, Street Style ke Formal Look
Terkini
-
Penuh Chemistry! 3 Rekomendasi Drama Korea Go Yoon Jung di Netflix yang Bikin Baper
-
Anime Coming-of-age The Ramparts of Ice Siap Tayang April di Netflix
-
Terseret Isu Penelantaran Anak, Denada Unggah Pesan Haru untuk Mendiang Ibu
-
Psikologi Perubahan Iklim: Mengapa Kita Sadar Lingkungan tapi Malas Bertindak?
-
Kepekaan Perempuan Terhadap Bencana, Mengapa Kepedulian Dianggap Ancaman?