Banyak orang di dunia ini yang cenderung memendam masalah atau ceritanya hanya karena belum menemukan tempat nyaman untuk meluapkannya. Baginya menyembunyikan dan membiarkan masalah itu digenggam sendiri jadi solusi terbaik.
Daripada harus bercerita ke orang yang belum tentu benar-benar mendengarkan, mengerti, peduli, dan malah justru memberikan respon yang menyakiti hati. Beberapa diantaranya kadang berujung pada depresi yang bisa saja menciptakan niat bunuh diri.
Baca Juga: 4 Privilege yang Dianggap Berharga Selain Fisik dan Materi, Priceless!
Untuk mengantisipasi hal tersebut, jalankanlah peranmu sebagai manusia yang punya perasaan. Semua bisa dimulai dari peduli dan bersedia jadi tempat nyaman untuk bercerita bagi orang-orang di sekitarmu.
Kamu bisa mulai menerapkan 5 kunci rahasia ini agar orang nyaman bercerita denganmu, yuk simak!
1. Jadilah Pihak Netral
Sebelum mendengarkan cerita, netralkan dulu perasaanmu agar kamu bisa menerima seutuhnya cerita yang diberikan lawan bicaramu. Dengan perasaan dan pikiran yang netral pun kamu bisa jadi pribadi yang terbuka dan tidak mudah menghakimi.
2. Dengarkan dan Berikan Perhatian Penuh Sampai Ceritanya Usai
Selanjutnya, kamu perlu mendengarkan dan memberikan perhatian penuh pada lawan bicaramu. Tataplah matanya sesekali, perlihatkan bahwa kamu benar-benar tertarik mendengar ceritanya dan mencoba memahami yang dirasakannya dari sudut pandang dia.
Baca Juga: 5 Karakteristik Si Januari yang Membuatnya Begitu Dicintai!
3. Validasi Perasaannya
Ketika lawan bicaramu terlihat sedih di sela-sela ceritanya, validasi dulu perasaannya itu. Buat dia nyaman dan pandang dia sebagai manusia yang berhak merasakan setiap emosi yang datang.
Buat dia menerima perasaan itu dan sebisa mungkin tidak memberikan kata-kata yang secara tidak langsung menghakiminya.
4. Tenangkan, Beri Solusi atau Hibur Dia
Setelah itu cobalah memberikan respon untuk menenangkannya. Bisa berupa tepukan di pundak, pelukan, atau kata-kata penenang.
Tunjukkan empatimu padanya, lalu bisa kamu lanjutkan dengan memberikan solusi bila dia memintanya dan hiburlah dia dengan caramu sendiri.
Baca Juga: 4 Tanda Seseorang Dewasa dalam Pola Pikir, Tidak Mudah Menghakimi!
5. Buat Dia Melihat Kenyataan Sejelas-jelasnya
Yang terakhir ini bersifat opsional. Bisa digunakan dalam beberapa keadaan saja dan bisa kamu lakukan jika ia merasa baikan.
Misal jika kamu merasa temanmu sedikit salah dan apa yang dilakukannya tidak benar dari cerita yang diberikannya. Kamu bisa perlahan menasihati tanpa membuatnya merasa tersudutkan.
Nah itu dia tadi 5 kunci rahasia agar orang nyaman bercerita denganmu. Semoga artikel ini bermanfaat ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Hal yang Buat Banyak Orang Kagum, Ramah Perlu tapi Bukan Nomor Satu!
-
5 Hal yang Sebaiknya Tidak Kamu Lakukan Setelah Bangun Tidur
-
3 Alasan Mengapa Kamu Tidak Perlu Terlalu Meratapi Kepergian Seseorang
-
Suka Fotografi? Simak 3 Cara Terkini Tuk Jadikan Hasil Fotomu Gudang Cuan!
-
3 Cara Brilian yang Bisa Buatmu Berkembang Lewat Menonton Film
Artikel Terkait
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
Bukan Cuma Mobil Curhat, Begini Janji Manis RK buat Tangani Stres Warga Jakarta
-
Berani Keluar dari Zona Nyaman Bersama Buku Kukang Ingin Melihat Dunia
-
Alasan Ridwan Kamil Mau Bangun Alat Gym di Pinggir Jalan Diulti Habis-habisan: Biar Bau Ketek?
-
Awal Mula Kedekatan Olla Ramlan dan Baim Wong, Bantah Ada Hubungan Spesial
Lifestyle
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
Terkini
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Intip Harga Tiket Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta, Mulai Rp1,35 Juta
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
-
Julian Oerip Pemain Keturunan Mirip Tijjani Reijnders Grade A