Pada tanggal 1 Februari mendatang, etnis Tionghoa di seluruh dunia akan merayakan tahun baru China. Seperti suku-suku Indonesia lainnya, masyarakat etnis Tionghoa pun juga punya tradisi unik saat ada perayaan besar seperti ini.
Tradisi-tradisi unik itu pun tak hanya dirasakan oleh orang etnis Tionghoa saja, tetapi juga masyarakat Indonesia pada umumnya. Apa saja tradisi-tradisi unik tersebut? Simak ulasannya berikut ini!
1. Warna Merah
Satu hal yang ikonik dari perayaan Imlek adalah warna merah, semua aksesoris, baju, sampai warna angpao pun juga merah. Mengapa warna merah?
Bagi masyarakat Tionghoa, warna merah dianggap dapat mengusir makhluk jagat bernama Nian. Selain itu, juga melambangkan kesejahteraan dan kekuatan.
BACA JUGA: Dipercaya Membawa Banyak Keberuntungan, 7 Makanan Khas Imlek dan Maknanya
2. Membersihkan dan Menghias Rumah
Sama seperti saat perayaan lainnya, saat Imlek pun rumah harus dibersihkan dan dihias. Membersihkan rumah menjelang Imlek dianggap membuang keburukan, selain dibersihkan rumah juga dihias dengan warna merah yang melambangkan datangnya keberuntungan.
3. Menyalakan Kembang Api
Seperti semarak tahun baru masehi, saat perayaan Imlek pun juga ada tradisi menyalakan kembang api. Hal ini melambangkan sebuah harapan yang baik untuk tahun yang akan datang, serta melepas hal buruk di tahun yang lalu.
4. Bagi-bagi Angpao
Siapa yang selalu menunggu diberi angpao saat perayaan Imlek? Angpao adalah kegiatan berbagi rezeki oleh orang yang sudah menikah pada orang yang belum menikah serta orang tua.
Jadi, kalau kamu belum menikah, kamu masih berkesempatan menerima angpao.
5. Barongsai dan Liong
Selain warna merah, masyarakat etnis Tionghoa juga percaya bahwa pagelaran barongsai dan liong bisa mengusir makhluk atau roh jahat. Simbol naga dan singa ini dipercaya bisa membawa keberuntungan.
BACA JUGA: 4 Fakta Menarik Tentang Barongsai yang Jarang Diketahui
6. Menyantap Kue Keranjang
Salah satu hidangan yang wajib ada saat perayaan Imlek adalah kue keranjang. Kue keranjang adalah makanan yang terbuat dari tepung ketan dengan cita rasa manis.
Makan kue ini saat perayaan Imlek dipercaya mendatangkan rezeki di tahun yang akan datang.
7. Dilarang Makan Bubur
Selain dianjurkan memakan suatu hidangan, saat perayaan Imlek pun kita juga dilarang memakan suatu makanan. Salah satunya adalah bubur, karena bubur dianggap sebagai lambang kemiskinan.
Itulah 7 tradisi unik saat perayaan Imlek, jangan lupa ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sprint Race MotoGP Amerika 2025, Pecco Bagnaia Mulai Beri Perlawanan
-
Red Bull Resmi Tukar Liam Lawson dengan Yuki Tsunoda, Keputusan yang Tepat?
-
Bukan Pecco Bagnaia, Marc Marquez Sebut Adiknya Sebagai Pesaing Utama
-
Performa Mentereng Marc Marquez Buat Ducati Kerap Dicurigai Pilih Kasih
-
Lando Norris dan Oscar Piastri Siap Bersaing untuk Gelar Juara Dunia 2025
Artikel Terkait
-
Benarkah Muhammadiyah Pelopor Modernisasi Halal Bihalal di Indonesia? Ini Faktanya
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Manfaat Mudik Lebaran: Lebih dari Tradisi, Ini Cara Ampuh Tingkatkan Kualitas Hidup
-
Sejarah dan Makna Ketupat: Tradisi Lebaran yang Kaya Filosofi
-
Lebaran dan Media Sosial, Medium Silaturahmi di Era Digital
Lifestyle
-
Jadi Ibu Bijak, Ini 5 Tips Kelola Uang THR Anak
-
4 Skincare dengan Cactus Extract, Rahasia Hidrasi Kulit Tanpa Lengket!
-
4 Padu Padan Outfit Girly ala Wonyoung IVE, Cocok untuk Gaya Sehari-hari
-
5 Serum Vitamin C dengan Formula Stabil, Cerahkan Kulit Tanpa Iritasi!
-
4 Tips Kelola THR, Cara Cerdas Supaya Uang Gak Cepat Habis!
Terkini
-
Ulasan Film 4PM, Ketika Premis Sederhana Dieksekusi dengan Membahana
-
4 Drama Korea Terbaru di Netflix April 2025, Dari Thriller hingga Romansa!
-
AI Ghibli: Inovasi atau Ancaman Para Animator?
-
First Impression Series 'Leap Day': Saat Ulang Tahun Jadi Kutukan Mematikan
-
6 Rekomendasi Tempat Wisata Viral di Bandung, Cocok untuk Liburan Keluarga