Travelling memang mengasyikan, tentunya kemanapun tempat yang ingin dituju kamu perlu menyiapkan beberapa perlengkapan untuk kebutuhan perjalananmu hingga saat ke tempat liburan. Tidak hanya mempersiapkan dokumen perjalanan, pakaian dan buku panduan wisata tapi juga kamu harus menyiapkan berbagai makanan, mau itu makanan ringan ataupun berat setidaknya kamu harus memasukkan ke dalam tas travelling-mu.
Eitss, jangan sembarangan! ada beberapa makanan yang tidak boleh kamu bawa saat travelling apalagi dirimu berencana liburan dalam waktu lama, pastikan makanan yang kamu bawa tidak lah banyak dan merepotkan. Oleh karenanya kamu harus tahu makanan apa saja yang bisa kamu antisipasi untuk dibawa.
1. Makanan yang Mudah Basi
Banyak sekali makanan yang baru setengah hari sudah berakhir basi, ini perlu kamu antisipasi bila berencana liburan dalam jangka waktu panjang atau tidak ingin memakannya dalam waktu dekat. Kalau makananmu berakhir basi pasti akan menimbulkan bau tidak sedap, sehingga ini bisa mengganggu perjalanan dan makananmu berakhir tidak dimakan. Biasanya makanan yang mudah basi adalah makanan yang berolahan santan, makanan yang menggunakan mayonaise hingga kue-kue basah.
Memang cukup hemat membawa makanan atau masakan sendiri, tetapi sayangnya kamu harus memperhatikkan bahan-bahan yang digunakan kalau makanan berakhir basi nantinya kamu akan cukup kerepotan.
2. Makanan yang Cepat Kadaluwarsa
Ada produk makanan yang enak dikonsumsi ternyata memiliki umur singkat alias masa kadaluwarsanya terbilang cepat. Makanan ini bisa berumur panjang bila kamu menyimpannya di suhu ruangan tertentu seperti roti biasanya roti memiliki tanggal kadaluawarsa yang terbilang singkat tapi roti bisa memperpanjang waktu kadaluawarsa bila kamu menyimpannya di kulkas. Tidak hanya roti, susu pun terbilang cepat kadaluwarsa, kalau tidak segera dikonsumsi rasanya akan berbeda dan berbau asam.
Jadi pastikan kamu mengecek tanggal kadaluawarsa produk makanan yang ingin kamu bawa, kalau ada yang ingin kamu bawa pastikan kamu memakannya lebih dulu dibandingkan dengan makanan yang lama kadaluawarsanya.
BACA JUGA: Pemotretan Terbaru Mirip Tinkerbell, Wajah Fuji Diomongin: Ini Nggak Real
3. Makanan yang Beraroma Menyengat
Makanan yang beraroma menyengat memang menggoda untuk disantap tapi apa jadinya jika bau makanan yang kamu bawa berakhir mengganggu teman se-perjalananmu, apalagi kalau kamu liburan menggunakan transportasi umum ini bisa membuat penumpang lain merasa tidak nyaman. Meskipun lezat untuk disantap setidaknya kamu harus menahan diri untuk tidak membawa olahan makanan yang beraroma menyengat seperti buah durian, olahan ikan, mie instan hingga sambal.
4. Makanan yang Memiliki Bungkus Mengembung
Makanan ringan yang dibungkus mengembung ini bisa membuatmu kerepotan, karena makanan ini harus memerlukan tempat yang cukup banyak akibatnya barang-barang yang lain tidak memiliki cukup tempat. Seharusnya kamu bisa membawa dua tas tapi berakhir harus membawa lebih dari itu. Jangan sampai kamu lebih banyak membawa makanan ringan dibandingkan barang keperluanmu, kalau memang tetap ingin dibawa kamu bisa membawanya satu atau dua saja.
5. Makanan yang Dibungkus Tidak Aman
Makanan yang dibungkus tidak aman juga membuat kamu cukup kerepotan lantaran hal yang tidak diinginkan mungkin saja terjadi seperti bocor, tumpah atau robek. Kalau kamu Travelling menggunakan transportasi umum bungkus makanan perlu kamu pertimbangkan untuk kenyamanan dirimu dan penumpang lain, kamu bisa menyiapkan tempat makan anti tumpah dan tumbler untuk minum. Ketika kamu ingin membawa masakanmu atau membeli di luar kamu bisa menggunakan tempat tersebut.
Nah, itu tadi beberapa makanan yang bisa kamu antisipasi bila ingin melakukan liburan dalam waktu lama, setidaknya ini bisa membantu meringankan bawaanmu, jangan sampai kesalahan tersebut membuatmu kerepotan dan orang lain menjadi terganggu. Semoga bermanfaat!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Selain Gorengan, 5 Makanan yang Cocok Dinikmati saat Berbuka Puasa
-
5 Persiapan yang Perlu Diperhatikan Sebelum Interview Kerja, Wajib Teliti!
-
Selain Cokelat, 5 Makanan yang Bisa Diberikan Kepada Orang Tercinta
-
Biar Tetap Produktif, Ini 5 Cara Mengatasi Rasa Kantuk Saat Bekerja
-
Mudah Diterapkan! 5 Cara agar Pakaian yang Dijemur Bebas Bau Apek
Artikel Terkait
-
Tiko Anak Ibu Eny Tolak Pekerjaan Bergaji Besar, Alasannya Bikin Salut: Mental Orang Kaya
-
Filosofi Mendalam di Balik Papeda, Makanan Khas Nusantara yang Memikat Hati Kevin Diks
-
Selain Nasi Liwet, Fefe Slinkert Pacar Nathan Tjoe-A-On Pernah Cicipi Kuliner Langka Indonesia Ini
-
Menjadi Pemuda yang Semangat Bekerja Keras dalam Buku Kakap Merah Ajaib
-
Han Ga In Dilarikan ke RS Usai Tantangan Buldak Pedas Berakhir Fatal
Lifestyle
-
3 Exfoliating Toner Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Hempaskan Bruntusan
-
Prediksi Trend Fashion 2025: Angkat Isu Lingkungan, Gender hingga Teknologi
-
3 Pelembab Panthenol untuk Redness dengan Harga Terjangkau, Cuma Rp48 Ribu
-
Rentan Harapan Palsu, Mengapa Praktik Ghosting Marak di Aplikasi Kencan?
-
Tampil Elegan dan Chic, Yuk Sontek 4 Gaya Mid-Formal ala Honey Lee!
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg