Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Amanda Gusma
Ilustrasi uang (Pexels/Karolina Grabowska)

Mengelola keuangan merupakan suatu kemampuan yang harus dimiliki oleh setiap orang di dunia ini. Begitu banyaknya kebutuhan serta pengeluaran yang terkadang tidak sebanding dengan jumlah pendapatan memang bisa menimbulkan masalah yang cukup serius di kemudian hari.

Maka dari itu, berikut ini adalah beberapa tips hidup hemat yang dapat kamu terapkan agar bisa lebih teratur dalam segi finansial.

1. Menerapkan Gaya Hidup Minimalis

Tips hidup hemat yang pertama adalah dengan menerapkan gaya hidup minimalis. Secara garis besar, gaya hidup minimalis mengajarkan bahwa pembelian barang dapat dilakukan sesuai dengan kebutuhan dan tidak dilakukan secara berlebihan.

Selain itu, barang-barang yang kita beli pun harus benar-benar dibutuhkan dan bukan hanya karena keinginan semata. Jadi, tertarik untuk mencoba gaya hidup yang satu ini?

BACA JUGA: 5 Manfaat Hidup Hemat yang akan Kamu Rasakan, Biasakan Mulai Sekarang!

2. Investasi

Tips hidup hemat yang kedua adalah dengan cara berinvestasi. Sudah menjadi rahasia umum bahwa investasi merupakan salah satu cara yang dapat kita lakukan agar bisa memperoleh keuntungan di masa yang akan datang.

Nah, nantinya kamu bisa mulai berinvestasi dengan menyisihkan sebagian pendapatanmu. Kamu bisa mulai berinvestasi melalui berbagai macam aplikasi yang kini dapat diunduh secara gratis di smartphone.

3. Cashless

Cashless merupakan tips hidup hemat lainnya yang juga bisa kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Tahukah kamu bahwa ternyata membawa uang cash secara berlebihan bisa berpeluang pada sebuah pemborosan?

Maka dari itu, untuk menghindari pemborosan tersebut lebih baik jika kamu membawa uang cash secukupnya, ya. Mudah, bukan?

BACA JUGA: 6 Alasan Mengapa Wajib Hemat saat Berumah Tangga, Suami Istri Harus Paham

4. Skala Prioritas

Tips hidup hemat lainnya yang dapat kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari adalah dengan menentukan skala prioritas.

Membuat skala prioritas bermanfaat agar nantinya kamu bisa membedakan antara hal yang harus kamu dahulukan maupun hal yang bisa kamu tunda untuk sementara waktu.

5. Hindari Berutang

Berbagai macam penawaran yang tersedia seperti kartu kredit tak jarang membuat para penggunanya menjadi boros hingga lupa diri. Maka dari itu, menghindarkan diri dari utang merupakan salah satu cara yang bisa dilakukan agar dapat terhindar dari beban finansial yang berlebih.

Itulah beberapa tips hidup hemat yang dapat kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Selamat mencoba!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Amanda Gusma