Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Awalus Saidatul Maghfiroh
Ilustrasi narkoba (Pexels/Natalia)

Baru-baru ini media sosial digemparkan dengan kabar tak mengenakkan yang datang dari pedangdut senior, Lilis Karlina. Satuan Reserse Narkoba Polres Purwakarta berhasil menangkap anak Lilis Karlina terkait peredaran narkoba.

Mirisnya, sang anak berinisial RD tersebut berusia 15 tahun dan masih duduk di bangku sekolah menengah pertama (SMP). 

Melalui unggahan akun Instagram @lambeturah pada 14 Maret 2023, polisi menangkap tersangka RD dengan bukti berupa ribuan obat-obatan terlarang.

Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain menjelaskan bahwa RD ditangkap di kediamannya di kawasan Ciwareng, Purwakarta, Jawa Barat.

Hal ini menunjukkan bahwa kasus narkoba di Indonesia semakin hari semakin memprihatinkan, terlebih lagi jika tersangkanya adalah anak remaja yang masih di bawah umur.

BACA JUGA: Ammar Zoni Ditangkap Lagi, Ini 6 Terapi untuk Atasi Kecanduan Narkoba

Selain berbahaya untuk kesehatan, narkoba bagi kalangan anak muda merupakan ancaman bagi negara. Tentu saja menjadi penting untuk para orang tua memberikan edukasi dan pemahaman mengenai bahaya narkoba untuk remaja.

Dilansir dari bnn.go.id ada beberapa upaya pencegahan narkoba pada anak yang bisa dilakukan orang tua.

1. Berikan Edukasi tentang Bahaya Narkoba

Cara efektif yang pertama untuk mencegah anak mengonsumsi narkoba adalah dengan memberikan edukasi tentang bahaya narkoba. Beri tahu anak jika narkoba dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan dan masa depan mereka.

Tegaskan bahwa apapun jenis narkoba dapat membahayakan kesehatan dan mempengaruhipenampilan serta masa depan. Dengan begitu, anak akan merasa tersadar bahwa narkoba sangat berbahaya dan harus dihindari.

2. Ajari Anak untuk Mengatasi Gangguan Mental

Salah satu sebab seseorang mengonsumsi narkoba adalah untuk mengatasi gangguan mental seperti mengalami depresi dan kecemasan. Ada kalanya seseorang beranggapan bahwa narkoba dapat memberikan ketenangan saat mereka merasa depresi.

Tentu saja ini adalah persepsi yang keliru dan harus dibenarkan. Ajarkan kepada anak cara mengatasi gangguan mental dengan benar tanpa harus terjerumus ke hal-hal negatif.

BACA JUGA: Ammar Zoni Diduga Narkoba, Ini 5 Bahaya Mengonsumsi Narkoba untuk Kesehatan

3. Terapkan Aturan yang Ketat dan Tegas

Menerapkan aturan yang ketat dan tegas kepada anak adalah salah satu cara yang dapat dilakukan agar anak terbebas dari narkoba.

Misalnya dengan melarang anak pergi ke acara yang rentan dengan minuman keras dan obat-obatan terlarang. Awasi mereka dengan ketat tanpa membuat anak merasa terkekang. Hal ini dapat diterapkan dengan mengontrol pergaulan anak saat di luar rumah.

4. Dukung Anak Melakukan Hal Positif

Mendukung anak melakukan hal-hal yang positif dapat membantu mereka terhindar dari pergaulan yang salah seperti narkoba. Misalnya dengan mendukung anak untuk mengikuti kegiatan yang bermanfaat seperti ikut ekstrakurikuler.

Dengan begitu, mereka akan membangun lingkungan pertemanan yang positif. Selain itu, kegiatan seperti ini cenderung membantu membangun karakter anak yang bermanfaat bagi masa depan mereka.

Nah, itu dia 4 tips yang dapat dilakukan orang tua agar anak terhindar dari narkoba. Mengonsumsi narkoba tidak hanya berbahaya untuk kesehatan, tetapi juga dapat mengancam masa depan dan kehidupan bangsa. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Awalus Saidatul Maghfiroh