Siapa bilang kalau mau kasih THR ke keponakan harus nunggu kerja dulu? Meskipun kamu belum bekerja alias masih kuliah atau sekolah, kamu tetap bisa berbagi dengan saudaramu yang lain, lho.
Tak harus uang, kamu bisa menggantu THR tersebut dengan barang yang harganya masih terjangkau untuk kamu tapi juga worth it untuk dijadikan hadiah untuk orang lain.
Berikut ini ada beberapa rekomendasi THR selain uang, barang-barang ini bisa kamu beli secara grosir yang harganya masih affordable dan bisa disesuaikan dengan jumlah tabungan kamu.
1. Makanan Ringan
Anak kecil mana sih yang nggak suka sama makanan ringan alias jajan? Kamu bisa membeli beberapa jenis makanan ringan yang disukai anak-anak, lalu mengemasnya dengan bentuk yang unik dan menarik.
Boleh juga kalau kamu mau bikin kreasi makanan ringan sendiri. Untuk harga dan jumlah makanan ringannya, bisa disesuaikan dengan uang tabungan kamu, ya.
2. Aksesoris
Akesoris buatan sendiri seperti pin, gelang, atau cincin, boleh juga nih dijadikan hadiah untuk keponakan-keponakan nanti pas hari lebaran. Bahan untuk membuat aksesoris ini juga tidak mahal dan bisa dibuat lebih dari 10 karya.
3. Ciput
Ciput adalah salah satu barang penting yang sering luput dari perhatian orang, kamu bisa jadikan ini hadiah saat hari raya nanti sebagai pengganti uang THR.
Di e-commerce ada banyak kok penjual ciput grosir yang harganya terjangkau dan kualitasnya bagus. Tinggal kemas ke wadah atau diikat dengan tali, sudah siap jadi hadiah lebaran.
4. Kopiah
Sama seperti ciput, kopiah juga bisa dijadikan hadiah lebaran pengganti THR. Kalau ciput untuk perempuan, kopiah bisa diberikan pada keponakanmu yang laki-laki. Coba cari penjual kopiah grosir yang ada di e-commerce, kalau ada pilih yang kualitasnya worth it untuk dijadikan hadiah, ya.
5. Alat Tulis
Kalau rata-rata keponakanmu sudah memasuki usia sekolah, nggak ada salahnya nih kasih mereka alat tulis seperti bolpoin, pensil, dan penghapus. Tinggal sesuaikan saja harga dan jumlahnya dengan uang tabungan kamu.
Itulah 5 ide THR selain uang. Selain antimainstream, hadiah-hadiah seperti di atas juga bermanfaat untuk keponakan-keponakanmu.
Baca Juga
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
-
Kurang Berbakat di MotoGP, Aleix Espargaro Membayarnya dengan Kerja Keras
-
3 Fakta Menarik F1 GP Las Vegas 2024, Max Verstappen Sah Jadi Juara Dunia
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
Artikel Terkait
-
Rapat di DPR Sambil Momong Anak, Sara Keponakan Prabowo Dibela Netizen: Gpp daripada Molor, Ngebokep atau Main Slot!
-
Mau Lapor ke Prabowo, Apa Alasan Saras Mati-matian Bela Ipda Rudy Soik usai Dipecat Polda NTT?
-
Keponakan Prabowo Sampai Turun Tangan, Sayangkan Kasus Pemecatan Ipda Rudy Soik Sampai ke DPR
-
Silsilah Keluarga Thomas Djiwandono, Dilantik Paman Sendiri Jadi Wamen Keuangan 2024-2029
-
Kekayaan Thomas Djiwandono, Keponakan Prabowo Subianto yang Jadi Wamenkeu Kabinet Merah Putih
Lifestyle
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
Terkini
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Ulasan Novel The Years of the Voiceless: Potret Kehidupan di Bawah Represi
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?