Kapan waktu terbaik mengeluarkan zakat fitrah harus diketahui setiap muslim agar pahala dalam menjalani ibadah wajib yang satu ini menjadi maksimal. Menurut an.nur.ac.id. ada lima waktu mengeluarkan zakat fitrah menurut islam. Dengan mengetahui waktu terbaik mengeluarkan zakat fitrah, kaum muslimin akan terhindar dari waktu haram zakat.
Lantas, kapan waktu terbaik mengeluarkan zakat fitrah yang dimaksud? Simak uraian lengkapnya dalam artikel ini. Menurut para ulama, ada pembagian waktu secara umum tentang waktu pembayaran zakat fitrah, di antaranya:
1. Waktu mubah
Waktu ini dimulai dari awal hingga akhir Ramadan. Ini adalah waktu boleh membayar zakat fitrah.
2. Waktu wajib
Waktu ini terjadi di akhir Ramadhan dan awal Syawal. Ini adalah waktu wajib membayar zakat fitrah bagi orang yang masih hidup di akhir Ramadhan dan awal Syawal meski. Menurut Imam Abu Hanifah dan Imam Malik, waktu wajib ini adalah waktu yang paling tepat untuk membayar zakat fitrah. Karena zakat fitrah harus dibayar ketika terbit fajar Idul Fitri, sebagai batas akhir dari puasa Ramadhan dan awal dari Bulan Syawal.
3. Waktu sunnah
Waktu ini ada pada sebelum shalat Idul Fitri. Ini adalah waktu yang paling utama (fadhilah) menurut sebagian besar ulama. Karena mengacu pada hadits Rasulullah SAW, bahwa Beliau memberitahukan untuk membayar zakat fitrah sebelum berangkat ke masjid Idul Fitri dan mewajibkan zakat fitrah sebagai penyucian orang yang berpuasa dan sarana untuk memberi makan bagi orang miskin.
4. Waktu makruh
Yaitu setelah shalat Idul Fitri hingga tanggal 1 Syawal berakhir atau pada waktu maghrib Hari Raya Idul Fitri. Hal ini karena sudah melewati waktu yang disyariatkan. Sehingga, menjadi makruh atau dibenci. Dalam hadist, Rasulullah SAW bersabda, bahwa ketika umat muslim membayar zakat fitrah setelah shalat Id, maka ini terhitung sebagai sedekah sunnah biasa.
5. Waktu haram
Waktu ini setelah berakhirnya tanggal 1 Syawal. Waktu ini menjadi haram atau dilarang untuk berzakat karena telah melampaui batas waktu yang disyariatkan serta tidak bisa mengganti kewajiban yang telah lewat.
Sehingga, bisa disimpulkan bahwa waktu terbaik mengeluarkan zakat fitrah adalah sebelum shalat Idul Fitri. Kalau kalian pilih yang mana nih?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Lovelyz "November": Kamu sebagai Tujuan Hidup yang Tidak Pernah Berubah
Artikel Terkait
-
Aturan Zakat Ternak Sapi dalam Islam, Berapa Ekor Nisabnya?
-
Penguatan Zakat dan Wakaf: Menteri Agama Bertemu Pejabat UEA di Dubai
-
UPZ Pupuk Kaltim Komitmen Salurkan Zakat Tepat Sasaran
-
BRI Dukung Rakornas BAZNAS 2024, Pengelolaan Zakat via Digital Makin Maksimal
-
Wajib Tahu! Ini Hukum dan Cara Menghitung Zakat Penghasilan
Lifestyle
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam