Berbagi adalah perbuatan yang sangat baik dan kamu harus berusaha untuk membiasakannya. Berbagi uang kepada sanak saudara ketika lebaran tiba merupakan tradisi yang sudah berjalan di masyarakat kita. Saya kira, itu tidak ada salahnya, kok! Meskipun tidak harus dilakukan saat lebaran, tapi bisa untuk menambah kegembiraan tersendiri, terutama adalah bagi anak-anak.
Ketika kamu ingin berbagi THR atau tunjangan hari raya kepada keluarga, kamu harus memperhatikan beberapa hal. Hal ini dilakukan bukan untuk menekan kamu perhitungan kepada keluarga, namun agar kamu bisa berbagi dengan nyaman dan aman secara finansialnya juga.
Jadi, berikut ini merupakan beberapa hal yang harus kamu perhatikan ketika berbagi THR kepada keluarga di momen hari raya. Oh iya, beberapa hal di bawah ini tidak berlaku bagi kamu yang terlahir menjadi orang kaya raya, ya!
1. Atur budget dengan bijak
Ketika momen lebaran datang, akan banyak hal yang harus kamu persiapkan. Dari mulai baju baru yang sering kali dipersiapkan oleh banyak orang, sampai hidangan untuk para tamu yang datang.
Kalau kamu memang ingin berbagi THR juga dengan keluarga, maka pastikan ada budget atau anggaran untuk itu. Penghasilan atau keuanganmu saat ini, perlu dipertimbangkan untuk kebutuhan sekarang, dana darurat, sampai kebutuhan sebulan mendatang.
Berbagi THR itu bukan perlombaan, kok! Jadi, kamu tidak perlu merasa minder ketika THR yang kamu berikan tidak sebanyak yang orang lain berikan. Berbagi itu semampunya.
Ketika kamu bisa mengatur budget dengan baik, maka kamu akan bisa berbagi dengan hati yang lapang, tanpa merasa khawatir kebutuhan sebulan tidak aman.
2. Buat prioritas
Ketika budget kamu ngepas, tidak mengapa untuk mengatur prioritas. Maksudnya kamu bisa menggunakan nominal paling besar untuk keluarga dekat, setelahnya keluarga jauh, saudara, kerabat, hingga tetangga. Hal ini cukup efektif dilakukan untuk menghemat pengeluaran.
Sekarang ada banyak toko online yang menjual amplop THR lebaran dengan motif yang lucu. Kamu bisa membelinya dengan beberapa motif untuk menyesuaikan isi dan penerimanya, sehingga kamu tidak akan terlihat pilih kasih di mata orang lain.
3. Memberi tak harap kembali
Ketika kamu berniat untuk membagi THR kepada orang lain, maka cobalah untuk melakukannya dengan semboyan memberi tak harap kembali. Pasalnya, ketika kamu mencoba untuk memberi tanpa mengharap kembalian, kamu akan merasa sangat lega saat bisa melakukan itu.
Namun, ketika kamu melakukannya dengan mengharapkan kembalian, sangat mungkin bagi kamu untuk merasa kecewa ketika apa yang kamu dapatkan tidak sebanding dengan apa yang kamu perkirakan.
4. Pertahankan dan tingkatkan
Syukuri ketika kamu bisa berbagi di tahun ini. Sebetulnya ini bukan tentang banyak atau sedikitnya, tapi tentang bagaimana kemauan kamu untuk melakukan itu, bagaimana kamu mengatur segala hal dan membuat apa yang kamu inginkan bisa dilakukan.
Lebaran tahun berikutnya, kamu harus berusaha untuk mempertahankan itu. Lebih baik lagi, apabila kamu bisa meningkatkannya. Semoga kita semua selalu diberikan kelancaran dalam mencari rezeki, sehingga hal tersebut akan memudahkan kita dalam berbagi pada sesama.
Jadi, itu dia beberapa hal yang harus kamu perhatikan ketika berbagi THR dengan orang lain. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
-
Jarang Disadari, 4 Pengaruh Silent Treatment dalam Hubungan Rumah Tangga!
-
Yoursay dan Suara Semakin Melegenda, Selalu Menjadi Rumah untuk Penulisnya
-
4 Tips Tetap Rukun dengan Pasangan Meskipun Beda Pilihan Capres di Pemilu 2024
-
Taman Cerdas Soekarno Hatta Jebres, Multifungsi dan Favoritnya Semua Kalangan
-
Cantiknya Pantai Teluk Penyu Cilacap, Indahnya Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Fuji Ajak Gala Sky Berbagi dengan Anak Yatim, Netizen Kagum pada Pola Asuh Keluarga Haji Faisal
-
BULOG dan Kodim 1707/Merauke Salurkan Bantuan di Distrik Ilwayab
-
Ulasan Buku Berbagi Cerita Berbagi Cinta, Buku Ilustrasi yang Ramah Anak!
-
Cara Berbagi File Anti Ribet di Xiaomi HyperOS, Klik Langsung Terkirim
Lifestyle
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Kulit Anti Belang! Ini 3 Jaket Anti UV Terbaik untuk Olahraga dan Motoran
Terkini
-
Kenali Pengaruh Marketing Automation Terhadap Peningkatan Efisiensi Bisnis
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Ulasan Buku Period Power, Meningkatkan Produktivitas Saat Datang Bulan
-
Pedasnya Nendang, Icip Kuliner Cabe Ijo yang Bikin Ketagihan di Kota Jambi
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?