Tak sedikit orang yang menyimpan makanan di kulkas. Selain memperpanjang keawetan makanan, kulkas berperan juga dalam memperlambat bakteri. Namun ada beberapa jenis buah-buahan yang tahan lama meski tidak disimpan dalam kulkas, lho. Buah-buahan tersebut justru akan berkurang vitaminnya jika disimpan dalam kulkas.
Melansir dari hellosehat.com, inilah daftar buah-buahan yang tahan lama meski tidak disimpan dalam kulkas.
BACA JUGA: Drama Korea Bikin Kecanduan? Simak 4 Tips untuk Mengatasinya
1. Tomat
Tomat menjadi salah satu buah yang tahan lama meski tidak disimpan dalam kulkas. Penelitian yang dilakukan oleh University of Florida mengungkap jika mendinginkan sebuah tomat bisa berpengaruh pada kurangnya aktivitas gen terutama yang menghasilkan enzim yang membuat tomat segar dan manis.
Oleh sebab itu, tomat tak perlu dimasukkan dalam kulkas. Sebab bisa merusak tingkat kematangan serta rasanya.
2. Melon
Melon memiliki bentuk yang bulat. Selain memakan banyak tempat apabila disimpan dalam kulkas, melon juga memiliki ketahanan tanpa dimasukkan dalam kulkas. Menyimpan melon dalam kulkas bisa menghilangkan kandungan senyawa antioksidan yang terdapat pada buah tersebut.
Namun jika kamu ingin menyimpan buah yang satu ini ke dalam kulkas, diusahakan untuk dikupas dan memotongnya terlebih dahulu. Sehingga kandungan vitamin serta zat baik lainnya tidak hilang.
BACA JUGA: 4 Shio Paling Rakus dalam Hal Keuangan dan Karier
3. Persik
Buah ini menjadi buah yang bisa tahan tanpa disimpan dalam kulkas. Terutama buah persik yang belum matang atau dalam proses pematangan.
Buah persik yang tidak matang disimpan dalam kulkas bisa mengubah rasa bahkan kehilangan citarasa khasnya seperti tepung cokelat. Jadi jika kamu ingin menyimpan persik di dalam kulkas, tunggu sampai buah tersebut matang, ya.
4. Pisang
Pisang merupakan salah satu buah-buahan tropis yang seharusnya dibiarkan saja diluar tanpa harus disimpan di kulkas. Buah-buahan tropis sangat sensitif terhadap suhu dingin sehingga biasanya dapat mengubah warna buah tersebut. Selain itu, pisang apabila dalam suhu dingin bisa membuat rasanya berkurang atau tak lezat dan vitamin C nya hilang.
BACA JUGA: 10 Alasan Kamu Harus Sering-sering Membersihkan Toilet, Lakukan Sekarang!
5. Alpukat
Buah alpukat mentah yang disimpan dalam kulkas justru akan memperlambat proses pematangannya. Namun, alpukat yang telah matang barulah kamu bisa menyimpannya dalam kulkas. Oleh sebab itu, buah-buahan yang masih mentah tidak direkomendasikan disimpan dalam kulkas, ya seperti alpukat ini.
Itulah beberapa buah yang akan tetap segar meski tak disimpan dalam kulkas. Sebagian besar buah tersebut apabila disimpan dalam kulkas bisa memengaruhi citarasa. Sehingga kamu perlu memperhatikan cara menyimpan buah-buahan tersebut, ya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Meski Gratis, Ini 4 Alasan Kamu Perlu Berhati-hati saat Pakai Wi-Fi Publik
-
5 Tips Menyimpan Makanan Basah Kucing agar Tahan Lama, Jaga Tetap Fresh!
-
4 Tips Menyiasati Sepatu yang Kekecilan agar Nyaman Dipakai, Auto Longgar!
-
Peringati Hari Polio Sedunia, Berikut 5 Cara Cegah Penyakit yang Satu Ini
-
6 Cara Tepat Merawat Kucing Pasca-Sterilisasi, Utamakan Kenyamanan Anabul!
Artikel Terkait
-
Jangan Lakukan Hal Ini Saat Bersihkan Kulkas
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri
-
Tragis! Warga Sekayu Ditembak Mati saat Bayar Listrik, Pelaku Diburu Polisi
-
Akibat Tidak Mau Mendengarkan Nasihat dalam Buku Rumah Tua di dalam Hutan
Lifestyle
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
Terkini
-
3 Fakta Menarik F1 GP Las Vegas 2024, Max Verstappen Sah Jadi Juara Dunia
-
Piala AFF 2024: Vietnam Girang, Maarten Paes Tidak Perkuat Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Diminta Tak Cepat Puas, Ini Pesan Mendalam Erick Thohir
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Menguak Misteri Pembunuhan Sebuah Keluarga dalam Novel 'Pasien'