Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Riva Khodijah
Ilustrasi pasangan tertawa (Pexels.com/Anna Pou)

Di antara hal yang dapat mengubah perilaku seseorang, adalah jatuh cinta. Ketika seseorang sedang kasmaran biasanya ada saja tindakan yang dilakukan tidak seperti biasanya. Tindak-tanduk ini pun bisa jadi pertanda, lho, apakah si doi memang benar-benar jatuh cinta atau enggak.

Lantas, perilaku apa saja yang biasanya ditunjukkan oleh pasangan yang sedang jatuh cinta? Berikut akan dibahas beberapa contoh tingkah pasangan yang dimabuk cinta.

1. Selalu memandang dengan mesra

Seseorang yang sedang jatuh cinta biasanya akan selalu berusaha memandang orang yang dicintainya. Lepas sebentar saja dari pandangan sudah seperti ada yang hilang. Buat yang menjalin asmara pasti pernah merasakan pandangan mesra dari pasangan yang kerap bikin jantung berdebar-debar gak karuan.

2. Gak mau berpisah

Ciri lain pasangan yang sedang dimabuk cinta, yaitu gak ingin berpisah meski sebentar. Baru saja bertemu rasanya sudah ingin bertatap muka kembali.

Itulah kenapa perasaan rindu ini beririsan sekali dengan level perasaan cinta seseorang. Hubungan yang sudah kehilangan rasa cinta biasanya tampak dari sikap biasa-biasa saja meski sudah tidak bertemu lama dengan pasangan.

Sebaliknya, awal-awal hubungan di mana perasaan cinta itu masih begitu besar diiringi pula dengan rasa rindu yang menggebu-gebu.

3. Rela berkorban demi membahagiakanmu

Pengorbanan dalam sebuah hubungan memang jadi keharusan. Baik pengorbanan waktu, tenaga, bahkan uang. Hal ini pun akan kentara sekali saat seseorang sedang kasmaran.

Pasangan yang dimabuk asmara biasanya akan rela berkorban demi membahagiakanmu. Misalnya, rela menempuh perjalanan jauh demi mengantar jemput kamu, membelikan hadiah barang yang kamu inginkan kendati harus susah payah menabung terlebih dahulu, dan banyak pengorbanan lainnya.

4. Berusaha mencari tahu tentang dirimu

Jatuh cinta dapat menimbulkan keinginan untuk lebih dekat atau intim terhadap seseorang. Termasuk keintiman secara emosional. Hal inilah yang bikin pasangan kerap mencari tahu atau menggali lebih dalam mengenai kehidupan pribadimu. Bukan bermaksud mencampuri, tapi ia hanya ingin bisa lebih dekat dan memahami dirimu.

Gimana, apakah pasanganmu menunjukkan tanda-tanda tadi? Kalau iya, pertahankan terus rasa cinta kalian agar keromantisan tersebut selalu hadir, ya.

Riva Khodijah