Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Andy Setiawan
Ilustrasi kegagalan (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Dalam menjalani kehidupan kita tidak selalu mendapatkan keberhasilan, dilanda berbagai kegagalan juga merupakan bagian dari risiko yang harus dihadapi saat berusaha mewujudkan tujuan dan cita-cita. Kegagalan memang sangat menyakitkan, rasa percaya diri menjadi kunci untuk bisa bangkit dari kegagalan.

Namun kenyataannya saat mengalami kegagalan kebanyakan orang kesulitan untuk mendapatkan kembali rasa percaya dirinya.

Beberapa cara yang bisa terapkan agar kembali mendapatkan rasa percaya diri saat dihantam kegagalan:

BACA JUGA: 7 Tips Ampuh Mengurangi Kebiasaan Ngomong Belibet, Terus Berlatih!

1. Terima Kegagalan dengan Ikhlas 

Untuk mendapatkan kembali rasa percaya diri maka terima setiap kegagalan yang anda alami dengan ikhlas dan penuh kesabaran, jika mengalami kegagalan berarti masih ada sesuatu yang kurang dalam prosesnya. Evaluasi setiap gerak langkah yang sudah anda buat dan benahi apa yang kurang dan salah.

2. Baca Kisah Inspiratif

Untuk meningkatkan dan menumbuhkan kembali rasa percaya diri setelah dilanda kegagalan, anda bisa mencoba untuk membaca kisah inspiratif dari berbagai tokoh-tokoh dunia yang berhasil meraih sukses.

Banyak tokoh-tokoh dunia yang akhirnya sukses setelah mengalami kegagalan yang bertubi-tubi, namun mereka tidak pernah menyerah dan terus mengejar tujuannya. Contohlah kisah hidup mereka agar anda semakin termotivasi dan percaya diri untuk melanjutkan perjuangan anda.

BACA JUGA: 5 Tips Memilih Skincare yang Tepat, Ketahui Jenis Kulitmu

3. Singkirkan Rasa Malu

Tentu saat seseorang mengalami kegagalan maka rasa malu karena tidak bisa mencapai kesuksesan akan muncul, sikap malu merupakan sesuatu yang sangat salah dan harus disingkirkan. Kegagalan bukan sesuatu yang memalukan, rasa malu karena gagal justru akan menghambat perkembangan dan pergerakan anda.

Sadarilah bukan hanya anda yang sering mengalami kegagalan, banyak orang yang berhasil membayar kegagalan mereka dengan keberhasilan saat mereka mampu mengatasi rasa malu mereka akan kegagalan.

4. Abaikan hal yang Tidak Penting

Hiraukan sesuatu yang yang tidak penting, terkadang saat anda mengalami kegagalan banyak suara-suara yang meragukan dan menghina perjuangan anda.

Setiap ucapan ataupun hal negatif yang datang kepada anda tidak akan membantu membantu untuk mewujudkan tujuan anda, maka dari itu jangan dengarkan dan teruslah fokus untuk membenahi dan mengevaluasi langkah anda.

BACA JUGA: 5 Alasan Mengapa Promosi Menggunakan Video Jauh Lebih Baik, Ada Daya Visual

5. Balas Ejekan dengan Keberhasilan

Jangan dengarkan dan pikirkan perkataan ataupun hal negatif, setiap ejekan yang anda terima gunakan sebagai lecutan agar anda semakin bersemangat untuk membuktikan keberhasilan anda.

Jangan terus meratapi setiap ejekan yang datang, teruslah bergerak sampai anda berhasil agar mereka yang mengejek anda terdiam melihat keberhasilan anda.

6. Terus Berpikir Positif

Tidak ada gunanya anda meratapi kegagalan yang datang, berpikirlah secara positif dengan menganggap bahwa setiap proses pasti ada jatuh bangunnya. Jika anda terjatuh maka sebisa mungkin anda harus bisa bangkit kembali, jangan terus berpikir kemungkinan terburuk akan datang kepada anda. 

Itulah 6 tips agar anda bisa kembali menumbuhkan rasa percaya diri setelah diterpa oleh kegagalan. Sadarilah bahwa kegagalan merupakan bagian dari kesuksesan,kuncinya adalah terus bangkit dan berusaha.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Andy Setiawan