Kamar mandi merupakan ruangan di rumah yang seringkali terasa lembab dan memiliki bau yang kurang sedap. Beberapa penyebab kamar mandi bau bisa bersumber dari banyak hal seperti dari toilet hingga kurangnya ventilasi.
Apabila kamar mandi sering memiliki bau tak sedap, Anda dapat mencoba beberapa tips dari Mydomaine berikut ini untuk membuat kamar mandi selalu wangi.
1. Rutin bersihkan kamar mandi
Salah satu cara paling mudah membuat kamar mandi selalu wangi adalah dengan membersihkan kamar mandi secara rutin. Membersihkan setiap hari lebih disarankan untuk menghindari bau yang kurang sedap di kamar mandi.
Tak hanya perabotan di kamar mandi, handuk juga harus dibersihkan dan diganti secara rutin untuk mengindari bau. Handuk bisa menjadi salah satu penyebab bau yang kurang sedap di kamar mandi. Pasalnya di kamar mandi handuk yang jarang dibersihkan namun sering digunakan bisa berjamur dan berbau.
Tips untuk membuat handuk tetap wangi dan tidak berjamu adalah selalu rutin dibersihkan, selalu gantung setelah digunakan, dan jangan dilipat saat handuk dalaam kondisi lembab.
2. Pakai sabun mandi wangi
Manjakan diri dengan mandi menggunakan sabun yang beraroma wangi sehingga badan dan ruang kamar mandi tetap wangi. Menggunakan sabun mandi yang wangi adalah cara paling mudah dan efektif untuk membuat kamar mandi selalu beraroma harum untuk bahkan hingga beberapa jam.
Pilihlah aroma sabun favorit sehingga kamar mandi memiliki aroma yang disukai sehingga menjadi lebih nyaman saat berada di kamar mandi.
3. Jendela
Pastikan di kamar mandi ada jendela sebagai sirkulasi udara agar tidak terasa pengap dan lembab. Bisa menggunakan jendela kecil diatas ataupun jendela besar untuk kamar mandi di rumah. Sebaiknya setiap harinya jendela kamar mandi setidaknya dibuka selama 10-15 menit untuk membuat udara ruangan menjadi lebih segar.
Selain itu, membuka jendela juga bisa mengurangi kelembapan berlebihan yang merupakan penyebab dari bau tidak sedap di kamar mandi. Apabila kamar mandi tidak punya jendela bisa dilengkapi exhaust fan untuk mengurangi udara lembab dan pertumbuhan jamur yang membuat kamar mandi bau.
4. Diffuser
Penggunaan diffusser bisa membantu untuk mengurangi bau dan membuat kamar mandi tetap memiliki bau yang wangi sepanjang hari. isa gunakan diffusser di kamar mandi dengan diletakkan pada belakang wastafel ataupun belakang kloset.
Adanya diffusser juga membuat nuansa kamar mandi seperti saat berada di spa sehingga akan terasa nyaman dan rileks saat mandi. Itu adalah beberapa tips mudah untuk membuat kamar mandi memiliki bau yang wangi, jangan lupa dicoba dirumah.
Baca Juga
-
Cat Lovers Merapat, Ini 3 Tanda Kucing Hamil yang Jarang Diketahui
-
3 Ide Tanaman untuk Dekorasi di Dalam Rumah, Siapkan Budget Mulai 10 Ribu
-
Wajib Tahu, 3 Cara Mudah Membuat Kucing yang Sedih Kembali Bahagia
-
Kenali 5 Tanda Kucing Sedih yang Jarang Diketahui, Cat Lovers Harus Tahu!
-
3 Cara Mudah Hilangkan Noda Membandel di Dinding yang Berwarna Putih
Artikel Terkait
-
Ibu-Ibu Juga Bisa Atasi Kebocoran Kamar Mandi, Ini Tips Praktis Tanpa Perlu Tunggu Suami
-
Biasa Hidup di Rumah Mewah, Fuji Dicap Apa Adanya Saat Perlihatkan Kamar Mandi Sederhana di Kampung Halaman
-
Iis Dahlia Klarifikasi Isu Bau Ketiak Erina Gudono, Pernah Disinggung Putrinya Salshadilla Juwita hingga Viral
-
Gangguan Kejiwaan atau Hanya Hobi Aneh? Pria Yunani Cium Bau Sepatu Tetangga
-
Terobsesi Aroma Kaki, Pria Ini Dipenjara Karena Hobi Mengendus Sepatu Tetangga
Lifestyle
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
4 Varian Sunscreen dari NPURE, Ada Bentuk Spray hingga Powder
-
3 Facial Foam untuk Redakan Jerawat Tanpa Bikin Iritasi, Harga Rp120 Ribuan
-
Perjalanan Aroma, Mengenal Lebih Dekat 3 Brand Parfum Asal Prancis
-
4 Translucent Powder Terbaik untuk Makeup Flawless, Bebas Minyak Seharian!
Terkini
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Review Novel 'Iyan Bukan Anak Tengah', Ketika Anak Merasa Tidak Diprioritaskan