Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Firda Amalia
Ilustrasi wanita yang mengalami ketiak basah (Freepik/timeimage)

Tak hanya bau badan, rupanya ketiak yang basah seringkali menjadi momok yang menakutkan bagi banyak orang. Terutama bagi mereka yang kerap berinteraksi dengan orang lain, ketiak yang basah bisa menurunkan percaya diri dan membuat tak nyaman untuk menjalani hari. 

Salah satu yang menjadi penyebab ketiak mudah basah yakni keringat yang berlebihan atau hiperhidrosis, memang perlu penanganan dari dokter. Namun, pada beberapa kasus ketiak basah diakibatkan karena aktivitas yang padat.

Nah, jika kamu mengalami ketiak basah karena aktivitas sehari-hari, kamu bisa mencoba beberapa cara mudah berikut berdasarkan lansiran dari SehatQ.

BACA JUGA: Merasa Lelah Tiba-Tiba? Ketahui 6 Kebiasaan yang Mencuri Energi Kita

1. Pakai antiperspirant topikal

Jika deodorant sudah tidak mempan lagi untuk mengatasi ketiak basah, kamu bisa mencoba menggunakan antiperspirant topikal. Sebab, antiperspirant topikal dirancang mampu mengatasi bau ketiak sekaligus menutup kelenjar keringat. 

Cara penggunaannya yakni oleskan antiperspirant topikal pada ketiak yang telah bersih dan kering. Kamu bisa menggunakan antiperspirant topikal ini saat malam hari agar bekerja efektif. Serta jangan lupa untuk rutin mencukur bulu ketiak. 

2. Berikan jeda antara mandi dengan berpakaian

Ketika setelah mandi, hindari untuk langsung berpakaian. Terutama bagi kamu yang tinggal di daerah yang lembap dengan mandi air hangat. Hal ini bertujuan memberikan jeda agar suhu tubuh bisa kembali ke suhu normalnya. Dengan begitu ketiak yang basah bisa terhindari. 

3. Gunakan pakaian yang longgar

Salah satu pemicu keringat bisa jadi karena pakaian yang ketat. Oleh sebab itu kenakan pakaian yang cukup longgar serta menyerap keringat contohnya katun. Pakaian yang longgar akan membuat udara masuk dan membuat tubuh terasa sejuk. 

BACA JUGA: 5 Tips Ampuh Mendidik Anak Generasi Z dari Tantangan Era Digital

4. Hindari konsumsi makanan dan minuman pemicu keringat

Tak hanya aktivitas harian yang bisa membuat ketiak basah, rupanya ada beberapa makanan serta minuman yang mampu memicu keringat berlebih. Seperti makanan dengan lemak tinggi, bawang merah dan putih, es krim, makanan pedas disajikan saat panas, bir, makanan atau minuman yang mengandung kafein. 

Serta beberapa sayuran seperti bunga kol, kubis, pakcoy, asparagus dan brokoli. Beberapa makanan serta minuman yang telah disebutkan tadi, sebaiknya mulai dihindari agar tidak menjadi pemicu munculnya keringat berlebihan. 

5. Minum air yang cukup

Minum air putih yang cukup bisa mempertahankan suhu badan agar lebih sejuk. Sehingga mampu membuat tubuh menjadi segar dan mengatasi keringat berlebihan. Dengan begitu akan menekan keringat berlebih. 

Itulah beberapa cara mengatasi ketiak yang basah. Jika beberapa cara di atas tidak berhasil, kamu bisa berkonsultasi dengan dokter terkait, ya. Semoga bermanfaat. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Firda Amalia