Kabar yang cukup mengejutkan datang dari dunia sepak bola Internasional. Salah satu pemain papan atas, yakni Eden Hazard umumkan gantung sepatu dari dunia sepak bola.
Dilansir dari kanal berita ESPN, mantan punggawa timnas Belgia tersebut resmi mengakhiri karier sepak bolanya di usia yang terbilang cukup dini, yakni 32 tahun.
Keputusan pensiunnya pemain yang pernah membela LOSC Lille tersebut tentunya cukup mengejutkan banyak pihak, meskipun beberapa pengamat juga tidak terlalu kaget dengan keputusan pemain dengan catatan 126 caps bersama timnas Belgia ini.
Eden Hazard sendiri memang telah mengalami musim-musim terakhirnya bersama Real Madrid dengan tidak terlalu baik.
Sejak direkrut pada tahun 2019 silam, pemain yang pernah meraih gelar pemain terbaik Belgia selama 3 tahun berturut-turut tersebut hanya mampu mencatatkan 54 penampilan dan menyumbang 4 gol sebelum dilepas pada akhir musim 2022/2023 lalu.
BACA JUGA: Alami Cedera, Rafael Struick Absen saat Timnas Indonesia Hadapi Brunei
Masalah Kebugaran dan Problem Cedera Menjadi Penyebab Utama
Karier Eden Hazard selama 16 tahun di dunia sepak bola terbilang cukup mentereng. Jebolan akademi LOSC Lille ini sukses meraih gelar Ligue 1 2010/2011 dan Coupe de France musim 2010/2011.
Kariernya dianggap mencapai puncaknya saat dia memutuskan untuk pindah ke klub Liga Inggris, Chelsea pada awal musim 2012/2013.
Bersama skuad berjuluk “The Blues”, Eden Hazard sukses mengemas 245 penampilan dan mencetak 85 gol sebelum hengkang ke Real Madrid di tahun 2019.
Saat berseragam Chelsea, Eden Hazard sukses merengkuh trofi Premier League di musim 2014/2015 dan musim 2016/2017.
Dia juga sukses meraih gelar FA Cup di musim 2017/2018 dan EFL Cup di musim 2014/2015. Selain itu, dia sukses mempersembahkan 2 gelar UEFA Europa League di musim 2012/2013 dan 2018/2019.
BACA JUGA: Rela Posisinya Diubah oleh Coach STY, Sandy Walsh Bisa Tempati 3 Sektor Ini
Kepindahannya ke Real Madrid di tahun 2019 dianggap sebagai salah satu keputusan besar dalam karier sepak bolanya.
Namun, selama membela “Los Galacticos” Eden Hazard lebih sering naik ke meja operasi karena cedera hamstring dan ligamen yang kerap dideritanya. Bahkan, dia juga sempat mengalami permasalahan kebugaran dan kelebihan berat badan.
Eden Hazard resmi mengakhiri kontraknya bersama Real Madrid di bulan Juni 2023 dan fokus untuk pemulihan cedera.
Namun, setelah 3 bulan lebih tanpa klub dan tidak menunjukkan tanda-tanda mendapatkan kebugarannya kembali, mantan kapten timnas Belgia tersebut resmi mengumumkan gantung sepatu pada Selasa (10/10/2023) kemarin setelah memainkan lebih dari 700 pertandingan selama karier profesionalnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
PSSI Anak Tirikan Timnas Indonesia Senior, Media Asing Berikan Sorotan!
-
Cadangkan Zahaby Gholy saat Jumpa Brazil, Nova Arianto Berikan Klarifikasi!
-
Piala Dunia U-17: Takluk dari Brazil, Peluang Lolos Indonesia Masih Ada!
-
Misi Baru! Gagal di Edisi 2026, PSSI target Timnas Main di Piala Dunia 2030
-
PSSI Tak Masukkan Laga Uji Coba Timnas U-22 ke Kalender FIFA: Konsistensi Dipertanyakan?
Artikel Terkait
-
Meraba Kegagalan Eden Hazard di Real Madrid dan Berakhirnya Karier Sang Bintang, Salah Langkah atau Salah Sikap?
-
Gantung Sepatu, Eden Hazard : Waktunya Bersenang-senang Bersama Orang Tersayang
-
Daftar Pemain Sepak Bola Tewas Mengenaskan dalam Perang Israel - Hamas
-
Cetak Gol Lagi, Jude Bellingham Sah Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo
-
Jude Bellingham Sejajar dengan Cristiano Ronaldo!
Hobi
-
Terhenti di Fase Grup Piala Dunia, Mengapa Tak Ada Desakan Suporter untuk Pecat Nova Arianto?
-
Rizky Ridho Masuk Nominasi Puskas Award, Waktunya Indonesia Kejar Habis Malaysia!
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulangan Masa Kelam Persepakbolaan Indonesia Satu Dekade Lalu
-
Sejarah Pencapaian para Wakil ASEAN di Piala Dunia U-17, Indonesia Layak Sombong!
-
Bakal Dievaluasi PSSI, Nova Arianto Berpotensi Diberhentikan dari Pelatih Timnas U-17!
Terkini
-
Rilis 8 Januari 2026, Siapa Pemeran Film Suka Duka Tawa?
-
Teaser Perdana Anime The Cat and The Dragon Dirilis, Tayang Juli 2026
-
Hanum Mega Buat Perjanjian Pernikahan Jelang Akad, Demi Amankan Hak?
-
Naura Ayu Temukan Jati Diri Lewat Single Terbaru Lampu Jalan
-
Ciptakan Trend Khatam Al-Quran Sejak Dini Lewat Tasmi Jumat Legi