Berhubung saat ini sudah memasuki tahun baru 2024, banyak para netizen yang membagikan hasil rekapitulasi pengeluaran uang yang mereka gunakan di Gojek. Ada banyak fitur yang bisa digunakan di Gojek, mulai dari Goride hingga Gofood.
Berdasarkan postingan dari salah satu akun Twitter atau X, seorang sender membagikan hasil tangkapan layar yang memperlihatkan total pengeluarannya selama satu tahun di aplikasi Gojek tersebut.
Ternyata nominal yang keluar sangat luar biasa! Biaya yang ia habiskan di aplikasi hijau tersebut mencapai lebih dari 200 juta. Hal ini tentu nilai yang tidak sedikit. Netizen pun ramai memberikan reaksi mereka dan banyak yang menyatakan rasa heran terhadap si pengirim tersebut.
Netizen yang lain pun juga ramai membagikan pengeluaran mereka di Gojek selama satu tahun. Nominal yang mereka habiskan cukup beragam, mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah.
Nah, kamu juga penasaran dan ingin mengecek pengeluaran kamu selama satu tahun di aplikasi Gojek tapi tidak tahu caranya? Tenang, berikut ini adalah langkah-langkah mudah untuk mengetahui pengeluaran selama satu tahun di Gojek.
Cara Mengetahui Pengeluaran di Gojek selama Satu Tahun
- Buka aplikasi Gojek
- Klik menu ‘Pesanan’ yang ada di bagian bawah sebelah kanan
- Klik tanda panah yang ada di bagian pojok kanan atas layar
- Kamu akan diarahkan pada laman ‘Download Laporan Transaksi’
- Pilih periode atau rentang waktu yang ingin kamu ketahui, maksimal satu tahun
- Klik ‘Download’
- Laporan pengeluaran kamu selama satu tahun di Gojek sudah terunduh di penyimpanan ponsel kamu dalam bentuk pdf
Dokumen tersebut berisi informasi mengenai total transaksi selama periode waktu yang kamu pilih beserta detail dan bukti satuan dari semua transaksi yang sudah kamu selesaikan. Ada pula informasi tentang tanggal, nomor pemesanan, layanan (Gofood, Gojek, atau yang lainnya), dari (tempat tujuan atau nama tempat makan), tujuan, metode bayar, serta total yang dibayar.
Itulah beberapa langkah atau cara untuk mengecek pengeluaran dan detail transaksi kamu di Gojek selama periode waktu tertentu. Kira-kira pengeluaran kamu termasuk boros atau justru irit?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Cara GoSend Dongkrak Penjualan UMKM Lokal hingga Akhir Tahun
-
Strategi GoSend Tekan Biaya Jasa Logistik Jelang Kenaikan PPN 12%
-
Tukar GoPay Coins Jadi Diskon! Begini Cara Menggunakannya
-
Cara Cek Transaksi Satu Tahun di Gojek, Habiskan Berapa Uang?
-
Program Swadaya Gojek Fasilitasi Mitra Driver Miliki Rumah Impian Lewat Cicilan Harian
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Ulasan Buku My Home: Myself, Rumah sebagai Kanvas Kehidupan
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli