Microsoft Office mungkin masih menjadi pilihan banyak orang untuk menyelesaikan berbagai tugas perkantoran atau tugas ketik-mengetik lainnya.
Microsoft Office memang sudah sangat populer digunakan, seperti mengolah kata dengan menggunakan Microsoft Word, mengolah data menggunakan Microsoft Excel, membuat presentasi dengan menggunakan Microsoft PowerPoint, dan masih banyak lagi yang lain.
Walaupun begitu, saat ini banyak orang maupun perusahaan justru mulai beralih dari Microsoft Office menuju Google Workspace. Nah untuk itu, berikut setidaknya ada lima alasan beralih dari Microsoft Office menuju Google Workspace.
1. Popularitas yang lebih tinggi
Menyadur dari earthweb.com, ternyata Google Workspace digunakan sekitar 3 miliar orang pada tahun 2023. Hal ini jauh lebih banyak ketimbang Microsoft Office.
Menyadur pada usesignhouse.com, tercatat ada 345 juta orang yang menggunakan layanan berbayar Microsoft 365. Dengan banyaknya pengguna Google Workspace tersebut tentunya bisa memberikan berbagai kemudahan pada kamu.
2. Gratis
Google Workspace bisa digunakan secara gratis, sementara Microsoft Office tidak bisa. Untuk penggunaan pribadi, kamu bisa menggunakan Google Workspace secara gratis. Hal itu tentu menjadi kelebihan tersendiri yang dimiliki oleh Google Workspace.
3. Kolaboratif
Google tampaknya memang telah merancang Google Workspace digunakan untuk pekerjaan yang kolaboratif. Hal ini karena aplikasi Google Workspace tersedia di internet.
File yang dibuat atau diedit akan disimpan di Google Drive. Melalui itu, pengguna bisa membagikan pekerjaan mereka atau bekerja secara kolaboratif.
4. Mudah digunakan
Google Workspace dan Microsoft 365 dapat dengan mudah digunakan secara online dari perangkat mana pun. Walaupun, Google terkenal lebih user friendly.
Namun, Google Workspace justru mempermudah penggunanya karena aplikasi yang saling terintegrasi dan mudah untuk diakses.
5. Terintegrasi
Masih berkaitan dengan hal sebelumnya, Google Workspace memiliki keunggulan karena aplikasi ini terintegrasi dengan aplikasi lainnya.
Hal tersebut seperti Google Task yang terintegrasi dengan Google Calender, Google Mail yang terintegrasi dengan Google Drive, dan lain sebagainya. Bukan itu saja, Google Workspace juga bisa terintegrasi dengan banyak aplikasi lainnya atau layanan pihak ketiga.
Nah, itulah setidaknya lima alasan kenapa kamu perlu beralih dari Microsoft Office menuju Google Workspace. Semoga informasi ini bermanfaat. Jadi bagaimana menurut kamu, apakah tertarik untuk beralih ke Google Workspace?
Baca Juga
-
Perselingkuhan Artis dan Standar Ganda: Mengapa Kita Gemar Melempar Batu Lewat Jempol?
-
Media Ngebut, Kebenaran Terengah-engah
-
Kierkegaard dan Eksistensialisme: Menemukan Makna Hidup di Dunia yang Berisik
-
Standar TikTok: Katalog Hidup Mewah yang Bikin Kita Miskin Mental
-
Ketika Rumah Tak Lagi Ramah: Anak yang Tumbuh di Tengah Riuh KDRT
Artikel Terkait
Lifestyle
-
5 Cleanser dengan Ekstrak Semangka untuk Wajah Bersih dan Glowing Alami
-
5 Pilihan Sepatu Slip On Anti Ribet untuk Gen Z yang Aktif, Desain Stylish!
-
4 Cleanser dengan Buah Peach, Ampuh Bersihkan Kotoran dan Bikin Kulit Cerah
-
4 Moisturizer Cream dengan Salmon DNA untuk Kulit Glowing dan Kenyal
-
Clean dan Timeless, Simak 4 Inspirasi OOTD Harian ala Lee Joon Hyuk
Terkini
-
Kenapa Harga RAM Mahal di 2026? Ini 4 Faktor Utama Penyebabnya
-
Perselingkuhan Artis dan Standar Ganda: Mengapa Kita Gemar Melempar Batu Lewat Jempol?
-
Menyoal Label Eksotis: Warisan Kolonial dalam Standar Kecantikan Modern
-
Ceu Surti: Suara Cempreng dari Kupitan
-
Buku If All the World Were: Refleksi Lembut Soal Kepergian Orang Terkasih