Sebagai salah satu member idol group ternama asal Korea Selatan, IVE, Ahn Yujin dikenal dengan gayanya yang stylish dan fashionable abis. Ia kerap terlihat mengenakan berbagai outfit yang pastinya sukses mencuri perhatian publik, termasuk saat memakai outfit bernuansa putih. Warna putih memang identik dengan kesan bersih, fresh, dan minimalis. Namun, di tangan Yujin, putih menjelma menjadi berbagai macam gaya, mulai dari kasual hingga formal.
Mantan member IZONE ini dikenal dengan kepiawaiannya dalam memadukan fashion dengan apik, menghasilkan gaya modis dan chic yang khas. Artikel ini akan mengupas beberapa ide OOTD bernuansa putih ala Yujin, mudah dipadupadankan dan cocok untuk berbagai momen. Penasaran seperti apa OOTD-nya? Yuk, simak informasi selengkapnya berikut ini!
1. Blouson Jacket dan Denim Short yang Trendi
Kenakan tank top putih polos dan sleeveless blouse untuk tampilan simpel yang manis. Kamu bisa memilih sleeveless blouse putih berdetail renda, atau ruffle untuk memberikan kesan feminin dan elegan. Lalu, lapisi kedua item ini dengan blouson jacket yang juga berwarna putih untuk sentuhan chic dan trendi. Sebagai alas kaki, gunakan sneakers atau sandal jepit yang nyaman.
2. Tampak kasual dengan Blouse dan Jeans
Salah satu ide outfit dari Yujin yang bisa kamu sontek adalah memadukan crop blouse berwarna putih dengan jeans. Pilihlah crop blouse dengan potongan yang pas di badan dan jeans favoritmu untuk tampilan kasual yang modis. Kamu bisa menggunakan mules shoes berwarna putih senada sebagai alas kakimu. Padu padan warna putih yang netral ini cocok banget untuk kamu kenakan saat cuaca sedang cerah, entah buat hangout bareng teman atau jalan-jalan ke mall juga boleh.
3. Paduan T-shirt dan Shirring Skirt
Kombinasi klasik antara t-shirt dan shirring skirt berwarna putih adalah pilihan yang tepat untuk tampil kasual dan chic. Potongan shirring skirt yang berkerut di bagian pinggang akan memberikan aksen yang menarik pada penampilanmu. Untuk menambah sentuhan stylish, kamu bisa melilitkan scarf biru di leher. Scarf biru akan memberikan pop of color pada OOTD nuansa putihmu. Terakhir, gunakan sneakers untuk sentuhan sporty dan kenyamanan maksimal dan membuatmu tampil lebih percaya diri.
4. Outfit santai di malam hari
Untuk jalan-jalan sore atau malam yang santai, kamu bisa sontek gaya Yujin yang satu ini. Ia memadukan striped tank top dengan short pants putih dan oversize shirt berwarna senada. Kamu bisa menambahkan aksesoris seperti kalung, gelang, atau cincin untuk mempercantik OOTD-mu. Untuk memberikan kesan stylish, bucket hat atau baseball cap juga bisa kamu gunakan.
5. OOTD Ngampus dengan Cardigan
Bingung styling outfit buat ngampus? Kombinasi cardigan, t-shirt dan celana denim layak untuk kamu coba, loh. Gunakan kaos sebagai inner, lalu pilih cardigan berwarna putih dengan model basic yang polos dan tidak terlalu banyak detail. Kenapa begitu? Karena hal ini akan memudahkanmu dalam memadukan cardigan dengan banyaknya outfit yang ada. Lengkapi penampilanmu dengan celana denim untuk menciptakan casual look yang simpel dan nyaman.
Dengan OOTD bernuansa putih dari Yujin IVE ini, kamu bisa tampil chic dan modis tanpa harus ribet. Yuk, coba mulai dari sekarang!
Baca Juga
-
6 OOTD Feminin Lee Si An Single Inferno dengan Sentuhan Dress dan Skirt
-
Mau Tampil Kekinian? Coba 6 Mix and Match Outerwear ala Jung Chaeyeon
-
5 Clay Mask Charcoal untuk Bersihkan Pori-Pori Wajah, Ampuh Angkat Komedo!
-
5 Serum dengan Niacinamide dan Vitamin C untuk Atasi Flek Hitam pada Wajah
-
5 Ponytail Hairstyles ala Wonyoung IVE yang Bikin Penampilan Auto Stunning
Artikel Terkait
-
Diadaptasi dari Webtoon, Jo Jung Suk Digaet Bintangi Film Korea Terbaru
-
Korean Fair: Rasakan Sensasi Cita Rasa Korea Autentik & Halal di Jakarta!
-
Genre Romantis, Cho Yi Hyun Digaet Main Drama Because Oppa's House Is Empty
-
Gaya Kece Ashanty di Jalanan Myeongdong Korea Selatan, Dibilang Mirip Aurel Hermansyah sebelum Nikah
-
3 Drama Dibintangi Han Bo Reum Sebagai Pemeran Utama, Terbaru Ada Scandal
Lifestyle
-
Berkebaya Jadi Gaya! Outfit Ala Rania Yamin yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Toner Kaktus yang Bikin Kulit Lembap & Fresh Seharian, Mulai Rp100 Ribuan
-
Mengenal Gamofobia: Tanda, Alasan, dan Cara Mengatasi Rasa Takut Menikah
-
Bikin Salfok Banget! 4 Ide Clean Outfit ala Lee Joo Ahn yang Simple
-
Chic dan Maskulin Sekaligus! 4 Ide OOTD ala Kim Woo Bin yang Bisa Disontek
Terkini
-
Aura Farming Mode ON! SMAN 3 Banjarbaru Buktikan Mental Nggak Bisa Di-Nerf
-
Gachiakuta Jadi Anime Musim Panas 2025 Terpopuler di Crunchyroll
-
Dibintangi Hou Ming Hao dan Lu Yu Xiao, Ini Sinopsis Love in the Clouds
-
Penalti Terpanjang! SMAN 2 Raha Tembus Grand Final ANC 2025
-
SMAN 10 Bekasi Lolos Grand Final ANC, Penuh Cerita Haru dan Kejuatan!