Sebagai salah satu member idol group ternama asal Korea Selatan, IVE, Ahn Yujin dikenal dengan gayanya yang stylish dan fashionable abis. Ia kerap terlihat mengenakan berbagai outfit yang pastinya sukses mencuri perhatian publik, termasuk saat memakai outfit bernuansa putih. Warna putih memang identik dengan kesan bersih, fresh, dan minimalis. Namun, di tangan Yujin, putih menjelma menjadi berbagai macam gaya, mulai dari kasual hingga formal.
Mantan member IZONE ini dikenal dengan kepiawaiannya dalam memadukan fashion dengan apik, menghasilkan gaya modis dan chic yang khas. Artikel ini akan mengupas beberapa ide OOTD bernuansa putih ala Yujin, mudah dipadupadankan dan cocok untuk berbagai momen. Penasaran seperti apa OOTD-nya? Yuk, simak informasi selengkapnya berikut ini!
1. Blouson Jacket dan Denim Short yang Trendi
Kenakan tank top putih polos dan sleeveless blouse untuk tampilan simpel yang manis. Kamu bisa memilih sleeveless blouse putih berdetail renda, atau ruffle untuk memberikan kesan feminin dan elegan. Lalu, lapisi kedua item ini dengan blouson jacket yang juga berwarna putih untuk sentuhan chic dan trendi. Sebagai alas kaki, gunakan sneakers atau sandal jepit yang nyaman.
2. Tampak kasual dengan Blouse dan Jeans
Salah satu ide outfit dari Yujin yang bisa kamu sontek adalah memadukan crop blouse berwarna putih dengan jeans. Pilihlah crop blouse dengan potongan yang pas di badan dan jeans favoritmu untuk tampilan kasual yang modis. Kamu bisa menggunakan mules shoes berwarna putih senada sebagai alas kakimu. Padu padan warna putih yang netral ini cocok banget untuk kamu kenakan saat cuaca sedang cerah, entah buat hangout bareng teman atau jalan-jalan ke mall juga boleh.
3. Paduan T-shirt dan Shirring Skirt
Kombinasi klasik antara t-shirt dan shirring skirt berwarna putih adalah pilihan yang tepat untuk tampil kasual dan chic. Potongan shirring skirt yang berkerut di bagian pinggang akan memberikan aksen yang menarik pada penampilanmu. Untuk menambah sentuhan stylish, kamu bisa melilitkan scarf biru di leher. Scarf biru akan memberikan pop of color pada OOTD nuansa putihmu. Terakhir, gunakan sneakers untuk sentuhan sporty dan kenyamanan maksimal dan membuatmu tampil lebih percaya diri.
4. Outfit santai di malam hari
Untuk jalan-jalan sore atau malam yang santai, kamu bisa sontek gaya Yujin yang satu ini. Ia memadukan striped tank top dengan short pants putih dan oversize shirt berwarna senada. Kamu bisa menambahkan aksesoris seperti kalung, gelang, atau cincin untuk mempercantik OOTD-mu. Untuk memberikan kesan stylish, bucket hat atau baseball cap juga bisa kamu gunakan.
5. OOTD Ngampus dengan Cardigan
Bingung styling outfit buat ngampus? Kombinasi cardigan, t-shirt dan celana denim layak untuk kamu coba, loh. Gunakan kaos sebagai inner, lalu pilih cardigan berwarna putih dengan model basic yang polos dan tidak terlalu banyak detail. Kenapa begitu? Karena hal ini akan memudahkanmu dalam memadukan cardigan dengan banyaknya outfit yang ada. Lengkapi penampilanmu dengan celana denim untuk menciptakan casual look yang simpel dan nyaman.
Dengan OOTD bernuansa putih dari Yujin IVE ini, kamu bisa tampil chic dan modis tanpa harus ribet. Yuk, coba mulai dari sekarang!
Baca Juga
-
6 Parfum Pria untuk Aktivitas Sehari-hari, Wangi Segar dan Tidak Menyengat!
-
5 Facial Foam untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat, Bebas Rasa Ketarik!
-
Praktis dan Hemat! 6 Rekomendasi Bundle Lipstik Ombre untuk Daily Makeup
-
6 Rekomendasi Jaket Canvas Lokal Populer: Dari Model Trucker hingga Bomber
-
4 Facial Wash Glutathione untuk Kulit Cerah dan Sehat, Kaya Antioksidan!
Artikel Terkait
-
Diadaptasi dari Webtoon, Jo Jung Suk Digaet Bintangi Film Korea Terbaru
-
Korean Fair: Rasakan Sensasi Cita Rasa Korea Autentik & Halal di Jakarta!
-
Genre Romantis, Cho Yi Hyun Digaet Main Drama Because Oppa's House Is Empty
-
Gaya Kece Ashanty di Jalanan Myeongdong Korea Selatan, Dibilang Mirip Aurel Hermansyah sebelum Nikah
-
3 Drama Dibintangi Han Bo Reum Sebagai Pemeran Utama, Terbaru Ada Scandal
Lifestyle
-
4 Serum Kakadu Plum Kaya Vitamin C, Ampuh Atasi Kulit Kusam dan PIH
-
Harga HP Poco M8 5G Terungkap, Bodi Melengkung 3D Ultra Tipis 7,35 mm
-
Poco X8 Pro Lolos Sertifikasi SDPPI, Tanda Rilis di Indonesia Makin Dekat
-
4 Serum Resveratrol Kaya Antioksidan Atasi Dark Spot dan Kerutan di Wajah
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Baterai 6000 mAh di Awal 2026, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Rilis 27 Februari 2026, Scream 7: Teror Ghostface Keluarga Sydney Prescott
-
Malaysia Open 2026: Revans dari Tan/Thinaah, Ana/Trias ke Perempat Final
-
10 Tips Pendakian Gunung yang Aman: Panduan Lengkap bagi Pendaki
-
Seni Memikat Hati di Buku How to Win Friends & Influence People
-
Manusia Silver, Vespa Tua, dan Hujan yang Menemani