NPURE berdiri pada tahun 2017 merupakan salah satu brand skincare lokal yang sangat populer dan dikenal menggunakan bahan-bahan alami sebagai komposisinya.
Dari website resminya npureofficial.id, NPURE juga menggunakan bahan-bahan bebas alkohol, fragrance, SLS, dan sudah dermatologically tested sehingga produknya minim iritasi, aman digunakan untuk ibu hamil, menyusui, kulit sensitif, dan bahkan bisa digunakan sejak usia 14 tahun.
NPURE memiliki barisan skincare yang sangat lengkap, salah satunya adalah moisturizer untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit wajah, mulai dari mencerahkan kulit, melawan jerawat, serta mencegah munculnya tanda-tanda penuaan.
Nah, berikut ini ada tiga moisturizer dari NPURE yang diklaim aman untuk bumil, busui, dan kulit sensitif. Ada apa saja?
1. NPURE Licorice Bright & Glow Creamy Light Moisturizer
Buat kamu dengan skin concern mencerahkan kulit kusam, menyamarkan bekas jerawat serta flek hitam bisa menggunakan NPURE Licorice Bright & Glow Creamy Light Moisturizer.
Pelembap bertekstur krim yang lembut ini mengandung bahan utama dari licorice extract dan 5x bright boost tranexamic acid yang akan membantu mencerahkan, menghidrasi, dan menjaga kelembapan alami kulit sehingga kulit akan terasa lebih lembut, halus, dan cerah bersinar.
Juga diperkaya dengan advanced brightening peptide, niacinamide, serta vitamin E sebagai powerful antioxidant. Teksturnya ringan dan tidak lengket, sehingga nyaman digunakan sebagai daily moisturizer pagi dan malam hari.
Harga : Rp130.000
2. NPURE Centella Asiatica Acne Clear Barrier Moisturizer
Selanjutnya buat kamu yang bergelut dengan permasalahan jerawat tak kunjung membaik, NPURE Centella Asiatica Acne Clear Barrier Moisturizer hadir untuk mengatasi berbagai permasalahan jerawat tersebut.
Dengan kandungan utamanya adalah cica atau centella asiatica yang dikombinasikan dengan 11x acne power fighter dan 5X ceramide akan bekerja secara intens untuk merawat kulit berjerawat, mengurangi noda bekas jerawat, menjaga kelembapan alami kulit, dan merawat skin barrier.
Memiliki tekstur berupa gel yang akan memberikan efek soothing ke kulit secara maksimal. Selain aman untuk bumil dan busui, moisturizer ini juga dapat digunakan sejak usia 14 tahun.
Harga : Rp130.000
3. NPURE Marigold Memory Bounce Moisturizer
Selanjutnya adalah NPURE Marigold Memory Bounce Moisturizer sebagai solusi permasalahan anti-aging untuk melawan tanda-tanda penuaan. Diklaim sebagai moisturizer nomor 1 dengan kandungan vegan DNA, pelembap ini memiliki tekstur memory bounce yang unik seperti puding.
Calendula officinalis (marigold) flower extract, 8x essential vitamins, dan 5x peptides sebagai key ingredients-nya akan bersinergis untuk mengurangi kerutan, garis halus, memperbaiki skin barrier, melembapkan, dan menghidrasi kulit hingga lapisan kulit terdalam.
Harga : Rp130.000
Itulah tiga moisturizer NPURE dengan kandungan alami yang bebas dari bahan-bahan berbahaya, sehingga aman untuk ibu hamil, menyusui, dan pemilik kulit sensitif. Jangan lupa untuk tetap konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu, ya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Varian Serum dari Hanasui, Lawan Jerawat hingga Kecilkan Pori-Pori
-
Probiotic Series Hanasui, Hempas Sel Kulit Mati dan Perkuat Skin Barrier
-
Tahan Air dan Anti Whitecast, 3 Sunscreen Biore Nyaman Digunakan Seharian
-
Auto Glowing! Ini Brightening Serum Series dari Hanasui, Harga Rp30 Ribuan
-
3 Skincare dari Scarlett Mengandung Ceramide, Ampuh Perkuat Skin Barrier
Artikel Terkait
-
3 Basic Skincare YOU Mengandung Bunga Sakura, Cocok untuk Mencerahkan Wajah Kusam
-
4 Produk Bioaqua Mengandung SymWhite 377 untuk Samarkan Noda Bekas Jerawat
-
4 Produk Skincare Facetology yang Viral di Tiktok, Ada Favoritmu?
-
3 Produk The Originote Mengandung Panthenol, Lembapkan Kulit Berjerawat
-
Skincare Jessica Wongso Bikin Kepo, Ini Kata Napi dan Petugas Rutan soal Perawatan di Penjara
Lifestyle
-
4 Cleanser Lokal Heartleaf Cocok Kulit Sensitif, Cegah Iritasi dan Breakout
-
Termasuk Kapibara, 7 Hewan Ini Punya Penampilan Unik Tapi Sifatnya Super Lembut
-
Panggung JGTC 2025 Jadi Momentum Baru Rafi Sudirman di Dunia Musik
-
Bebas Jerawat! 5 Foundation Lokal Non-Comedogenic Aman untuk Kulit Sensitif
-
Oktavia Ningrum Menemukan Ruang Aman dan Teman Digital lewat YourSay
Terkini
-
Bukan Tua atau Muda: Bongkar Tuntas Perbedaan Cara Berpikir Silent Generation Sampai Gen Alpha
-
Hoshi Temukan Kehangatan di Tengah Keterpurukan Lewat Lagu Fallen Superstar
-
Terhenti di Fase Grup, Timnas Indonesia U-17 Masih Lebih Unggul Ketimbang 3 Wakil Asia Lainnya!
-
Nadine Chandrawinata dan Dimas Buktikan 'Nilai yang Sama' Bisa Mengalahkan Beda Agama
-
Fahmi Bo Diizinkan Pulang setelah Jalani Operasi Batu Empedu, Semua Biaya Ditanggung Raffi Ahmad