Inovasi produk skincare semakin berkembang untuk memenuhi kebutuhan para penggunanya di zaman yang dituntut serba cepat ini, salah satunya adalah sunscreen. Sunscreen tidak lagi sebagai produk skincare yang hanya memberikan perlindungan kulit dari paparan buruk sinar matahari, tapi saat ini sudah banyak produk sunscreen yang dibekali dengan bahan aktif ceramide. Bahan aktif satu ini dikenal memiliki manfaat untuk menjaga sekaligus memperkuat skin barrier.
Buat kamu yang masih bingung memilih produk sunscreen dengan kandungan ceramide, yuk cek 3 rekomendasinya berikut ini!
1. Trueve True Barrier Mineral Sunscreen
Rekomendasi pertama adalah Trueve True Barrier Mineral Sunscreen. Produk ini merupakan physical sunscreen yang dibekali dengan SPF cukup tinggi sebesar SPF 50 PA++++ untuk memberikan proteksi kulit wajah dari sinar UV A dan UV B.
5 in 1 Complete Protection, sunscreen ini memiliki 5 manfaat utama yaitu sebagai UV protect, memperbaiki dan memperkuat skin barrier, menyamarkan dark spot, menghidrasi dan melembapkan, serta sebagai anti-aging. Sunscreen ini bisa menjadi pilihan paling tepat buat kamu yang menginginkan kepraktisan suatu produk.
Harga: Rp150.000
2. Skintific 5x Ceramide Serum Sunscreen
Rekomendasi selanjutnya adalah Skintific 5x Ceramide Serum Sunscreen yang dilengkapi dengan SPF50 PA++++. Diperkaya dengan kandungan utama 5x ceramide yang dapat menjaga skin barrier, serta dilengkapi UV Filter untuk melindungi kulit dari sinar UV A, UVB serta blue light.
Memiliki tekstur ringan yang dapat menyerap dengan cepat pada kulit wajah, tidak meninggalkan efek greasy, dan memberikan hasil akhir yang melembapkan. Juga diperkaya dengan kandungan hyaluronic acid yang dapat mengembalikan dan mengunci kelembapan pada kulit wajah.
Harga: Rp95.000
3. Bioaqua 7x Ceramide Skin Moisturize Serum Sunscreen
Pilihan sunscreen dengan kandungan ceramide lainnya adalah Bioaqua 7x Ceramide Skin Moisturize Serum Sunscreen. Kandungan utama produk ini adalah 7x ceramide yang dapat memperkuat sekaligus memperbaiki skin barrier yang rusak.
Sunscreen ini akan melindungi kulit dari paparan sinar matahari secara maksimal dengan kandungan SPF50 PA++++. Bebas alkohol dan fragrance, Bioaqua 7x Ceramide Skin Moisturize Serum Sunscreen dapat digunakan untuk kulit sensitif dan juuga diklaim dapat dijadikan sebagai primer sebelum makeup agar riasan lebih menempel dengan baik.
Harga: Rp45.000
Itulah 3 rekomendasi sunscreen yang juga diperkaya dengan kandungan ceramide. Kamu mau coba yang mana nih?
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
3 Varian Serum dari Hanasui, Lawan Jerawat hingga Kecilkan Pori-Pori
-
Probiotic Series Hanasui, Hempas Sel Kulit Mati dan Perkuat Skin Barrier
-
Tahan Air dan Anti Whitecast, 3 Sunscreen Biore Nyaman Digunakan Seharian
-
Auto Glowing! Ini Brightening Serum Series dari Hanasui, Harga Rp30 Ribuan
-
3 Skincare dari Scarlett Mengandung Ceramide, Ampuh Perkuat Skin Barrier
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Cleanser Peptide untuk Dukung Produksi Kolagen dan Bikin Kulit Awet Muda
-
4 Moisturizer Lokal Snail Mucin, Bikin Wajah Plumpy dan Skin Barrier Sehat!
-
6 Etiket Makan 'Aneh' dari Berbagai Negara yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Traveling
-
Chic ke Streetwear: 4 Ide OOTD Choi Sung Eun yang Auto Cocok di Segala Mood
-
Bukan Cuma 'Jahat', 7 Villain Ini Justru Karakternya Lebih 'Ngena' Daripada Sang Pahlawan
Terkini
-
Suka Moon River? Ini 5 Drama Korea Pertukaran Jiwa yang Seru untuk Ditonton
-
Otaknya Nggak Kalah Sama Manusia! Ini 10 Hewan Paling Cerdas di Muka Bumi
-
Sutradara One Piece dan Dragon Ball, Tatsuya Nagamine Tutup Usia
-
Suka GTA dan The Sims? 3 Game Mobile Ini Punya Feel Mirip Keduanya
-
4 Alasan Kamu Harus Nonton Drama Sejarah-Politik The Prisoner of Beauty