Para pecinta film Bollywood tentu sudah tidak asing lagi dengan nama Ibrahim Ali Khan. Pria kelahiran 5 Maret 2001 itu adalah putra dari aktor ternama, Saif Ali Khan dan Amrita Singh.
Ibrahim Ali Khan mengawali debutnya sebagai Aktor dengan membintangi film Nadaaniyan. Film bergenre komedi romantis garapan sutradara Shauna Gautam itu telah rilis di Netflix pada 7 Februari 2025.
Film Nadaaniyan berkisah tentang seorang wanita kaya yang menyewa pria berparas tampan untuk berpura-pura menjadi kekasihnya. Sebelum menyaksikan, mari simak dulu sinopsis dan daftar pemainnya berikut ini.
Sinopsis Nadaaniyan
Nadaaniyan menceritakan tentang Pia Jai Singh, seorang gadis muda kaya yang menjalani kehidupan istimewa, namun hampa secara emosional.
Pia Jai Singh dibesarkan dalam keluarga yang tidak harmonis. Ayahnya, Rajat, seorang pengacara yang terobsesi memiliki seorang putra untuk mewarisi perusahaannya.
Sementara ibunya selalu berupaya untuk mempertahankan citra sosial yang sempurna. Setelah mempertimbangkan beberapa faktor, Pia memutuskan untuk memiliki pacar yang seksi dan jugan tampan pada hari ulang tahunnya.
Lalu, ada Arjun Mehta, seorang mahasiswa penerima beasiswa dari Noida yang rendah hati. Arjun disewa oleh Pia untuk berpura-pura menjadi kekasihnya.
Pia pun membayarnya setiap minggu agar Arjun mau menerima peran sebagai pacarnya. Awalnya memang hanya kesepakatan transaksional, namun segera berubah menjadi emosi yang lebih dalam.
Masalah muncul ketika ibu Pia mengetahui latar belakang Arjun yang sederhana dan mempermalukannya di depan umum.
Daftar pemain film Nadaaniyan
Selain Ibrahim Ali Khan, film Nadaaniyan juga dibintangi oleh sederet aktor dan aktris India lainnya. Berikut ini daftar lengkapnya.
- Ibrahim Ali Khan sebagai Arjun Mehta
- Khushi Kapoor sebagai Pia Jai Singh
- Mahima Choudhary sebagai Neelu Jai Singh
- Suniel Shetty sebagai Rajat Jai Singh
- Dia Mirza sebagai Nandini
- Jugal Hansraj sebagai Sanjay
- Apoorva Mukhija sebagai Rhea
- Aaliyah Qureishi sebagai Sahira
- Dev Agasteya sebagai Ayaan
- Archana Puran Sing sebagai Mrs Bragannza
- Meezaan Jafri sebagai Rudra
- Riya Sen sebagai Anahita
Itulah sinopsis dan daftar pemain film Nadaaniyan. Bagi kamu pecinta film Bollywood dan penggemar Ibrahim Ali Khan, jangan sampai terlewat nonton film Nadaaniyan, ya!
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Sinopsis The Awakening of Housewives, Drama Terbaru dari Bai Xu Han di iQIYI
-
Ada Invincible Swordsman, Ini 3 Rekomendasi Film China Dibintangi Tim Huang
-
Sinopsis Kataomoi Sekai, Film Jepang Terbaru Suzu Hirose dan Kaya Kiyohara
-
Sinopsis The Haunted Palace, Drama Korea Terbaru Bona dan Yook Sung Jae
-
3 Film Horor yang Dibintangi Morgan Oey, Terbaru Ada Pernikahan Arwah
Artikel Terkait
-
Borong Piala Oscar 2025, Pendapatan Box Office Film Anora Naik Tajam
-
Raup 41 Juta Dolar, The Monkey Sukses Jadi Film Horor Terlaris Tahun 2025
-
Penuh Tawa, Intip Keseruan 'You Are The Apple of My Eye' di Balik Layar
-
No Other Land, Lebih dari Sekadar Film Dokumenter, Ini Suara Perlawanan dari Palestina!
-
Gabung Klub Film US$2 Miliar, Ne Zha 2 Ikuti Jejak Avatar dan Avengers
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Drama Genre Romance yang Dibintangi Ji Xiao Bing
-
Jun Ji-hyun Digaet Bintangi Film Zombi Garapan Sutradara Train to Busan
-
3 Moisturizer untuk Samarkan Dark Spot, Kulit Lebih Halus dan Bebas Kusam!
-
Sate Kacang dengan Twist Berbeda, Kuliner Jambi yang Bikin Ketagihan
-
5 Karakter di Anime Naruto Shippuden yang Jarang Bicara, Dingin!
Terkini
-
Jamu Arema FC Tanpa Penonton, Carlos Pena: Suasananya akan Dingin
-
Sinopsis The Awakening of Housewives, Drama Terbaru dari Bai Xu Han di iQIYI
-
Rekap Semifinal Orleans Masters 2025, 4 Wakil Korea Selatan Lolos Final
-
Review Mickey 17: Kala Manusia Bisa Diduplikat untuk Jalani Misi Berbahaya
-
Sambangi Jakarta, Harga Tiket Fan Meeting Yoo Yeon-seok Dibandrol Mulai Rp1,2 Juta