Serum dengan ekstrak gold semakin digemari karena manfaatnya yang tidak hanya sekadar mempercantik kulit, tetapi juga membantu menjaga kesehatan kulit dalam jangka panjang.
Kandungan emas 24K yang biasa ditemukan dalam serum ini sering dikombinasikan dengan bahan aktif lain seperti vitamin C, kolagen, atau peptida untuk hasil yang lebih optimal.
Bukan hanya sekadar tren, penggunaan emas dalam perawatan kulit sudah dikenal sejak zaman dahulu. Kandungan ini dipercaya dapat meningkatkan produksi kolagen, menangkal radikal bebas, serta memberikan efek kulit yang lebih cerah dan kenyal.
Kalau kamu tertarik mencoba, berikut beberapa rekomendasi serum dengan ekstrak gold yang bisa menjadi pilihan!
1. Implora 24K Gold Serum
Serum dari Implora ini memadukan serpihan emas 24K dengan niacinamide 5 persen, marine collagen, dan ekstrak licorice. Kombinasi bahan ini efektif dalam mencerahkan kulit sekaligus menjaga kelembapannya.
Niacinamide yang terkandung di dalamnya juga berperan dalam meratakan warna kulit serta mengurangi kemerahan. Ada juga, marine collagen dalam serum ini berfungsi untuk meningkatkan elastisitas kulit, membuatnya terasa lebih kenyal dan sehat.
Teksturnya yang ringan menjadikannya cocok untuk semua jenis kulit, termasuk yang berminyak atau kombinasi.
Harga: Rp29.000 (20 ml)
2. MS Glow Whitening Gold Serum
Kandungan emas 24K dalam serum ini dikombinasikan dengan tranexamic acid dan chromabright, dua bahan yang dikenal ampuh dalam mencerahkan kulit dan menyamarkan noda hitam.
Manfaat ini sangat cocok bagi kamu yang ingin mengatasi hiperpigmentasi atau bekas jerawat membandel.
Tidak hanya itu, formulanya juga dirancang agar dapat meresap dengan cepat tanpa meninggalkan rasa lengket. Setelah pemakaian rutin, kulit akan terlihat lebih cerah, lembap, dan lebih merata warnanya.
Harga: Rp175.000 (15 ml)
3. Bioaqua 24K Gold Skincare
Bioaqua menghadirkan serum yang mengandung ekstrak emas 24K untuk memberikan manfaat perawatan kulit yang lebih premium.
Selain membantu meningkatkan kecerahan kulit, kandungan emas dalam formulanya juga berfungsi sebagai antioksidan alami yang melindungi kulit dari radikal bebas.
Teksturnya ringan dan mudah menyerap. Efek melembapkan dari serum ini juga membantu menjaga keseimbangan hidrasi kulit, sehingga kulit terasa lebih segar dan sehat sepanjang hari.
Harga: Rp26.000 (30 ml)
4. Safi Age Defy Youth Elixir
Dengan kombinasi ekstrak emas 24K, vitamin C, dan teknologi Beetox, serum dari Safi ini diformulasikan untuk membantu memperbaiki sel kulit yang rusak serta menyamarkan tanda-tanda penuaan seperti garis halus dan kerutan.
Teknologi Beetox sendiri bekerja dengan cara menstimulasi produksi kolagen alami, sehingga kulit tampak lebih kencang dan elastis.
Manfaat lain yang ditawarkan dari produk ini adalah kemampuannya dalam memberikan efek cerah secara alami. Cocok buat kamu yang ingin mencegah tanda-tanda penuaan sekaligus mendapatkan kulit yang lebih glowing!
Harga: Rp169.000 (29 gr)
Emas dalam skincare diketahui memiliki manfaat mulai dari anti-penuaan, mencerahkan kulit, melembapkan kulit, hingga menenangkan kulit. Pastikan kamu memilih produk yang berkualitas dan sesuai dengan jenis kulitmu dalam menentukan skincare yang akan dipakai.
Itulah dia beberapa pilihan serum dengan kandungan emas 24K yang bisa membantu merawat kulitmu. Sudah tahu mana yang paling cocok untukmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
8 Inspirasi Menu Buka Puasa Tradisional, Lezat dan Penuh Makna!
-
Review Novel 'Metamorfosis': Ketika Manusia Dihargai Hanya Karena Berguna
-
5 Rekomendasi Drama Korea Time Travel tapi Non-Sci-Fi, Gak Perlu Mikir!
-
3 Moisturizer dengan Shea Butter untuk Kulit Super Lembap, Wajib Coba!
-
RUU TNI, Liga Korupsi, dan Pengalihan Isu: Masyarakat Jangan Lengah!
Artikel Terkait
-
Agatha Chelsea Bagikan Tips Pilih Body Serum yang Nggak Bikin Kulit Abu-Abu
-
Wapres Gibran Bagi-bagi Skincare ke Anak Sekolah, Roy Suryo: Mendidik Hedon
-
Eat Your Skincare: 8 Buah-buahan yang Harus Rajin Kamu Makan agar Glowing saat Lebaran 2025
-
3 Moisturizer dengan Shea Butter untuk Kulit Super Lembap, Wajib Coba!
-
Agenda Padat Kunker Prabowo di Jatim: Resmikan Pabrik Emas Freeport hingga Resmikan 17 Stadion
Lifestyle
-
Nada Dering Keren Bebas Virus? Ini 8 Rekomendasi Situs Download Aman!
-
Sontek 4 Outfit Ngabuburit Kece ala Jun SEVENTEEN, Bikin Tampil Beda!
-
Bongkar Rahasia Cek Akun yang Berhenti Mengikuti di Instagram via ChatGPT
-
8 Inspirasi Menu Buka Puasa Tradisional, Lezat dan Penuh Makna!
-
3 Tradisi Unik Masyarakat Indonesia dalam Menyambut Hari Raya Idul Fitri
Terkini
-
Kota Tenggelam: Bagaimana Perubahan Iklim Mengancam Daerah Pesisir?
-
Kang Ha Neul Jadi Streamer Pemburu Pembunuh Berantai! 3 Alasan Wajib Nonton 'Streaming'
-
Saling Berbagi di Ramadan: Mengapa Memberi Lebih Membahagiakan?
-
Lonjakan Harga Pangan di Ramadan 2025: Siapa yang Paling Dirugikan?
-
Tak Ada Salahnya Perkenalkan KBBI pada Anak seperti Belajar Bahasa Asing