Menjaga tampilan tetap fresh dan stylish setiap hari bisa menjadi tantangan tersendiri. Dengan beragam pilihan outfit, kamu bisa bereksperimen dengan berbagai gaya agar tidak terjebak dalam tampilan yang monoton.
Mulai dari yang chic hingga edgy, pemilihan busana yang tepat bisa memberikan kesan berbeda sesuai dengan suasana dan aktivitas yang dijalani.
Jika kamu sedang mencari inspirasi gaya yang fleksibel namun tetap fashionable, salah satu referensi terbaik bisa datang dari idola favoritmu. Salah satunya adalah Seulgi dari RED VELVET, yang dikenal memiliki gaya unik dengan perpaduan effortless chic dan sentuhan edgy yang khas.
Gayanya selalu terlihat modis tanpa terkesan berlebihan, membuatnya cocok untuk dijadikan panutan dalam berpakaian sehari-hari. Melalui akun Instagram @hi_sseulgi, kamu bisa menemukan berbagai inspirasi outfit yang menarik dan mudah untuk ditiru.
Beberapa pilihan gaya terbaiknya akan dibahas setelah ini, mulai dari tampilan kasual yang nyaman hingga look yang lebih bold dan stylish. Siap untuk tampil lebih kece dengan inspirasi outfit ala Seulgi?
Yuk, simak pembahasannya terkait beberapa look pilihan menarik berikut ini:
1. Zip leather jacket
Seulgi tampil dengan perpaduan yang memberikan kesan klasik sekaligus edgy. Knitted top abu-abu yang ia kenakan memberikan sentuhan hangat dan nyaman, sementara rok midi hitam menambah kesan feminin yang elegan.
Untuk memperkuat tampilan, ia menambahkan leather zip jacket hitam sebagai outer, menciptakan keseimbangan antara unsur lembut dan tegas dalam satu outfit.
Kombinasi ini cocok untuk berbagai kesempatan, baik untuk aktivitas santai maupun semi-formal. Tampilan ini bisa dengan mudah disesuaikan dengan aksesori minimalis atau sepatu yang lebih kasual jika ingin memberikan kesan yang lebih santai.
2. Shirt dress
Mini dress selalu menjadi pilihan effortless bagi kamu yang ingin tampil simpel namun tetap stylish. Seulgi memilih shirt mini dress putih dengan cutting bagian pinggang yang lebih ramping, memberikan efek tubuh yang lebih proporsional. Warna putih yang bersih juga menambah kesan elegan dan segar pada keseluruhan tampilan.
Agar tampak lebih feminin dan anggun, ia memadukannya dengan high-heels warna peach yang melengkapi outfit tanpa terlihat berlebihan. Tampilan ini sangat cocok untuk acara makan siang santai hingga pertemuan penting yang tetap mengutamakan kenyamanan.
3. Off-shoulder lace top
Sentuhan klasik ala Seulgi kembali terlihat dengan pilihan off-shoulder lace top putih yang memberikan kesan feminin dan anggun. Dipadukan dengan rok mini hitam dan stocking hitam, outfit ini terlihat semakin sleek dan modern. Kombinasi ini juga semakin tegas dengan tambahan heels hitam yang memberi efek jenjang pada kaki.
Sebagai pelengkap, ia memilih tas jinjing hitam untuk memberikan keseimbangan dalam warna dan menambahkan aksen elegan. Look ini bisa menjadi inspirasi bagi kamu yang ingin tampil sophisticated, baik untuk acara formal maupun sekadar tampil lebih fashionable saat keluar rumah.
4. High-neck zip jacket
Untuk tampilan yang lebih kasual dan sporty, Seulgi memilih kaos abu-abu yang nyaman dipadukan dengan cargo pants hitam. Potongan cargo pants yang loose menciptakan kesan santai, sementara high-neck zip jacket coklat sebagai outer memberikan sentuhan layering yang membuat outfit ini lebih stylish.
Sepatu sneakers hitam menambah kenyamanan dalam bergerak, sementara topi hitam dan shoulder bag coklat menjadi aksesoris pelengkap yang memperkuat gaya streetwear ini. Look ini cocok bagi kamu yang ingin tampil santai tanpa mengorbankan kesan fashionable.
Dari keempat padu padan beragam yang keren di atas, mana look Seulgi Red Velvet tersebut yang paling ingin kamu coba untuk gaya harianmu agar semakin stylish? Dengan padu padan warna tertentu kamu juga bisa menciptakan look yang tak kalah keren dari idolamu. Semoga penjelasan inspirasi ini membantu.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Boyish hingga Feminin, 4 Ide Gaya OOTD ala Lia ITZY yang Bisa Kamu Coba
-
Biar Makin Stylish, Sontek 4 Ide Daily Outfit ala Jongho ATEEZ Ini!
-
4 Look Kasual ala Seungkwan SEVENTEEN, Nyaman Dipakai Sehari-hari!
-
Modis saat City Trip dengan 4 Padu Padan OOTD Kekinian ala Soyeon (G)I-DLE
-
Chic hingga Sporty, Ini 4 Gaya OOTD Kasual ala Hyoyeon SNSD yang Super Trendy!
Artikel Terkait
-
5 Tahun Vakum, Red Velvet - Irene & Seulgi Umumkan Comeback pada Bulan Mei
-
Yeri Red Velvet Siap Babak Baru di Dunia Akting, Gabung Blitzway Studio?
-
4 Ide Outfit Hangout ala Megawati Hangestri, Anti Ribet dan Tetap On Point!
-
3 Inspirasi Clean Outfit Pria ala Hwang Minhyun, Simpel tapi Stylish!
-
Boyish hingga Feminin, 4 Ide Gaya OOTD ala Lia ITZY yang Bisa Kamu Coba
Lifestyle
-
4 Ide Outfit Hangout ala Megawati Hangestri, Anti Ribet dan Tetap On Point!
-
3 Inspirasi Clean Outfit Pria ala Hwang Minhyun, Simpel tapi Stylish!
-
Berniat Rayakan Galungan di Bali: 3 Aktivitas Ini Bikin Kamu Makin Dekat dengan Budaya Lokal
-
Boyish hingga Feminin, 4 Ide Gaya OOTD ala Lia ITZY yang Bisa Kamu Coba
-
Biar Makin Stylish, Sontek 4 Ide Daily Outfit ala Jongho ATEEZ Ini!
Terkini
-
5 Rekomendasi Drama China Genre Misteri yang Dibintangi Gala Zhang
-
XG 'In The Rain,' Lupakan Sakitnya Patah Hati di Bawah Derasnya Hujan
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Butuh Pemain Simple Seperti Aldyansyah Taher
-
Asyik Buat Dance, Kai EXO Bagikan Detail 2 B-side Track di Album Wait On Me
-
Rilis sejak Libur Lebaran, Box Office Indonesia Diisi Pabrik Gula dan Jumbo