Bae Suzy, aktris sekaligus penyanyi asal Korea Selatan yang dijuluki sebagai Nation’s First Love, selain memiliki bakat di dunia akting dan vokal, visual aktris satu ini tak perlu diragukan lagi.
Pemeran utama drama populer Start-Up, Anna, hingga yang terbaru yaitu Genie, Make a Wish ini juga memiliki selera fashion yang elegan, dan feminin.
Salah satu item fashion yang sering terlihat ia gunakan adalah rok, baik rok mini, midi, atau rok panjang. Suzy seringkali membagikan momen dirinya menggunakan rok di media sosial pribadinya, Instagram. Brand ambassador DIOR ini memang sangat pandai memadupadankan outfit yang menunjang penampilannya.
Berikut adalah empat ide outfit rok ala Bae Suzy, cocok untuk meningkatkan kepercayaan dirimu!
1. Clean Look yang mewah dengan One Set Outfit Berwarna Krem
Pada outfit pertama, Suzy menggunakan one set outfit atau busana setelan yang terdiri dari rok dan atasan berbahan wool blend berwarna krem.
Detail yang ditunjukkan dalam style ini adalah motif mutiara pada kerah baju dan kedua saku rok. Aksen mutiara ini memberikan kesan mewah dan mahal namun tidak berlebihan. Model atasan tanpa lengan yang dipadukan dengan rok mini berpotongan a-line, memberikan kesan elegan dan formal.
Bae Suzy memadukan outfit ini dengan shoulder bag berwarna hitam, senada dengan sepatu pointed toe yang ia kenakan. Perpaduan ini menciptakan look yang elegan dan klasik, tentunya tetap dengan menjunjung ciri feminin yang kuat.
Warna krem yang halus dalam outfit ini menciptakan kesan girly, sangat cocok untuk kamu yang menyukai tampilan lembut dan tidak mencolok.
2. Cropped Shirt untuk Tampilan yang Manis dan Chic
Selanjutnya, suzy mengusung tema schoolgirl yang manis. Ia menggunakan kaos cropped berwarna putih dengan detail pita di kerahnya. Atasan ini dipadukan dengan mini skirt berwarna abu-abu gelap.
Detail rok dengan renda putih yang mengintip di bagian bawah rok, memperkuat kesan girly dan feminin bagi penggunannya. Outfit ini memberikan kesan santai, sangat cocok digunakan sehari-hari.
Agar tidak membosankan, Suzy menggunakan tas bercorak emas yang mewah dari brand DIOR, menambah kesan mahal dalam outfit ini.
Sebagai tambahan, penyanyi lagu Dream ini memilih makeup natural dan gaya rambut yang dibiarkan lurus alami, gaya ini menciptakan kesan elegan dan natural.
3. Timeless dengan All Black Outfit
Bagi kamu yang menyukai outfit berwarna gelap atau hitam, gaya ini bisa kamu jadikan referensi. Pada look ketiga ini, Suzy menggunakan one set outfit yang terdiri dari rok dan setelan jaket cropped berbahan suede warna hitam.
Detail kancing emas yang besar memberikan sentuhan mewah dan kontras dengan pakaian yang serba hitam ini. Untuk menambah kesan elegan dan mahal, Suzy menggunakan sepatu boots tinggi berwarna hitam, memberikan kesan kaki yang jenjang.
Outfit ini menciptakan kesan elegan, timeless, dan berkelas. Sangat cocok digunakan untuk menghadiri acara formal, meeting, atau acara peragaan busana berkelas.
4. Perpaduan Blazer dan Rok Tulle untuk Kesan Elegan yang Feminim Banget
Outfit terakhir, aktris kelahiran 1994 ini mengusung tema elegan dan feminin. Ia memadukan blazer putih double breasted berkancing putih dengan rok midi berbahan tulle berwarna hitam.
Perpaduan style ini menciptakan kesan rapi, clean, dan memberikan efek feminin yang manis. Sebagai aksesori, Suzy menambahkan pita bertuliskan “J’ADIOR” sebagai ikat rambut, menambah kesan mahal khas paris yang chic.
Sebagai alas kaki, Bae Suzy menggunakan flatshoes dengan tali silang atau lace up flats, sepatu ini melengkapi kesan feminin dan romantis dalam busna yang dikenakannya.
Dari keempat outfit rok di atas, mana yang kamu sukai?
Baca Juga
-
Fresh dan Clean Look, 6 Ide Outfit Bernuansa Putih ala Sakura LE SSERAFIM!
-
Estetik Banget! 5 Ide OOTD Night Street Style ala Joshua SEVENTEEN
-
Cool dan Comfy! 5 ide Styling Hoodie ala S.Coups SEVENTEEN
-
Resmi! BTS Siap Comeback dengan Album Baru pada 20 Maret Mendatang!
-
Intip 4 Padu Padan Celana Jeans ala Wonwoo Seventeen, Effortless Banget!
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Body Serum Anti-Aging Harga Rp40 Ribuan, Rahasia Kulit Kencang dan Cerah
-
Kisah Transformasi Tas Anyaman Jali, Produk UMKM yang Tembus Pasar Paris dan Tokyo
-
4 Rekomendasi HP Entry Level Harga Rp 1 Jutaan dengan Baterai Jumbo Awet hingga 2 Hari
-
3 Rekomendasi HP RAM Besar yang Tidak Cepat Panas, Cocok untuk Main Game
-
4 HP Fast Charging Rp 1 Jutaan, Isi Daya Baterai Tak Butuh Waktu Lama