Dalam lanjutan leg kedua babak 32 besar liga Europa mempertemukan Napoli melawan Granada. Pertandingan ini akan di gelar pada hari Jumat, 26 Februari 2020 dini hari di stadion San Paolo kandang Napoli. Pada leg pertama Granada mampu menaklukan Napoli dengan skor 2-0, ini kerugian bagi Napoli pada pertandingan ini.
Kondisi Napoli juga sedang sangat buruk, penampilannya sedang terseok-seok. Lima laga terakhir Napoli hanya mampu meraih satu kali kemenangan sisanya mengalami kekalahan termasuk melawan Granada di leg pertama. Hasil ini menjadi sangat miris bagi tim asuhan Gatusso melihat pada musim sebelumnya penampilan Napoli cukup impresif.
Musim ini Napoli sangat buruk, dari 22 pertandingan yang telah di lakoni hanya mampu meraih 13 kemenangan dan 1 kali imbang sisanya mengalami kekalahan. Sehingga membuat Napoli masih berkutat di posisi tujuh klasemen Seria A italia. Pada pertandingan terakhir pun Napoli dilibas Atalanta dengan skor yang cukup telak 4-2, ini menjadi modal yang sangat buruk untuk menghadapi pertandingan ini.
Penampilan kurang buruk tim asuhan Gatusso ini tidak terlepas dari beberapa pemainya tidak bisa tampil seperti Mertens dan Insigne. Padahal keduanya selama ini menjadi tumpuan permainan Napoli baik untuk mencetak gol maupun menjadi pemimpin di tim.
Sedangkan Granada sebenarnya juga kurang konsisten penampilanya, namun mampu bermain bagus pada leg pertama melawan Napoli. Hasil 2-0 di leg pertama menjadi hal yang positif sebagai modal menghadapi laga ini, setidaknya Granada hanya harus menahan Napoli di kandang untuk dapat lolos ke babak selanjutnya.
Tapi permasalahan Granada kurang lebih hampir sama dengan Napoli, bermain buruk di beberapa laga terakhir. Lima laga terakhir yang dilakoni Granada hanya mampu meraih 1 kali kemenangan dan 1 kali imbang sisanya mengalami kekalahan.
Di liga Granada juga buruk musim ini, hanya mampu bertengger di posisi delapan klasemen liga dari 24 pertandingan yang telah di lakoni. Bertandang ke Italia akan menjadi ujian mental bagi pemain Granada apabila masih ingin bermain di liga Europa.
Pertandingan yang sangat menarik untuk melihat apakah Napoli dapat bangkit dan membalikan keadaan, atau sebaliknya Granada dapat mempertahankan keunggulanya untuk lolos ke babak selanjutnya. Namun mengingat Napoli memiliki pengalaman di pentas Eropa di bandingkan Granada, membalikan keadaan menjadi hal yang masih mungkin dilakukan.
Prediksi: Napoli(menang) vs (kalah) Granada
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Robek Bendera Palestina, Suporter Maccabi Tel Aviv Diserang di Amsterdam
-
Erik Ten Hag Pergi, Manchester United Petik Kemengan Perdana di Liga Europa 2024/2025
-
Jadwal Lengkap Liga Italia Pekan Kesepuluh: AC Milan Tantang Napoli di San Siro
-
Mees Hilgers Bawa Kabar Buruk dari Liga Europa Jelang Lawan Jepang
-
Demi Tuah Mees Hilgers Lawan Lazio, Manajemen FC Twente Sampai Lakukan Hal Ini
News
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
Terkini
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda