Pernahkah Anda melewati persimpangan titik nol kilometer Kota Yogyakarta? Jika ya, maka dengan mudah Anda dapat melihat sebuah monumen di salah satu sudut perempatan tersebut. Monumen itu adalah Monumen Serangan Umum 1 Maret 1949 yang bertujuan untuk mengenang perjuangan dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama rakyat dalam peristiwa bersejarah tepat di tanggal tersebut.
Peristiwa serangan umum 1 Maret 1949 menjadi momentum bagi Bangsa Indonesia untuk membuktikan keberadaan negara ini di forum internasional. Latar belakang peristiwa ini, bermula dari 19 Desember 1948 saat Belanda mengkhianati perjanjian damai Renville dengan cara melancarkan Agresi Militer Belanda II. Agresi militer ini membuat Belanda sukses menaklukkan ibu kota Yogyakarta dan menangkap pemimpin-pemimpin Pemerintah Indonesia. Kondisi ini menyebabkan Yogyakarta sebagai ibu kota negara kala itu menjadi sangat tidak kondusif.
Dilansir dari Laman Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, serangan umum 1 Maret 1949 adalah respons yang diberikan atas Agresi Militer Belanda II. Sri Sultan Hamengku Buwono IX yang bertakhta sebagai Raja Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat melayangkan surat kepada Letnan Jenderal Soedirman untuk meminta izin diadakannya serangan. Jenderal Sudirman pun menyetujui usulan tersebut dan meminta Sri Sultan HB IX untuk berkoordinasi dengan Letkol Soeharto yang kala itu berstatus sebagai Komandan Brigade 10/Wehrkreise III.
Pagi hari pukul sekitar pukul 06.00 di tanggal 1 Maret 1949 itulah pasukan gabungan tentara dan laskar Indonesia berjuang menggempur pertahanan Belanda dengan melakukan serangan umum ke seluruh Kota Yogyakarta. Letkol Soeharto sebagai komandan tertinggi dari pasukan gabungan bertugas untuk memimpin penyerangan dari arah barat menuju ke Malioboro.Sementara itu, Letkol Ventje Sumual memimpin penyerangan dari arah timur, Mayor Sardjono dari arah selatan, dan Mayor Kusno dari arah utara.
Serangan umum ini membuahkan hasil bagi pasukan Indonesia yang sukses merebut kembali Kota Yogyakarta selama kurang lebih 6 jam (06.00-12.00 WIB). Keberhasilan ini berdampak sangat besar bagi bangsa Indonesia ketika bersidang di Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Tag
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Misteri Setir Kanan pada Mobil, Warisan Sejarah yang Masih Bertahan di Indonesia
-
Sejarah Hari Guru Nasional, Kenapa Diperingati Setiap 25 November?
-
Sejarah Stadion GBK: Awalnya Bukan Senayan yang Dipilih Soekarno
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
Ulasan Film The King's Letters, Sejarah di Balik Penciptaan Alfabet Korea
News
-
Sukses Digelar, JAMHESIC FKIK UNJA Tingkatkan Kolaborasi Internasional
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
Terkini
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan