Akhir-akhir ini, cukup banyak media pemberitaan yang dihiasi dengan kasus perceraian selebritas. Bahkan tak jarang membuat publik terhenyak, karena melihat rumah tangga mereka tampak baik-baik saja.
Supaya hal yang tak mengenakkan itu tak sampai terjadi pada pernikahanmu, yuk pelajari hal-hal apa saja yang umum jadi pemicu perceraian. Sehingga kamu pun bisa melakukan langkah-langkah pencegahan.
1. Selalu menghadapi masalah yang sama
Akibat komunikasi yang buruk dengan pasangan, menyebabkan ketika terjadi masalah, malah memilih memendamnya dalam hati. Kalaupun diomongkan, malah jadi bertengkar, sehingga inti permasalahan itu sama sekali tak tersentuh.
Akibatnya masalah yang sama kerap muncul kembali. Dan walaupun bisa jadi masalahnya sepele, tapi kalau yang dihadapi itu-itu lagi, bisa membuat pasangan muak dan akhirnya cerai jadi pilihan.
2. Masalah keuangan
Kondisi finansial ini juga kerap jadi pemicu retaknya hubungan. Suami yang tak bisa berikan nafkah yang cukup, sementara keberatan jika istrinya bekerja, dengan alasan anak tak ada yang urus. Ini yang sering jadi sumber pertengkaran, yang kemudian berakhir di sidang perceraian.
Hal inilah kenapa penting sekali bagi mereka yang belum menikah, untuk sebisa mungkin mematangkan kesiapan finansial, apalagi jika berencana punya anak. Tiap anak memang punya rezekinya, tapi kan harus dicari.
3. Tidak terpenuhinya kebutuhan emosional
Jika poin di atas akibat kekurangan uang, hal ini justru malah bisa terjadi pada pasangan yang secara keuangan telah mapan, tapi minim kasih sayang. Terlalu sibuk cari uang, sampai melupakan kebutuhan batin, yakni memastikan pasangan dan anak-anak mendapat kasih sayang dan cinta kasih yang cukup.
4. Sering cekcok
Ketiadaan sikap dewasa secara mental, bisa membuat pasangan suami istri jadi terlibat percekcokan terus-menerus. Kurang bisa lapang dada dalam menerima kekurangan pasangan, bisa membuat hal-hal sepele jadi picu pertengkaran besar. Siapa sih, yang betah jika rumah tangga selalu diisi dengan berantem terus?
5. Kekerasan fisik dan verbal
Kenapa penting sekali untuk mempersiapkan diri secara mental sebelum memutuskan menikah, supaya ketika ditimpa masalah rumah tangga bisa menyikapinya dengan bijaksana. Tidak sampai mengeluarkan hinaan yang merupakan bentuk kekerasan verbal, atau malah yang lebih parah, sampai melakukan kekerasan fisik.
Menjaga pernikahan tetap kekal memang tidak mudah. Untuk itu, bagi pasangan suami istri hendaknya melakukan upaya-upaya agar masalah di atas tidak sampai terjadi. Misalnya dengan memastikan komunikasi yang terjalin antara kalian berdua bisa lancar. Sehingga saat terjadi masalah, bisa segera diselesaikan.
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Picu Kebingungan Warganet, Siapa yang Berhak Menentukan Mahar dalam Islam?
-
Mengenal Nganten Keris: Upacara Pernikahan Agus Difabel yang Diwakili Keris
-
Agama Iris Wullur, Kembali Diperdebatkan usai Diduga Urus Perceraian di Pengadilan Negeri
-
7 Potret Pengajian 4 Bulanan Sarah Gibson, Akhirnya Umumkan Kehamilan
-
Biodata dan Agama Erwin Phang, Resmi Persunting Jessica Jane Hari Ini
News
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling