Biasanya orang menyadari adanya pelecehan jika terdapat bukti fisik yang dapat dilihat langsung oleh mata. Namun demikian, sebenarnya pelecehan tidak hanya sebatas pelecehan fisik saja. Beberapa orang terkadang tidak menyadari telah mendapatkan pelecehan secara emosional dari pasangannya.
Dampak dari pelecehan secara emosional tidak bisa dianggap remeh karena menyangkut kesehatan psikis. Untuk mengetahui apakah pasangan kamu termasuk orang yang melakukan pelecehan secara emosional atau tidak, simak beberapa tanda berikut ini yang diberikan oleh psikoterapis Dr. Jenn Mann, mengutip dari Womantalk.
1. Sering melakukan ancaman
Pasangan yang dengan ringan mengucap ancaman putus, cerai, atau ancaman apa pun yang dapat mempengaruhi kamu sehingga merasa takut dan cemas termasuk melecehkan emosional. Hal itu adalah bentuk dari manipulasi yang ia berikan agar tujuan dan keinginannya dapat terpenuhi.
2. Menjauhkanmu dari lingkungan
Pernahkah pasangan melakukan upaya untuk menjauhkan kamu dari keluarga atau kerabat dekat? Jika iya, bisa jadi hal ini adalah salah satu cara yang ditempuh agar kamu terus bergantung olehnya. Lebih lanjut dia akan merasa bebas untuk berbuat apa saja sebab merasa tidak akan ada yang menolong kamu selain dirinya.
3. Mengontrol berlebihan
Apakah pasangan kamu mewajibkan kamu untuk selalu memberi tahu apa yang harus dipakai, dengan siapa boleh berbicara, pergi ke mana, sampai kamu merasa bahwa sudah terlalu dikendalikan olehnya? Pasangan yang baik tentu akan menaruh kepercayaan kepada pasangannya tanpa perlu khawatir hingga mengontrol berlebihan.
Apalagi jika sampai harus meminta kata sandi media sosial dengan memaksa, kamu berhak untuk berkata tidak sebab itu privasimu.
Nah, itulah ketiga tanda yang biasa ditunjukkan oleh pasangan yang melecehkan secara emosional. Bagaimana dengan pasanganmu? Semoga tidak melakukan beberapa tanda seperti di atas ya.
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Orang yang Tepat di Waktu yang Salah Cuma Mitos, Stop Nyalahin Keadaan!
-
Pilihan Hidup Childfree: Dampak Positif, Negatif, dan Psikologis bagi Kesehatan Perempuan
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
-
Undang 100 Tamu, Hanya 5 yang Datang! Kisah Pilu Pernikahan Pasangan di AS
News
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
Terkini
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
-
Review Film 'Satu Hari dengan Ibu' yang Sarat Makna, Kini Tersedia di Vidio
-
Kupas Film Bagheera: Perjuangan Sang Penegak Keadilan Melawan Korupsi