Boy Grup asuhan HYBE Corporation, BTS telah diumumkan sebagai salah satu penampil yang akan berpartisipasi dalam sebuah acara spesial mendatang, yakni 'Global Citizen Live'. 'Global Citizen Live' adalah acara global 24 jam yang dimulai pada 25 September dan akan disiarkan secara langsung dari berbagai kota di enam benua, antara lain Lagos, London, Los Angeles, New York City, Paris, Rio de Janeiro, Seoul, dan Sydney. Lokasi tambahan dan detail khusus terkait acara akan diumumkan dalam beberapa minggu ke depan, tergantung pada pembatasan COVID-19 yang ada pada saat itu di lokasi tersebut.
'Global Citizen Live' adalah bagian dari kampanye global 'Global Citizen 2021', Rencana Pemulihan untuk Dunia. Rencana Pemulihan berfokus pada lima tujuan utama: mengakhiri COVID-19 untuk semua, mengakhiri krisis kelaparan, melanjutkan pembelajaran untuk semua, melindungi planet ini, dan memajukan kesetaraan untuk semua.
Acara siaran langsung 24 jam akan menampilkan artis, aktivis, dan pemimpin dunia yang tampil di panggung di lokasi ikonik di seluruh dunia, termasuk acara langsung di Central Park di New York City, dan Champ de Mars di Paris, dan kota-kota besar lainnya di dunia.
Selain BTS adapun Artis dan entertainer lain yang berpartisipasi dalam siaran spesial global ini antara lain: Adam Lambert, Alessia Cara, Andrea Bocelli, Angélique Kidjo, Billie Eilish, Burna Boy, Camila Cabello, Christine and the Queens, Coldplay, Davido, Demi Lovato, DJ Snake, Doja Cat, Duran Duran, Ed Sheeran, Femi Kuti, Green Day, HER, Hugh Jackman & Deborra-lee Furness, Keith Urban, Lang Lang, Lizzo, Lorde, Metallica, Rag'n'Bone Man, Ricky Martin, Shawn Mendes, The Lumineers, The Weeknd, Tiwa Savage, Usher, serta tambahan artis lainnya akan diumumkan pada 6 Agustus mendatang.
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Ada Duet Bareng Yena, Intip Tracklist Album Solo Terbaru Jin BTS 'Echo'
-
Tiru Gaya Berpakaian Idol K-Pop, Outfit Ayu Ting Ting Selama Liburan di Jepang Panen Pujian
-
Army Bersiap! Jin BTS Umumkan Comeback Solo 'Echo' pada 16 Mei 2025
-
10 Tahun Jadi Ratu Solo, Taeyeon SNSD Guncang Indonesia Arena
-
Penuh Lagu Cinta yang Manis, NCT Wish Rilis Highlight Medley Album 'Poppop'
News
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
Terkini
-
Makin Viral, Jumbo Tembus 4 Juta Penonton di Bioskop Indonesia
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
Demi Moore Ngaku Sudah Prediksi Mikey Madison yang Menangkan Piala Oscar
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?