Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Nabila Prajna
Ganda Putri Indonesia Greysia Pollii/Apriyani Rahayu melakukan selebrasi seusai mengalahkan ganda putri Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dalam penyisihan Grup A Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Selasa (27/7/2021). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Influencer Arief Muhammad akan memberi hadiah kepada ganda putri bulutangkis Indonesia, Gyresia/Apriyani, apabila berhasil meraih emas di Olimpiade Tokyo 2020

Arief Muhammad menjanjikan hadiah berupa cabang usaha bakso aci kepada Greysia Polli dan Apriyani Rahayu yang lolos ke final setelah mengalahkan pasangan Korea Selatan.

Greysia/Apriyani mengalahkan Lee So Hee/Shin Seung Chan dengan dua gim, skor 21-19 dan 21-17 dalam kurun waktu 71 menit.

Hasil ini menunjukkan bahwa Greysia/Apriyani melaju ke final Olimpiade Tokyo 2020 melawan wakil China, Chen/Jia.

Penonton bulutangkis Indonesia pun tampak bahagia, pasalnya ini sejarah untuk Indonesia. Ganda putri Indonesia berhasil mencapai final di Olimpiade.

Tidak terkecual suami dari Tiara Pangestika, Arief Muhammad. Sebagai rakyat yang ikut bangga atas pencapaian tersebut, Arief menjanjikan Greysia/Apriyani dapat cabang Bakso Aci Akang.

"Sebagai apresiasi untuk prestasi ini, dan sebagai penambah semangat juga untuk keduanya, gua berjanji akan memberikan 2 cabang bakso aci akang untuk mereka (Greysia dan Apriyani), masing-masing 1 cabang baru, jika nanti bisa menang dipertandingan menang," tulis akun pribadinya @ariefmuhammad, Sabtu (31/7/2021).

Unggahan Arief Muhammad soal apresiasi untuk Greysia Polli dan Apriyani Rahayu tersebut mendapat respons baik dari para pengikutnya. 

"Kerennn!!! Mantap bang Arief tetep support para atlet yang sedang berjuang," tulis @tess***.

"Sukses terus BAA! Selalu mengapresiasi hal-hal baik," tulis @aman***.

"Mantap bang, Indonesia bisa Indonesia juara," tulis @pan***.

Pertandingan Greysia/Apriyani akan dilakukan Senin (2/8/2021). Arief Muhammad juga menyinggung, apapun hasil yang terjadi di final nanti, menang atau kalah, Greysia/Apriyani tetap pahlawan bagi Indonesia di ajang Olimpiade Tokyo 2020.

Nabila Prajna