Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jepara telah meluncurkan mesin Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM) pada Rabu 19/01/2022 oleh Bupati Jepara Dian Kristiandi di Kantor Kecamatan Nalumsari.
Mesin Anjungan Dukcapil Mandiri telah siap beroperasi di 16 kecamatan yang tersebar di Kabupaten Jepara, sehingga memudahkan masyarakat dalam pencetakan dokumen kependudukan secara mandiri.
Dalam peluncurannya tersebut dihadiri oleh Asisten I Sekda Jepara Dwi Riyanto, Kepala Diskominfo Arif Darmawan, Kepala DLH Farikhah Elida, Kepala Dinkes Mudrikatun, Kepala Satpol PP Abdul Syukur, Kepala Dishub Trisno Santoso, Kepala Disparbud Zamroni Lestiaza dan para camat se Kabupaten Jepara.
Dian Kristiandi mengatakan, "mesin ADM ini merupakan komitmen pemerintah untuk memberikan pelayanan yang cepat mengenai administrasi kependudukan. Cukup 2 menit saja, masyarakat sudah dapat memiliki dokumen kependukan yang diharapkan".
Dalam peluncurannya juga, dilakukan uji coba pencetakan E-KTP baru oleh siswa yang masuk usia 17 tahun yaitu Amanda Putri Tarwiyani warga Desa Gemiring Kidul, Kecamatan Nalusamri dan Nabil Nahwa Wahdah warga Desa Bendanpete Kecamatan Nalumsari. Keduanya mendapatkan E-KTP baru, yang diserahkan langsung oleh Bupati Jepara.
Pada mesin ADM ini masyarakat juga bisa mencetak berbagai dokumen penting lainnya, seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), Akte Kelahiran, kartu kematian, dan Kartu Identias Anak (KIA). Sehingga memungkinkan masyarakat mencetak secara langsung di setiap kecamatan tanpa perlu repot antre lagi di kantor pelayanan Disdukcapil Jepara.
Untuk mendapatkan pelayanan ini, masyarakat cukup mendaftar secara online di https://pelayanan.disdukcapil.jepara.go.id dengan menyertakan nomor telepon serta email aktif.
Bupati Jepara berharap kepada para camat dan petinggi desa untuk membantu mensosialisasikan kepada masyarakat di wilayahnya masing-masing, serta memanfaatkan dengan sebaik mungkin fasilitas yang telah diberikan oleh pemerintah.
Harapan ini agar pelayanan khususnya dokumen kependudukan di Jepara akan lebih cepat. Karena tak usah memakai calo lagi dalam pengurusannya, cukup daftar sendiri lewat online dan cetak di kecamatan. Begitupun dengan masyarakatnya agar melek akan teknologi, sehingga dalam pelaksanaanya pun tak kesulitan.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Biar Awet dan Kembali Bertenaga, Begini Cara Rawat Motor Pasca Turun Mesin
-
Yamaha Keluar dari Zona Nyaman, Mengintip Sosok Mesin V4 yang Siap Menggetarkan MotoGP
-
Yamaha Siap Tinggalkan Mesin Inline, Bakal Gunakan V4 untuk MotoGP Mendatang
-
Xiaomi Rilis Mesin Pencuci Piring Canggih, Terhubung Aplikasi dan Hemat Air
-
Oli Mesin Tercampur Air, Musuh Tersembunyi di Balik Banjir
News
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
Terkini
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo