Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah resmi mendegradasi pebulutangkis putri yang biasa bermain di sektor ganda campuran yaitu Gloria Widjaja dari daftar pemain Pelatnas di awal tahun 2022. Gloria dikembalikan ke klub asalnya, Pelatihan Bulutangkis (PB) Djarum dan dipasangkan oleh Dejan Ferdinansyah. Pasangan ganda campuran, Dejan/Gloria siap debut pada ajang Yonex Gainward German Open 2022 yang akan diselenggarakan mulai 8-13 Maret 2022.
Nama Dejan Ferdinansyah sendiri mungkin masih terdengar asing, meskipun akhir tahun lalu namanya berhasil populer usai menjadi satu-satunya wakil Indonesia dalam ajang BWF World Championship 2021 yang diselenggarakan di Huelva, Spanyol, pada 12-19 Desember 2021. Dejan Ferdinansyah bermain di sektor ganda campuran, bersama pasangannya Serena Kani.
Selain bermain di sektor ganda campuran, Dejan Ferdinansyah juga bermain untuk sektor beregu putra di berbagai pertandingan. Berikut merupakan profil Dejan Ferdinansyah.
Nama Lengkap: Dejan Ferdinansyah
Asal Klub: PB Djarum Kudus (Bergabung pada Tahun 2019)
Tempat, Tanggal Lahir: Garut, 21 Januari 2000
Sektor Main: Ganda Campuran
Akun Instagram: @dejanfz
Peringkat BWF Tertinggi: 79 (bersama Serena Kani)
Peringkat BWF Saat Ini: 80 (bersama Serena Kani)
Prestasi :
- Juara Yuzu Isotonic Akmil Open 2021 (ganda campuran dewasa)
- Juara Liga PB Djarum II 2020 (beregu putra)
- Juara Djarum Sirnas Premier Jawa Timur Open 2019 (ganda campuran dewasa)
Tahun ini, ia akan menjadi pasangan dari pebulutangkis sektor ganda campuran yang telah senior, Gloria Widjaja. Sebelumnya, Gloria Widjaja bersama dengan pasangan lamanya yaitu Hafiz Faizal telah berhasil menorehkan catatan prestasi melalui memenangkan berbagai laga dan menduduki peringkat sepuluh Badminton World Federation (BWF).
Menyadur dari laman resmi Djarum sendiri, Gloria mengaku tahun ini ia ingin bermain tanpa beban dengan pasangan barunya yaitu Dejan Ferdinansyah. Dejan masih membutuhkan jam terbang lebih tinggi, di mana didukung oleh tenaga dan semangat juang yang patut diacungi jempol.
Selain German Open 2022, pasangan ganda campuran Dejan/Gloria dijadwalkan turun pada Super 1000 All England Open (16-20 Maret 2022) dan Super Swiss Open (22-27 Maret 2022).
Itulah profil Dejan Ferdinansyah yang siap unjuk gigi!
Tag
Baca Juga
-
Hari Ketiga Arctic Open 2024, Tujuh Wakil Indonesia Siap Bertanding!
-
Siap Bertanding di Arctic Open 2024, Jonatan Christie Hadapi Andalan Taipei
-
Babak Awal Arctic Open 2024, Rehan/Lisa Siap Melawan Juara Canada Open
-
Kembali Hadapi Wakil Denmark, Gregoria Mariska Siap untuk Arctic Open 2024
-
Arctic Open 2024, Fajar/Rian Hadapi Unggulan Taipei di Babak Awal
Artikel Terkait
-
Dejan/Gloria Runner-up Korea Masters 2024: Kami Terlalu Terburu-buru
-
Persiapan Kejurnas PBSI, PB Djarum Borong 16 Emas dari Gubernur Cup 2024
-
Persiapan Kejurnas PBSI: PB Djarum hingga Jaya Raya Turunkan Atlet Terbaik di Gubernur Cup 2024
-
Karier Mitzi Abigail Purnama, Putuskan Gantung Raket Demi Ini
-
Raih Juara Dunia Junior 2024, Tim Beregu Campuran Indonesia Diguyur Bonus Ratusan Juta
News
-
Satukan Dedikasi, Selebrasi Hari Guru di SMA Negeri 1 Purwakarta
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
Terkini
-
Impian Lama Jadi Nyata, J-Hope BTS Siap Muncul di Variety Show I Live Alone
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Musim 2025 Belum Mulai, Bos Ducati dan Aprilia Saling Sindir Soal Nomor 1
-
Curi Perhatian di Family by Choice, Inilah 3 Rekomendasi Drakor Seo Ji Hye
-
Ulasan Buku Bob Sadino Karya Edy Zaqeus: Mereka Bilang Saya Gila!