Seorang pria mengaku pegawai negeri sipil memamerkan 'prestasi'-nya membeli rumah, mobil hingga sepeda motor dengan tunai alias enggak ngutang. Video pria tersebut mendadak viral di TikTok.
Dalam video tersebut, tampak seorang pria memperlihatkan hartanya. Di video itu, ada beberapa aset yang dilabeli cash, mulai dari rumah, sepeda motor matic hingga mobil yang terparkir di garasi.
Pria tersebut mengaku PNS dari Kementerian Keuangan. Dia mengklaim asetnya tersebut didapat sebagai buah dari pencapaiannya bekerja selama 12 tahun sebagai PNS.
Di video yang dibagikan akun TikTok milik @bang_faik tersebut, tertulis, "Pencapaianku PNS Kemenkeu selama 12 tahun. Honda Beat (cash). Avanza 2010 (cash). Rumah tipe 36 (cash).”
“Hutang? Tak ada #ManusiaTanpaCicilan,” tulisnya di video tersebut.
"#manusiatanpacicilan #pns #asn #pnscantik #pnsmuda #fyp #xyzbca #islam #antiriba #antihutang #hutang #ramadhan," tulis akun TikTok @bang_faik di caption videonya.
Di kolom komentar, creator TikTok tersebut mengucapkan terima kasih atas respons baik dari netizen. Dia mengaku memilih opsi tidak memiliki utang, tapi tidak menyalahkan mereka yang berutang.
"TERIMA KASIH pada kawan-kawan atas responnya. Saya memilih opsi tidak punya utang, namun juga tidak menyalahkn mereka yang berhutang produktif dan pada lembaga syariah," tulis akun @bang_faik.
Hingga berita ini disusun video tersebut disukai 6.435 orang dan menghimpun 1.061 komentar dari pengguna TikTok.
"MasyaAllah, hebat pak.... saya tahu PNS jujur banyak musuhnya," tulis pengguna TikTok, ThePrime.
"Mantap no riba-riba club," tulis ditia.putra.
Yuni Kurniasari menuliskan komentar, "Percaya sih. Kalau di kementerian.. hehehe. gajinya sih sama aja, tapi tunjangannya..."
"Yang jadi istri berarti keren, bisa mengatur keuangan bang. Mesti banyak-banyak berterimakasih sama istri, mantap," tulis Sari Theraskin.
Sementara akun Meymey menuliskan, "Alhamdulillah.. pingin hidup tanpa hutang.. semoga bisa."
Baca Juga
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
Artikel Terkait
-
253 PNS Papua Tengah Diambil Sumpah Usai Terima SK Pengangkatan
-
Ada Inovasi Terbaru Kirim Hadiah Virtual Motor dan Makanan di TikTok LIVE, Begini Caranya
-
7 Langkah Mudah Ikutan Tren Venom Core, Cuma Modal HP!
-
Tarif Cukai Rokok 2025 Tetap, Pemerintah Fokus Kendalikan Harga Rokok Murah
-
Kolaborasi Grab dan TikTok Live Hadirkan Grabulous Gifts
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia