Ketika mengetahui ada murid yang lama tidak masuk sekolah akan menjadi kekhawatiran bagi guru. Apalagi jika murid ini lama tak masuk sekolah tanpa ada kabar dari siapa pun.
Hal itulah yang dialami seorang guru perempuan. Akun media sosial Instagram ndorobei.official membagikan ulang momen haru seorang guru mengunjungi muridnya yang lama tak masuk sekolah hingga mendapatkan alasan sedih.
Awalnya Bu Guru itu mengira jika murid ini jarang masuk sekolah karena memang malas atau faktor lain. Sebab, Bu Guru mendengar jika murid tersebut tidak masuk sekolah tetapi selalu ada di rumah. Namun, dugaan Bu Guru salah, muridnya tersebut memiliki alasan tak terduga dia jarang masuk sekolah.
"Air mata ibu benar-benar pecah begitu kamu ceritain apa yang kamu rasa dan alasan kamu jarang masuk sekolah," ungkap Bu Guru seperti dikutip oleh Yoursay.id, Senin (19/09/2022).
Bu Guru langsung memeluk muridnya yang terisak tangis juga. Ternyata sang murid jarang masuk sekolah bukan karena malas melainkan merasa hilang harapan usai ditinggal meninggal dunia ibunya tercinta.
Murid ini bercerita jika dia kangen dibangunkan oleh sang ibu yang meningatkannya agar bergegas siap-siap sekolah. Namun, momen itu kini hanya tinggal kenangan.
Bu Guru turut bersimpati dengan sang murid yang harus merasakan kesedihan mendalam dan beban yang harus ditanggung di usia kecilnya. Bu Guru pun memberikan nasihat agar sang murid bisa tegar dan semangat lagi pergi ke sekolah.
"Ibu juga enggak keberatan kok kalau kamu ke sekolah bawa adik yang penting kamu harus sekolah nak, untuk merah cita-cita kamu menjadi seorang tentara. Ibu sayang kamu nak," tutur Bu Guru.
Sikap Bu Guru
Sikap Bu Guru yang peduli kepada muridnya dan berbesar hati memberikan keleluasaan untuknya ke sekolah bersama sang adik menuai pujian dari warganet. Bu Guru dinilai dapat memahami kondisi muridnya dengan melihat dari berbagai sisi sehingga tidak langsung melakukan judgement.
"Guru terbaik yang sangat memahami muridnya. Yang enggak dikit-dikit SP," tanggapan dari warganet.
"Butuh banyak guru Seperti ini yang tahu diri melihat semua sisi murid," sambung yang lain.
"Bu Guru. Semoga makin banyak guru yang begini. Anak enggak sekolah ngabarin dikacangin, enggak ngabarin enggak ditanyain. Curhat bos," sahut lainnya.
"Terharu lihat adik ini kagum sama sosok ibu gurunya juga," ujar yang lain.
"Sudah jarang banget guru kayak begini di zaman sekarang," komentar warganet lainnya.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Jumlah Pengadaan ASN 2022 Telah Ditentukan, Ini Rincian Jumlahnya
-
Nyesek! Guru Temui Murid yang Sering Absen, Alasan Tak Bisa Sekolah Bikin Mewek
-
Geger, Pengendara Mobil Plat Merah Acungkan Pistol ke Pengguna Jalan: Si Paling Kuat
-
Viral Video Guru Nangis Saksikan Muridnya Tak Sekolah Gegara Hal Paling Menyedihkan, Netizen: Dewasa Sebelum Waktunya!
-
Kalah di Lapangan Hijau, Vietnam Coba "Balas Dendam" kepada Indonesia Lewat Zona Laut hingga Trending Topic
News
-
Empat Tokoh Mengkaji Oase Gelap Terang Indonesia di Reuni FAA PPMI
-
Novo Club: Wadah Mahasiswa untuk Bertumbuh dan Memberi Dampak
-
Etika Pesantren Hilang di Layar Kaca? Kritik Pedas Tayangan yang Merendahkan Tradisi
-
Nggak Ribet Kok! Ini 6 Cara Simpel yang Bikin Perempuan Merasa Sangat Dicintai
-
Feri Amsari Serang Ijazah Gibran, Singgung Sertifikat Bimbel
Terkini
-
Piala Dunia U-17: Statistik Pembuka Grup H, Timnas Indonesia Berpotensi Jadi Tim Kuda Hitam
-
Novel Dia yang Lebih Pantas Menjagamu: Belajar Menjaga Hati dan Batasan
-
Etika Komunikasi di Media Sosial: Bijak Sebelum Klik!
-
Guru, Teladan Sejati Pembentuk Karakter Anak Sekolah Dasar
-
Gaya Macho ala Bae Nara: Sontek 4 Ide Clean OOTD yang Simpel Ini!