YONEX SUNRISE Vietnam Open 2022 telah mulai diselenggarakan sejak Selasa (27/9/2022) di Nguyen Du Stadium, Vietnam. Memasuki babak semifinal, 5 wakil Indonesia dijadwalkan bertanding pada Sabtu (1/10/2022) siang.
YONEX SUNRISE Vietnam Open 2022 sendiri merupakan rangkaian dari HSBC BWF World Tour, dengan kelas Super Series 100. Vietnam Open 2022 memperebutkan hadiah total sebesar $75.000.
Meski berada di level Super 100, tentunya poin yang didapatkan mampu menjadi pundi-pundi tambahan bagi para wakil Indonesia untuk meningkatkan posisi mereka di pemeringkatan pebulutangkis dunia.
Memperebutkan tiket menuju final Vietnam Open 2022, akan terjadi perang saudara di sektor ganda campuran di mana Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan berhadapan dengan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.
Dejan/Gloria berhasil melaju ke babak semifinal usai mengalahkan wakil Hongkong, Chang Tak Ching/Lui Lok Lok dalam pertandingan babak perempat final pada Jumat (30/9/2022).
Sementara itu, Zachariah/Julimarbela sukses merebut kemenangan di babak perempat final atas ganda campuran Malaysia, Low Juan Sen/Goh Liu Ying.
Kini kedua pasangan ganda campuran Indonesia ini akan berhadapan satu sama lain untuk setidaknya mengamankan satu gelar di Vietnam Open 2022.
Dilansir dari matches yang dirilis oleh BWF melalui aplikasi Badminton4u, berikut merupakan jadwal main kelima wakil Indonesia di babak semifinal Vietnam Open 2022 pada Sabtu (1/10/2022):
- WD: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (INA) vs Lui Lok Lok/Ng Wing Yung (HKG), court 1, match ke-1 mulai pukul 13.00 WIB
- XD: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (INA) vs Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (INA), court 2, match ke-1 mulai pukul 13.10 WIB
- XD: Rehan Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (INA) vs Rohan Kapoor/Reddy N S (IND), court 2, match ke-2 sekitar pukul 14.00 WIB
- MD: Sabar Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani (INA) vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang (CHN), court 1, match ke-5 sekitar pukul 16.20 WIB
Itulah tadi jadwal main wakil Indonesia di babak semifinal Vietnam Open 2022 yang diselenggarakan pada Sabtu (1/10/2022) mulai pukul 13.00 WIB di Nguyen Du Stadium. Informasi pertandingan dapat diikuti melalui tournament software BWF dan juga aplikasi Badminton4u.
Tag
Baca Juga
-
Rekap Kejuaraan Kelas Atas BWF, Indonesia Nol Gelar Juara!
-
Indonesia Open 2025: Semifinal, Fajar/Rian Bersiap Lawan Juara All England!
-
Indonesia Open 2025: Match Sengit, Jafar/Felisha Terhenti di Babak Kedua
-
Indonesia Open 2025: Laga Pembuka, Adnan/Indah Amankan Tiket Perempat Final
-
Indonesia Open 2025: Jadi Andalan, Dejan/Fadia Terhenti di Babak Awal
Artikel Terkait
-
Top 5 Sport: Konflik Selesai, Coach Herry IP dan Kevin Sanjaya Kembali Latihan Bersama
-
Vietnam Open 2022: Indonesia Loloskan 5 Wakil ke Semifinal
-
Vietnam Open 2022: Lolos ke Semifinal, Febriana/Amalia Incar Gelar Juara
-
Vietnam Open 2022: Zacha/Bela Bersiap Hadapi Dejan/Gloria di Semifinal
-
Guangzhou Jadi Tuan Rumah BWF World Tour Finals 2022
News
-
Kenapa Harga RAM Mahal di 2026? Ini 4 Faktor Utama Penyebabnya
-
Cara Otak Menciptakan Emosi: Rahasia di Balik Penilaian Kognitif Manusia
-
Apa Itu Kapitil? Mengenal Kata Baru di KBBI yang Jadi Lawan Kata Kapital
-
Gadis Kecil dan Seikat Bunga Mawar di Tangannya
-
Etika Membawa Tumbler: Mengapa Barista Berhak Menolak Wadah yang Tidak Higienis?
Terkini
-
Menakar Erosi Kepercayaan Umat Akibat Skandal Korupsi Haji Menteri Agama
-
Warung Kopi Demokrasi
-
Novel Your Lies: Ketika Satu Kebohongan Meruntuhkan Persahabatan
-
Rahasia Otak Tajam: 6 Makanan Penambah Daya Ingat Berdasarkan Jurnal Medis
-
Erick Thohir Minta Semua Elemen Hargai Proses Pembentukan Timnas Indonesia