Bagi sebuah keluarga sudah menjadi kebiasaan untuk sarapan bersama. Tak jarang seorang istri yang bertugas untuk menyiapkan makanan keluarganya.
Hal ini juga dilakukan oleh wanita pemilik akun TikTok Elma. Dikutip dari akun Instagram resepnyonya yang membagikan momen Elma menyiapkan sarapan untuk keluarganya.
Sarapan yang Elma siapkan bagi suami dan anaknya berbeda. Perbedaan mencolok dapat terlihat dari bentuk makanannya.
"Perbedaan sarapan anak dan suami," tulis Elma seperti dikutip oleh Yoursay.id, Sabtu (22/10/2022).
Pagi itu, Elma seperti biasa menyiapkan sarapan untuk suami dan anaknya. Ia membuatkan mereka roti selai cokelat.
Elma membuat roti selai cokelat dibentuk dengan cetakan dinosaurus dan panda. Roti selai bentuk dinosaurus dan panda sengaja Elma buat untuk sang anak.
"Buat anak lucu bentuk dinosaurus dan panda," ungkapnya.
Sedangkan, roti selai cokelat untuk suami ia siapkan tak kalah spesial. Bentuk roti selai cokelat sarapan suaminya adalah hasil dari sisa roti milik sang anak.
Elma mengoleskan selai cokelat di bagian sisa-sisa roti tawar yang telah ia gunakan untuk membuat bentuk dinosaurus dan panda. Menurutnya, bentuk roti untuk sang suami meski sisa-sia tak kalah lucu juga.
Video perbedaan bentuk roti sarapan untuk suami dan anak ini menyita perhatian netizen. Kolom komentar video pun langsung ramai tanggapan dari mereka.
"Enggak apa-apa pak, roti motif fosil," komentar salah satu warganet.
"Biasanya emak-emak itu yang kebagian sisanya meskipun bentuk amburadul," sahut yang lain.
"Punya si bapak motif kulit sapi (emoji tertawa)" ujar lainnya.
"Selama suami nerima baik-baik saja enggak marah masih enggak apa-apa," kata warganet yang lain.
Hingga kini, video perbedaan sarapan anak dan suami tersebut sudah mendapatkan 1,7 juta kali tayangan di reels dan 58,1 ribu suka.
Ide istri untuk makanan suami memang selalu menyita perhatian. Dikutip dari Suara.com, akun TikTok FOOD_FESS pernah membagikan potret bekal suami yang super lengkap.
Unggahan tersebut sempat viral karena menu bekalnya ada beberapa macam yakni, ayam goreng, telur dadar gulung, onion ring, buncis cabai garam, dan potongan buah mangga.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Pro Kontra Emak-emak Tendang Makanan Kucing di Depan Rumahnya, Kalian Dukung Siapa?
-
Makna Nama Anak Kembar Ustaz Dennis Lim, Simbol Teladan dan Nikmat Allah
-
7 Potret Ulang Tahun ke-3 Issa Anak Nikita Willy, Ada Sunatan Massal
-
Menyoal Mentalitas Jangka Pendek di Balik Wisuda Sekolah ala Dedi Mulyadi
News
-
Khitanan Massal di Legok, Aksi Nyata Mahasiswa FKIK UNJA untuk Masyarakat
-
Berdayakan Anak Jalanan Lewat Literasi, Pelajar Ini Jadi Wakil Indonesia dalam Asia Girls Campaign
-
Kuliah Lapangan di Arab Melayu, Mahasiswa UNJA Perkuat Pemahaman Indigenous
-
Kala Sunyi Bersuara, Persembahan Teater Siswa SMA Negeri 1 Purwakarta
-
Kentongan Pukul Sepuluh dan Langkah Awal Menuju Kampus Tangguh Bencana di UMJ
Terkini
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
-
Ulasan Film Night Bus: Perjalanan Menegangkan Lewati Zona Konflik Berbahaya