Scroll untuk membaca artikel
Rendy Adrikni Sadikin
Ustaz Abdul Somad di podcast Daniel Tetangga Kami milik Daniel Mananta.

Virus Dilan Cepmek ternyata sudah menular ke pendakwan kondang, Ustaz Abdul Somad. Dalam satu ceramahnya, Ustaz Abdul Somad menirukan, "Kamu bertanya-tanya?"

Potongan ceramah tersebut diunggah lagi oleh akun situs berbagi video TikTok @inisials100 dengan judul "Ketika Ustaz dan Ustazah Ketularan Virus Dilan Cepmek", Sabtu (26/11/2022).

Momen Daniel Mananta ikut pengajian Ustaz Abdul Somad (Instagram/@ustadzabdulsomad_official)

Diketahui, ceramah tersebut saat Ustaz Abdul Somad mendatangi Pondok Pesantren Darullughah Wadda'wah Putra di Pasuruan, Jawa Timur, Kamis (24/11/2022).

Berawal ketika Ustaz Abdul Somad mengakui dirinya orang yang segan ingin bertanya. Dia mengklaim sebagai pendengar ketika orang lain berbicara.

BACA JUGA: Kamu Nanyeaa? Dilan Cepmek Bikin Konten Dimana? Begini Situasi Tempat Bikin Kontennya, Netizen Beri Doa Baik

"Cuma saya orangnya segan mau nanya, orang kalau mau ngomong, saya dengarkan," ujar pendakwah asal Riau tersebut.

Kemudian, Ustaz Abdul Somad pun menambahkan, "Apalagi zaman sekarang kita kalau mau nanya, takut. Nanti kalau kita nanya, 'kamu bertanya-tanya'."

Sontak, kelakar Ustas Abdul Somad memantik tawa jemaah karena menirukan gaya bertanya Alif alias Dilan Cepmek yang tengah viral.

Nggak cuma Ustaz Abdul Somad, sejumlah pendakwah baik ustaz maupun ustazah ternyata juga tertular virus Dilan Cepmek seperti dikompilasikan video tersebut.

BACA JUGA: Tarif Endorse Alif Dilan Cepmek Bikin Melongo: Dia Mengangkat Derajat Keluarga

Hingga berita ini disusun, video tersebut disukai lebih dari 211 ribu pengguna TikTok dan menghimpun 310 komentar dari warganet.

Banyak dari mereka mengaku tertawa saat menontonnya.

“Cuma UAS yang paling ngakak,” kata @fadll****.

“Ustaz Abdul Somad ngakak banget,” pungkas @muhmadraf****.

“Ustaz Abdul Somad memang top,” tutur @hengkikurn****.

“Nyesel ta'akhor jadi nggak lihat Ustaz Abdul Somad,” imbuh @pri****.