Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Dea Pristotia
Bumi Retak Pasca Gempa Turki, Tanah Terbelah Jadi Dua [ILYAS AKENGIN/AFP]

Pasti beberapa dari kalian bertanya-tanya mengenai donasi dan sumbangan yang terus mengalir dari Korea Selatan untuk korban gempa bumi di Turki dan Suriah. Mengapa bisa terlihat sangat peduli dan bersemangat dalam berbagi? Ternyata hal ini dilatarbelakangi atas peristiwa sejarah loh! 

Menyadur Suara.com, Kamis (16/2/2023) gempa yang terjadi di Turki terjadi saat pukul 04.17 pagi waktu setempat di tanggal 6 Februari 2023. Gempa tersebut berkekuatan 7,8 skala richter dan menyebabkan kerusakan di Turki dan Suriah. Hingga hari ini, korban jiwa yang ditemukan telah mencapai lebih dari 40 ribu jiwa. 

Sejak berita bencana tersebut dikabarkan, gelombang donasi yang terus menyambung berdatangan dari para artis Korea Selatan, perusahaan besar, bahkan perorangan. Melansir dari akun instagram KirinKimbab, Kamis (16/2/2023) Sejumlah selebriti yang melakukan donasi di antaranya dalah Jimin dan J-Hope BTS, masing-masing berdonasi 100 juta won. TWICE menyumbangkan 200 juta won. Yoo Jae-Suk menyumbang 100 juta won,Han Ji-Min, Jang Geun-Suk, Shin Min-Ah, Kim Go-Eun, Park Bo-Young, DinDin, Seventeen, Jinwoo Winner, Doyoung NCT, Kim Se-Jong, GOT7 dan masih banyak artis lainnya yang juga ikut berdonasi.

Pada 14 Feburari 2023, Korea Selatan menyetujui untuk menyumbangkan 3% dari gaji anggota parlemen untuk korban gempa Turki dan Suriah. Tidak hanya pemerintah, perusahaan besar juga ikut menyumbang seperti  Samsung, Doosan, dan LG. Setra dua agensi besar di Korea Selatan, HYBE, SM Entertainment juga ikut memberikan bantuan untuk Turki. Selain itu, masyarakat Korea Selatan juga ikut menggalang donasi melalui palang merah, together.kakao, dll.

BACA JUGA: Wika Salim Pose Hot Bareng Pacar di Kamar, Warganet: Ih Ngeri Mainnya

Sebenarnya, tidakan kebaikan ini dilatarbelakangi oleh peristiwa sejarah. Melansir dari CNN Indonesia di tahun 1950, Turki pernah mengirimkan hampir 15.000 tentaranya (dibawah PBB) untuk membantu Korea Selatan dalam Perang Korea. Lebih dari 700 tentara Turki gugur dalam perang tersebut. Setelah peristiwa ini, hubungan antara Turki dan Korea Selatan layaknya saudara.

Selain itu, jauh sebelum tahun 1950, hubungan kerajaan Turki Usmaniyyah dengan Joseon juga sudah ada. Ternyata secara ras (rumpun ras Altaik), Korea dan Turki juga masih 1 rumpun, selain dengan Jepang. 

Hubungan persaudaraan antara Korsel dan Turki juga diabadikan dengan film dokumenter dan film layar lebar. Film 'Ayla: The Daughter of War' menceritakan kisah nyata, hubungan ayah-anak angkat antara seorang tentara Turki dan gadis kecil Korea Selatan yang kehilangan orang tua ketika Perang Korea.

Secara nyata, Korea Selatan juga menunjukkan aksinya pada tanggal 8 Februari 2023. Telah dikirimkan 118 orang yang terdiri dari tentara, tim penyelamat, dan tenaga medis ke Turki. Bersama tim tersebut juga dibawa bantuan kemanusiaan senilai 5 juta dollar untuk Turki.

Beberapa penyintas gempa Turki menulis pesan terima kasih di tenda-tenda Tim Penyelamat dari Korea Selatan. Saat ini fokus berganti dari penyelamatan menjadi pembangunan kembali untuk Turki. Tim Penyelamat yang sekarang akan
kembali ke Korea Selatan Sabtu ini dan digantikan dengan tim baru.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Dea Pristotia