Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan diketahui masih menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Singapura karena kondisi kesehatannya yang menurun sejak beberapa waktu yang lalu.
Sebelumnya Luhut sudah mengabarkan melalui akun Instagramnya mengenai sakit yang dideritanya itu. Luhut menceritakan jika kondisi tubuhnya saat itu merasa lelah berlebihan usai menghadiri sebuah acara.
Rasa lelah yang disebutnya tidak biasa itu akhirnya memaksa Luhut untuk memeriksakan kesehatannya di rumah sakit di daerah Jakarta, namun atas saran dari sahabatnya, Luhut akhirnya menjalani pemulihan di rumah sakit Singapura.
Lebih dari sepekan berlalu, Luhut masih harus beristirahat dan melakukan pemulihan di Singapura. Pada hari Selasa (17/10/2023) Luhut kembali mengabarkan kondisinya langsung dari Singapura melalui unggahan di Instagramnya.
"Terhitung tujuh hari sudah saya berada di Singapura untuk menjalani proses pemulihan. Beberapa tahap perawatan medis saya jalani dengan sebaik mungkin," tulis Luhut Binsar pada Selasa (17/10/2023)
Luhut mengatakan jika kondisinya saat ini sangat tidak menyenangkan, namun ia akan terus berkomitmen untuk tetap bersemangat walaupun proses pemulihannya masih membutuhkan beberapa waktu lagi. Selain itu Luhut juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak percaya terhadap foto-foto yang beredar mengenai kondisi dirinya saat ini.
"Kalau boleh teman-teman tidak usah percaya terhadap foto-foto yang bertebaran, berseliweran yang aneh-aneh, saya overall dari hasil tim dokter tadi melaporkan progress saya maju sangat signifikan," kata Luhut yang berbicara langsung melalui unggahannya itu.
Adapun beberapa waktu belakangan sempat tersebar foto Luhut yang dikabarkan kritis saat dibawa ke rumah sakit di Singapura, untuk itu Luhut menegaskan hal tersebut melalui video yang diunggahnya melalui akun Instagramnya tersebut.
Selain itu Luhut juga merasa bersyukur karena Erick Thohir dan jajaran deputi mampu menggantikan perannya selama dirinya sakit dan melakukan pemulihan di Singapura.
Di akhir keterangan unggahan tersebut, Luhut mengucapkan terima kasih atas doa yang dipanjatkan untuk kesembuhannya.
"Semoga kita segera dapat bertemu kembali," tutup Luhut di akhir keterangan videonya.
Doa mengalir deras untuk menteri dalam kabinet Presiden Jokowi itu.
"Sehat terus Paak," tulis Deddy Corbuzier.
"Semangat sehat Amang," kata Yuni Shara
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Menuju Juara Inklusi Finansial, Inovasi BRIAPI Antar BRI Raih Penghargaan Internasional
-
5 Alasan Film Monster Pabrik Rambut Wajib Masuk Daftar Tontonan Kamu
-
Harapan Hidup Indonesia Vs Singapura: Beda 13 Tahun, Apa Penyebabnya?
-
Adu Kekayaan Mahfud MD vs Luhut Binsar Pandjaitan, Bedanya Bak Bumi dan Langit!
-
Cerita Mahfud MD Rutin Dijatah Uang dan Pulsa oleh Luhut Binsar Usai Mundur dari PNS: Gus Dur Mempersatukan Kami!
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?