Bakal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Indonesia tengah dalam Pilpres 2024 tengah menjadi bahan sorotan oleh publik saat ini. Hal itu termasuk dengan pakaian dan aksesoris yang dikenakan oleh mereka, salah satunya jam tangan masing-masing kandidat.
Baru-baru ini, sebuah unggahan yang membahas jam tangan setiap bakal capres dan cawapres viral di media sosial.
Dilihat dari unggahan akun TikTok @tankamedium, terdapat sejumlah nama mulai dari Prabowo Subianto, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Gibran Rakabuming Raka, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, hingga Erick Thohir.
"#Watchspotting politisi Indonesia yang sedang hangat dibicarkan," tulis akun TikTok @tankamedium, dikutip pada Sabtu (21/10/2023).
Mulai dari Anies Baswedan, mantan Gubernur DKI Jakarta itu disebut mengenakan jam tangan Tissot PRC200 Chronograph seharga Rp5,35 juta.
Sementara itu, Cak Imin selaku bakal calon wakil presiden Anies Baswedan memakai jam tangan mewah merek Rolex yang dibanderol seharga Rp255 juta. Jam tangan Rolex Cak Imin merupakan tipe Submariner Date "Starbucks" 126610LV.
Beralih ke bacapres dari PDIP, Ganjar Pranowo memakai jam tangan senilai Rp13,49 juta dari Garmin bertipe Fenix 6 Pro Solar.
Di sisi lain, Prabowo Subianto selaku bacapres dari Gerindra mengenakan jam tangan paling murah dari seluruh kandidat, yakni hanya seharga Rp643 ribu saja.
Merek jam tangan yang dikenakan oleh Menteri Pertahanan Indonesia itu adalah Timex Expedition Scout TW4B04700.
Gibran Rakabuming Raka sendiri mengenakan jam Casio General DBC-611-1DF Calculator yang memiliki harga Rp785 ribu.
Terakhir, Erick Thohir yang diisukan menjadi bacawapres Prabowo Subianto itu memiliki jam tangan paling mahal.
Menteri BUMN sekaligus Ketua Umum PSSI itu memakai jam tangan mewah Rolex seharga Rp519 juta dengan tipe COSMOGRAPH DAYTONA.
Tag
Baca Juga
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Gie dan Surat-Surat yang Tersembunyi: Belajar Integritas dari Sang Legenda
-
Malang Dreamland Tawarkan Liburan Mewah Dengan View Instagenic
Artikel Terkait
-
Koalisi Indonesia Maju Segera Gelar Rapat Persiapan Deklarasi Prabowo-Gibran
-
All Out Menangkan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, SeGan Bangun Posko Dekat Rumah Gibran
-
Demokrat Tepis Kabar Gibran Temui SBY Di Cikeas: Beliau Sedang Di Luar Kota
-
Biodata dan Profil Ayah Prabowo: Ngejreng! Jadi Menteri di Usia Muda, Mirip Gibran?
-
Mahfud MD Akui Siap Lawan Gibran tapi Bakal Ditindak Kalau...
News
-
Milenial vs Gen Z: Mengapa Generasi Milenial Dinilai Lebih Awet Muda?
-
Perbandingan Banjir Jakarta Dulu dan Sekarang: Cerita Warga Kelapa Gading Timur
-
Dating Apps dan Kesepian di Tengah Keramaian Kota
-
Bukan Sekadar Hiburan, Pop Culture Juga Mekanisme Bertahan Hidup Manusia Modern di Era Digital
-
Prof. Zainal Arifin Mochtar: Menjaga Akal Sehat di Tengah Kemunduran Demokrasi
Terkini
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Gie dan Surat-Surat yang Tersembunyi: Belajar Integritas dari Sang Legenda
-
Malang Dreamland Tawarkan Liburan Mewah Dengan View Instagenic