Apakah kamu punya banyak barang yang sudah tidak terpakai? Atau, rumahmu sudah mulai terasa sempit karena barang-barang menumpuk? Jika iya, mungkin saatnya kamu melakukan bersih-bersih.
Bersih-bersih rumah bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan karena membantu kita menghilangkan stres, membuat kita lebih produktif, dan bisa menjadi ajang untuk melepas barang-barang yang tidak lagi dibutuhkan, sehingga rumah menjadi lebih bersih dan rapi.
Membahas tentang melepas barang-barang yang tidak lagi dibutuhkan, film 'Happy Old Year' dari Thailand mengisahkan tentang Jean (diperankan oleh Chutimon Chuengcharoensukying) yang berniat untuk mengubah rumahnya menjadi ruang kerja yang minimalis.
BACA JUGA: Seorang Guru Musik Ungkap Keuntungan Bekerja di UAE, Bandingkan dengan Indonesia
Dalam usahanya untuk mengubah rumah menjadi ruang kerja yang minimalis, Jean menghadapi kendala ketika ibunya menentang keputusannya untuk membuang barang-barang. Hal ini dikarenakan beberapa barang di rumahnya memiliki kenangan yang berkaitan dengan ayahnya. Selain itu, Jean juga menemukan barang-barang yang dulu dimiliki oleh mantan kekasihnya, Aim (diperankan oleh Sunny Suwanmethanont).
Dari film ini, ada beberapa tips yang bisa kita terapkan ketika ingin bersih-bersih dan membuang barang agar tidak menumpuk. Apa saja?
1. Tentukan Tujuan dan Inspirasi Tata Letak Ruanganmu
Merapikan barang adalah pekerjaan yang tidak mudah. Oleh karena itu, penting untuk memiliki tujuan yang jelas. Tujuan akan menjadi motivasi kita untuk menyelesaikan pekerjaan. Dengan mengetahui tujuannya, kita akan lebih mudah untuk menentukan barang mana yang harus disimpan, barang mana yang harus dibuang, dan barang mana yang ingin didonasikan.
2. Berhenti Mengenang Masa Lalu pada Barang-barangmu
Setiap barang pasti punya memori tersendiri. Saat kita ragu, kita akan sulit untuk membuangnya. Oleh karena itu, kita perlu memilih barang yang ingin kita jual, buang, atau simpan. Simpanlah barang yang benar-benar kita butuhkan saja. Jika kita terus memikirkan kenangan tentang barang tersebut, maka barang tersebut akan terus menumpuk di ruangan kita.
3. Jangan Libatkan Perasaan saat Memilih Barangmu
Saat memilah barang, kita mungkin akan teringat pada kenangan yang melekat pada barang-barang tersebut. Kenangan itu bisa berupa rasa gembira, sedih, atau haru. Hal ini bisa membuat kita ragu untuk membuang barang tersebut. Oleh karena itu, penting untuk menetapkan tujuan di awal sebelum memilah barang. Tujuan ini akan membantu kita untuk tetap fokus dan tidak mudah goyah saat menemui barang-barang yang memiliki kenangan mendalam.
4. Jangan Mudah Goyah
Rasa ragu bisa membuat kita sulit untuk melepaskan barang-barang tersebut. Pada saat itulah, kita harus bersikap tegas pada diri kita. Dalam film ini, Jean diam-diam menjual piano peninggalan ayahnya. Jean merasa harus menjualnya karena piano itu sangat memakan tempat dan tidak ada yang bisa menggunakannya. Selain itu, Jean juga tidak ingin melihat ibunya terus-menerus sedih saat melihat piano itu.
BACA JUGA: 5 Referensi Daily Outfit dengan Celana Jeans ala Wendy Red Velvet
5. Segera Salurkan Barang-barang yang Sudah Kamu Sortir
Barang-barang yang sudah disortir sebaiknya segera disalurkan ke pengepul, pembeli, atau tempat donasi. Dengan demikian, kita tidak perlu mengingat-ingat lagi barang-barang tersebut. kita harus meyakini bahwa barang-barang kita bisa memberikan manfaat bagi orang lain.
Nah, itulah beberapa tips yang bisa kita terapkan ketika ingin bersih-bersih dan membuang barang agar tidak menumpuk versi film "Happy Old Year".
Film "Happy Old Year" mengajarkan kita bahwa masa lalu dan kenangannya bisa menjadi hal yang baik sekaligus buruk. Masa lalu penting karena membentuk diri kita seperti sekarang, namun kita juga harus bisa melepaskannya dengan ikhlas agar bisa melanjutkan hidup tanpa terbebani olehnya. Proses ini bisa sulit dan membutuhkan waktu yang lama, namun itu wajar karena merupakan bagian dari kehidupan manusia.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Review Marcel the Shell: Film Animasi yang Sarat Akan Pesan Kehidupan
-
BOYNEXTDOOR Jadi Duta K-Pop Pertama untuk Kejuaraan Dunia Voli FIVB 2025
-
Sooyoung SNSD Debut di Layar Hollywood Lewat Ballerina, Spin-Off dari Film John Wick
-
Disambut Antusias Penggemar, Wendy Red Velvet Resmi Gabung Agensi fromis_9 Usai Hengkang dari SM
-
Rilis Teaser, Tablo dan RM BTS Umumkan Kolaborasi Lagu Baru Bertajuk Stop The Rain
Artikel Terkait
-
Mau Ekspansi Bisnis ke Luar Negeri? Simak Tips dari Pengusaha Senior Ini
-
Aura Cinta Sekolah di Mana? Viral usai Berani Kritik Dedi Mulyadi soal Larangan Wisuda
-
Durasi Ideal Jalan Kaki dalam Sehari Biar Berat Badan Turun
-
Rumah Rusak, Perbaiki Aja dengan Pinjaman dari BRI
-
'Kejanggalan' Sosok Aura Cinta, Remaja Viral Debat soal Larangan Wisuda dengan Dedi Mulyadi
News
-
Christopher Kevin Yuwono, Duta GenRe Kota Mojokerto 2025 Terpilih Siap Hadapi Tantangan Digital
-
Khitanan Massal di Legok, Aksi Nyata Mahasiswa FKIK UNJA untuk Masyarakat
-
Berdayakan Anak Jalanan Lewat Literasi, Pelajar Ini Jadi Wakil Indonesia dalam Asia Girls Campaign
-
Kuliah Lapangan di Arab Melayu, Mahasiswa UNJA Perkuat Pemahaman Indigenous
-
Kala Sunyi Bersuara, Persembahan Teater Siswa SMA Negeri 1 Purwakarta
Terkini
-
Review Marcel the Shell: Film Animasi yang Sarat Akan Pesan Kehidupan
-
Review Princess Mononoke: Kisah Magis di Tengah Kutukan dan Perang Alam
-
Debut Hollywood, Sooyoung SNSD Main di Film Spin-off John Wick: Ballerina
-
Chatbot vs Agen AI: Kenali Perbedaannya sebelum Memilih
-
Simu Liu Siap Bintangi Film Sleeping Dogs, Proyek Ini Akhirnya Terwujud!